www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Lalu Lintas Tol Di Sumatra Meningkat, Hanya Tol Pekanbaru - XIII Koto Kampar Yang Menurun
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Jika Lebihi Kuota, Unri Terapkan Nilai UTBK untuk Seleksi Jalur Mandiri PBUG/PBM 2024/2025
Senin, 24 Juni 2024 - 09:05:10 WIB
Kampus Unri.(foto: int)
Kampus Unri.(foto: int)

Baca juga:

PEKANBARU - Universitas Riau (Unri) mengambil langkah dalam proses seleksi calon mahasiswa jalur Mandiri dengan memberlakukan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) untuk pertama kalinya pada tahun ajaran 2024/2025.

Kebijakan ini berlaku baik untuk kategori Penelusuran Bibit Unggul Daerah (PBUD) maupun Penelusuran Bakat dan Minat (PBM), di mana nilai UTBK akan menjadi penentu utama kelulusan calon mahasiswa.

Wakil Rektor Bidang Akademik Unri, Dr Mexsasai Indra SH MH mengungkapkan, pendaftaran mahasiswa baru jalur mandiri PBUD dan PBM sedang berlangsung dan akan berakhir pada 14 Juli mendatang. Pelaksanaan UTBK dijadwalkan pada 17-23 Juli di dua kampus Unri, Panam dan Gobah.

"Tahun ini, kita menerapkan UTBK untuk jalur mandiri PBUD dan PBM. Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Nilai UTBK nantinya akan kita gunakan sebagai dasar penentu akhir kelulusan," ujar Dr Mexsasai, Minggu (23/6/2024).

Untuk seleksi jalur PBUD, kelulusan ditentukan berdasarkan hasil UTBK yang dinilai menggunakan metode CEEB (College Entrance Examination Board). Data hasil ujian akan dirangking berdasarkan keterwakilan wilayah dan sekolah.

Sementara itu, jalur Mandiri PBM mengutamakan prestasi di bidang Olahraga, Seni, Lomba Ilmiah (Olimpiade Science), dan Hafidz Quran, sesuai dengan Peraturan Rektor Unri nomor 9/2024.

Jika jumlah pendaftar melebihi kuota daya tampung PBM, nilai UTBK akan digunakan sebagai kriteria penentu akhir kelulusan.

Perubahan sistem seleksi ini merupakan tindak lanjut dari Surat Edaran Komisi Pemberantasan Korupsi nomor 9/2023 tentang Perbaikan Tata Kelola Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) Jalur Mandiri dan Peraturan Mendikbudristek nomor 48/2022 tentang Penerimaan Mahasiswa Baru program Diploma dan Strata 1 di Perguruan Tinggi Negeri.

Mengutip arahan Rektor Unri, Prof Dr Hj Sri Indarti SE MSi, Dr Mexsasai menekankan pentingnya transparansi dan akuntabilitas dalam proses penerimaan mahasiswa baru.

“Bu Rektor mewanti-wanti, agar masyarakat jangan percaya pada pihak-pihak yang menjanjikan kelulusan di luar prosedur yang sudah ditetapkan Unri, karena kita menginginkan agar input penerimaan mahasiswa baru untuk anak-anak daerah ini bisa lebih baik dan berkualitas,” tegasnya.

Adapun ketentuan dan persyaratan peserta seleksi jalur Mandiri PBUD dan PBM meliputi Warga Negara Indonesia (WNI) lulusan tahun berjalan yang memiliki NISN (Nomor Induk Siswa Nasional) dari sekolah (SMA/SMK/MA sederajat) yang memiliki NPSN (Nomor Pokok Sekolah Nasional) di Provinsi Riau.

Khusus untuk Fakultas Perikanan dan Kelautan, Unri juga membuka pendaftaran bagi calon mahasiswa dari provinsi lain di wilayah Sumatera.(rilis)

 
    Berita Terkait

 


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Tol Pekanbaru - XIII Koto Kampar. (Foto: Rivo Wijaya)Lalu Lintas Tol Di Sumatra Meningkat, Hanya Tol Pekanbaru - XIII Koto Kampar Yang Menurun
TPS Khusus RSUD Tengku Rafian Siak. (Foto: Diana Sari)Hasil Pemilu TPS Khusus RSUD Tengku Rafian Siak, Afni-Syamsurizal Unggul Telak
Aktifitas keberangkatan penumpang melalui Pelabuhan Tanjung Harapan, Selatpanjang Kepulauan MerantiPelabuhan Tanjung Harapan, Beranda di Kepulauan Meranti yang Terus Berbenah
Ilustrasi harga emas di Pekanbaru alami penurunan (foto/ist)Harga Emas Batangan 1 Gram di Pekanbaru Turun di Akhir Pekan, Borong Sekarang?
Gubernur Riau (Gubri) Abdul Wahid meninjau TPS Loksus RSUD Tengku Rafian Siak saat PSU Pilkada Siak. (Foto: Tribun Pekanbaru)Gubri Abdul Wahid Tinjau TPS PSU Siak, Pastikan Proses Demokrasi Berjalan Lancar
  BRK Syariah menyalurkan bantuan CSR senilai Rp50 juta untuk Masjid Arafah Duri. (Foto: Sri Wahyuni)Ramadan Berkah, BRK Syariah Salurkan Bantuan CSR Rp 50 Juta untuk Masjid Arafah
PSU di TPS 9 yang berlokasi di Rumah Sakit Umum Tengku Rafian. (Foto: Diana Sari)64 Pemilih Ikuti PSU di TPS 9 RSUD Tengku Rafian Siak
Agung Toyota berbagi kebahagiaan Ramadhan dengan santunan anak yatim. (Foto: Metro Riau)Agung Toyota Berbagi Kebahagiaan Ramadan Bersama Anak Yatim dan Komunitas
Polsek Simpang Kanan pantau pekarangan cabai dan terong ungu warga. (Foto: Afrizal)Polsek Simpang Kanan Pantau Pekarangan Cabai dan Terong Ungu, Dukung Ketahanan Pangan
Ilustrasi es cendol pandan. (Foto: int)Resep Praktis Es Cendol Pandan, Takjil Segar dan Nikmat untuk Berbuka Puasa
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Tingkatkan Kualitas SDM, PT BSP - UMRI Teken MoU
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved