www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Pengamat Soroti Penunjukan Plt Kadis LHK Saat Proses Join Audit Dugaan Gratifikasi
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Pemko Pekanbaru Serahkan Penlok
Pemprov Riau Gesa Pembangunan Flyover Simpang Garuda Sakti
Senin, 24 Juni 2024 - 20:05:53 WIB

PEKANBARU - Dinas PUPR-PKPP Riau terus mempercepat proses pembangunan Flyover Simpang Garuda Sakti, Kota Pekanbaru.

Langkah ini ditandai dengan diterimanya surat penetapan lokasi (Penlok) pembangunan flyover dari Pemko Pekanbaru.

Kadis PUPR PKPP Riau, M Arief Setiawan mengungkapkan, flyover ini akan berada pada simpul jaringan transportasi jalan kolektor dan jalan arteri di kawasan aglomerasi Kota Pekanbaru dan Kabupaten Kampar.

"Pembangunan Flyover ini dimaksudkan untuk memperlancar arus transportasi yang saat ini seringkali terjadi kemacetan karena banyaknya volume kendaraan yang melintas, khususnya pada saat jam sibuk yakni pagi dan sore hari," jelas Arief dilansir mcr, Senin (24/6/2024).

Arief menambahkan, keberadaan interchange jalan tol ruas Rengat-Pekanbaru yang dekat dengan simpang Garuda Sakti serta meningkatnya aktivitas perdagangan dan jasa di kawasan tersebut diperkirakan akan semakin menambah beban arus lalu lintas.

"Sehingga kebutuhan akan pembangunan Flyover tersebut menjadi sangat penting untuk melayani aksesbilitas dan kelancaran arus transportasi," ujarnya.

Penetapan lokasi pembangunan flyover ini mencakup dua kecamatan di Kota Pekanbaru, yaitu Kecamatan Binawidya seluas 4.201,83 meter persegi dan Kecamatan Tuah Madani seluas 5.547,34 meter persegi.

Proses pengadaan tanah diperkirakan akan berlangsung selama delapan bulan, dari Mei hingga Desember 2024, sementara pekerjaan fisik pembangunan flyover akan memakan waktu dua tahun, mulai 2025 hingga 2026.

"Pembangunan Flyover Simpang Garuda Sakti ini diharapkan dapat menjadi solusi efektif untuk mengatasi kemacetan lalu lintas dan meningkatkan mobilitas warga di kawasan ini," tukasnya.(*)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Pengamat Lingkungan Riau, Dr Elvriadi (foto/yuni)Pengamat Soroti Penunjukan Plt Kadis LHK Saat Proses Join Audit Dugaan Gratifikasi
Ilustrasi pejabat terduga terlibat gratifikasi malah ditunjuk sebagai Plt Kadis (foto/int)Proses Join Audit KPK, Pejabat Terduga Terlibat Gratifikasi Malah Ditunjuk Jadi Plt Kadis
Sembodo Budiharto VP Head of Marketing IM3 Sumatera (tengah), Nina Meutia AVP Campaign Management IM3 Sumatera (kiri) dan Yose Rellaunda AVP Head of Marketing Central Sumatera foto bersama (foto/Budy)Sempat Diguyur Hujan, IM3 Collabonation Talent Hunt 2024 Cari Musisi Muda Bertalenta di Pekanbaru
Pj Gubernur Riau (Gubri), Rahman Hadi (foto/int)Terdapat Kekosongan, Pj Gubri Tunjuk 8 Plt dan Plh Kadis di OPD
Dua Bhabinkamtibmas Polsek Simpang Kanan beri imbauan Pilkada Damai kepada warg Bagan Nibung (foto/afrizal)Bhabinkamtibmas Polsek Simpang Kanan Ajak Wujudkan Pilkada Damai ke Masyarakat Bagan Nibung
  Cawagubri HM Wardan kampanye dialogis dan resmikan Posko Pemenangan di Rohil (foto/afrizal)Posko Pemenangan Nawaitu di Rohil Diresmikan
UIN Suska Riau dan BSI jalin kemitraan melalui program beasiswa (foto/int)UIN Suska Riau dan BSI Scholarship Siapkan Beasiswa Rp561 Juta untuk 25 Mahasiswa
Empat Paslon saat pencabutan nomor urut di KPU Inhil (foto/Ayendra)KPU Inhil Terima Laporan Awal Dana Kampanye, Hanya Paslon Nomor 2 yang Lengkap
Ilustrasi hotspot di Riau masih terpantau nihil (foto/int)20 Hotspot Terdeteksi di Sumatera Sore Ini, BMKG: Riau Kembali Nihil
Ilustrasi harga emas Antam di Pekanbaru tak bergerak (foto/int)Harga Emas di Pekanbaru Tak Bergerak Hari Ini Tertahan Rp1,461 Juta per Gram
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
RGE Jurnalism Workshop Perkaya Pengetahuan Wartawan
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved