www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Warga Sempat Melihat Tersangka Pembunuh Penjual Gorengan di Sumbar Kabur ke Semak-Semak
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Terapkan Sekolah Digital, Ini Kata Kepsek SMP Bernas
Jumat, 14 Juni 2024 - 11:42:51 WIB

PELALAWAN - Program Sekolah Digital di SMP Negeri Bernas, Pelalawan merupakan salah satu program inovasi yang dibuat sekolah untuk menyesuaikan kebutuhan peserta didik pasca-pandemi Covid 19 lalu. Program Sekolah Digital ini mulai dilaksanakan pada tahun 2023.

Ini disampaikan Kepsek SMP Bernas, Marisah SAg, MPd, pada halloriau.com, Jumat (14/6/2024). Menurutnya, pola pembelajaran pada saat pandemi Covid-19 interaksi antara guru dan peserta didik dilakukan daring atau online. Sehingga peserta didik terbiasa dalam masa empat tahun terakhir ini menggunakan ponsel.

"Bahkan hampir 24 jam bersama mereka yang dipergunakan untuk pemberitahuan tentang tugas dan penilaian di aplikasi Whatsapp, mengerjakan dan menggunggah tugas di aplikasi Google Classroom. Pembelajaran tatap muka daring menggunakan aplikasi Zoom Meeting atau Google Meet, membuat tugas proyek mengunggahnya di aplikasi Youtube dan terakhir penilaian seperti PH, PTS dan PAS menggunakan aplikasi Google Form," terangnya.

Dia menjelaskan pasca-pandemi proses pembelajaran dan penilaian kembali ke masa sebelum Covid-19. Yakni peserta didik bertemu dengan guru dan teman secara tatap muka langsung sehingga pembelajaran kembali normal seperti biasa.

"Tapi saat ini, kita sebagai pendidik tak bisa menutup mata dengan perkembangan teknologi yang semakin cepat, apalagi pernah mengalami dan merasakan belajar daring lewat ponsel. Ini titik bagaimana sekolah mengolah keberadaan ponsel di tengah mereka bisa dimanfaatkan atau dipergunakan dengan sebaik-sebaiknya baik dalam proses pembelajaran maupun penilaian yang dilakukan oleh sekolah," katanya.

Lanjutnya, program sekolah digital yang digagas di SMP Bernas terdiri dari dua bagian yaitu proses pembelajaran di dalam kelas dan penilaian. Di mana proses pembelajaran di dalam kelas ini didahului oleh kegiatan pendahuluan guru dan peserta didik saat memulai materi pelajaran menggunakan aplikasi yang sesuai untuk menggali pengetahuan baru prasyarat. Aplikasi yang digunakan seperti Jamboard, Gform dan Padlet.

"Kemudian kegiatan inti di mana guru dan peserta didik memulai kegiatan inti dengan menggunakan metode/model pembelajaran yang sesuai. Menggunakan aplikasi digital untuk membantu dalam proses mendapatkan pengetahuan dan keterampilan sesuai materi yang dipelajari.

Aplikasi yang digunakan seperti Canva, Comica dan Youtube untuk tahun 2024 aplikasi berbasis artificial Intelligence (AI) yaitu aplikasi gamma. Lalu kegiatan penutup dimana guru dan peserta didik menutup pembelajaran dengan merangkum/merefleksi dengan menggunakan aplikasi jamboard, Gform dan padlet. Serta penilaian proses dengan menggunakan aplikasi mentimeter, kahoot dan quizizz.

Kemudian, sambungnya, di dalam Penilaian Harian (PH), Penilaian Tengah Semester (PTS) dan Penilaian Akhir Semester (PAS) aplikasi yang digunakan yakni Google Form (Gform).

"Untuk tahun 2023 yang imulai bulan Oktober sampai sekarang di ahun 2024, kita memakai aplikasi rdev exambrowser sebagai pendamping Google Form. Aplikasi rdev exambrowser berguna untuk meminimalisir kecurangan karena menggunakan aplikasi ini peserta tidak dapat membuka aplikasi yang lain," tukasnya.

Penulis: Andi
Editor: Riki

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Polisi terus buru tersangka kasus Pembunuhan di Padang Pariaman (foto/int)Warga Sempat Melihat Tersangka Pembunuh Penjual Gorengan di Sumbar Kabur ke Semak-Semak
Penampakan tapir langka berkeliaran di Rumbai, Kota Pekanbaru (foto/int)Penampakan Tapir Berkeliaran di Rumbai, Ini Respon BBKSDA Riau
Festival Kue Bulan 2024 yang digelar di Ballroom Hotel Furaya, Pekanbaru (foto/dini)Festival Kue Bulan 2024 Berlangsung Semarak di Pekanbaru
Kemacetan panjang di Lintas Sumbar-Riau, tepatnya sebelum jembatan bailey di Tanjung Alai (foto/ist)Jalan Lintas Sumbar-Riau Macet 1 Jam Lebih di Desa Tanjung Alai
Silver Silk Tour & Travel berangkatkan 92 jemaah umrah periode kedua September (foto/Yuni)Bertepatan Maulid Nabi, Silver Silk Tour & Travel Berangkatkan 92 Jemaah Umrah
  Persiapan pelantikan 40 anggota DPRD Siak dibarengi gladi bersih (foto/riaupos)Karpet Merah Dibentang, 40 Anggota DPRD Siak Dilantik Besok
EGM Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru, Radityo Ari Purwoko (foto/yuni)Kenaikan Penumpang 10 Persen di Bandara SSK II Pekanbaru
Pj Gubri, Rahman Hadi sambut kedatangan Kafilah Riau di Bandara SSK II Pekanbaru (foto/Yuni)Pj Gubri Bangga Riau Bisa Raih Prestasi di MTQ Nasional 2024
Ilustrasi seleksi CPNS Dumai 2024 diikuti ribuan pelamar (foto/int)Jumlah Pelamar CPNS 2024 Kota Dumai Sebanyak 6.111 Orang
Riau berhasil meraih peringkat enam MTQ Nasional di Kalimantan Timur (foto/yuni)Riau Raih Peringkat Enam MTQ Nasional di Kaltim
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
RGE Jurnalism Workshop Perkaya Pengetahuan Wartawan
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved