www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Tercatat Hingga Agustus 2024, Kedatangan Wisman ke Provinsi Riau Capai 323 Ribu Kunjungan
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Pejabat Eselon II Pemko Pekanbaru Pensiun, Pj Walikota Usulkan Lelang Jabatan
Selasa, 01 Oktober 2024 - 21:40:43 WIB

PEKANBARU – Dalam kurun waktu empat bulan terakhir, tiga pejabat eselon II di lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru telah memasuki masa pensiun. Sehingga dibutuhkan segera pengganti untuk menduduki jabatan strategis tersebut.

Pejabat yang pensiun tersebut adalah Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol), Kepala Dinas Pertanahan, serta Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar), yang baru saja pensiun kemarin.

Dengan pensiunnya tiga pejabat tersebut, terjadi kekosongan di beberapa posisi penting dalam birokrasi pemerintahan. Pj Wako Pekanbaru, Risnandar menjelaskan pihaknya bersama Sekretaris Daerah (Sekda) dan tim telah mengusulkan pembukaan lelang jabatan kepada pemerintah pusat untuk mengisi kekosongan yang ada.

"Selama saya bertugas kurang lebih empat bulan, ada tiga pejabat eselon II yang pensiun, yaitu dari Kesbangpol, Dinas Pertanahan, dan Dinas Damkar. Tentu ini terjadi kekosongan birokrasi dan insyaallah saya dengan pak sekda dan tim sudah mengusulkan kepada pemerintah pusat untuk akan dibuka lelang," ujar Risnandar, Selasa (1/10/2024).

Risnandar berharap lelang jabatan ini dapat segera dilaksanakan untuk mengisi kekosongan di beberapa dinas, sehingga pelayanan pemerintahan dan kemasyarakatan dapat tetap berjalan lancar tanpa hambatan.

"Diharapkan nanti dibuka lelang ini untuk mengisi kekosongan yang ada sehingga pelayanan terhadap kegiatan pemerintahan kemasyarakatan ini tetap berjalan," ungkapnya.

Sementara itu, mengenai pengganti atau Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pemadam Kebakaran, Risnandar menyebutkan bahwa proses penunjukan sedang dalam tahap penyelesaian oleh Sekretaris Daerah.

"Untuk pengganti atau plt kadis damkar sendiri saat ini sedang di proses oleh sekretaris daerah," tambah Risnandar.

Langkah ini diambil untuk memastikan roda pemerintahan tetap berjalan optimal dan pelayanan kepada masyarakat tidak terganggu meskipun terjadi perubahan struktur kepemimpinan di sejumlah dinas.

Penulis: Dini
Editor: Riki

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
ilustrasi: Istana Siak.Tercatat Hingga Agustus 2024, Kedatangan Wisman ke Provinsi Riau Capai 323 Ribu Kunjungan
Ketua Bawaslu Riau, Alnofrizal.(foto: mcr)Bawaslu Riau Belum Temukan Pelanggaran Selama Kampanye, Namun Ada Dugaan Politik Uang
Kapolres Pelalawan, AKBP Afrizal mengecek gudang logistik Pilkada (foto/Andy)Kapolres Pelalawan Pastikan Keamanan Gudang Logistik KPU untuk Pilkada 2024
Pj Walikota Pekanbaru, Risnandar Mahiwa (foto/dini)Pejabat Eselon II Pemko Pekanbaru Pensiun, Pj Walikota Usulkan Lelang Jabatan
Upacara Hari Kesaktian Pancasila di Kantor Bupati Inhil (foto/ayendra)Pemkab Inhil Gelar Hari Kesaktian Pancasila, Dandim 0314 Inhil Sebagai Inspektur Upacara
  ilustrasi nyamuk Malaria.Malaria Merebak, Dinkes Riau Serukan Gotong Royong Bersihkan Lingkungan
Seleksi PPPK Pemko Pekanbaru.(ilustrasi/int)Pemko Pekanbaru Resmi Buka Perekrutan PPPK 2024: Ada 350 Formasi Tersedia
Penjabat Wako, Risnandar Mahiwa MSi, mengadakan pertemuan silaturahmi dengan para kepala sekolah SD dan SMP se-Pekanbaru (foto/int)Kumpulkan Kepsek SD dan SMP se-Pekanbaru, Pj Wako Ingatkan Hal Ini
Pjs Wako Dumai Teuku Raja Fahsul Falah menerima cinderamata dari Area Head Bank Mandiri Dumau, Rizma Prabandhono (foto/bambang)Pjs Wako Dumai Bersama Pimpinan BRKS dan Bank Mandiri Dumai Bahas Perkembangan Bisnis
Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Riau, Indra SE.Inhil, Meranti dan Kuansing Dipastikan Tidak Memiliki APBD-P 2024, Apa Dampaknya?
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Nomor Urut Pilgubri: Wahid-SF 1, Nasir-Wardan 2, Syamsuar-Mawardi 3
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved