www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Laga Perdana Liga 2, PSPS Pekanbaru Tumbangkan Persikabo 1973 3-1
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 
Program Penguatan Vokasi PHR Buka Asa Muhammad Nizam Merajut Sukses
Senin, 22 Juli 2024 - 13:22:03 WIB
Muhammad Nizam bekerja sebagai staf di Dinas Damkar Rohil.(foto: istimewa)
Muhammad Nizam bekerja sebagai staf di Dinas Damkar Rohil.(foto: istimewa)

PEKANABRU - Muhammad Nizam tidak melewatkan kesempatan begitu mendapat informasi adanya kegiatan pelatihan komputer adminsitrasi perkantoran lewat Program Penguatan Vokasi PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) pertengahan 2022 lalu.

Bagi Nizam, ini merupakan kesempatan emas untuk meningkatkan keterampilan dan kompetensi diri usai menamatkan pendidikannya di bangku SMA di Bagansiapiapi, Kabupaten Rohil.

Bersama sejumlah rekannya, Nizam mendaftarkan diri sebagai peserta pelatihan komputer pada program penguatan vokasi PHR yang bekerjasama dengan Disnaker Rohil dan Polteknik Caltex Riau (PCR).

“Waktu itu saya baru saja tamat sekolah. Saat yang sama juga ada informasi pelatihan komputer gratis, saya langsung mendaftar sebagai peserta pelatihan,” kata Nizam.

Pemuda berusia 20 tahun ini kemudian mengikuti pelatihan administrasi komputer yang menggandeng Lembaga Pelatihan dan Kursus (LPK) lokal di bawah naungan Himpunan Lembaga Pelatihan Seluruh Indonesia (HILLSI), selama satu bulan.



Selain mengenal perangkat komputer dasar, Nizam ditempa mengenal ilmu komputer terutama untuk aplikasi administrasi perkantoran.

Pola pelatihan langsung praktik membuat peserta lebih cepat memahami tools aplikasi administrasi perkantoran.

“Kami diajari bagaimana menggunakan aplikasi Microsoft World dan Exel secara mendalam, hingga akhirnya bisa mengetik untuk keperluan-keperluan adminsitrasi,” tuturnya.

Tidak butuh waktu lama, Nizam merasa sudah cukup menguasai ilmu komputer adminsitrasi perkantoran. Dengan keterampilan yang ada, Nizam kian percaya diri melamar pekerjaan.

Perkembangan dunia pendidikan berbasis komputer membuka peluang bagi Nizam mengasah kemampuannya di dunia kerja.

Bermodal sertifikat pelatihan, Nizam langsung diterima sebagai staf pendataan dan operator pengajar Teknik Informatika di salah satu sekolah dasar, Kawasan Batu Tujuh, Bagansiapiapi.

Dengan keterampilan yang dimilikinya, Nizam sekaligus membuka usaha jasa pengetikan di rumahnya di Kelurahan Bagan Punak.

Nizam mulai menerima jasa pengetikan surat, tugas sekolah, tugas kuliah hingga cetak foto, fotokopi dan printing.



“Sambil buka usaha jasa pengetikan, saya juga mengajar kursus sekaligus berbagi ilmu kepada siapa saja yang mau belajar,” tuturnya.

Kemampuan mendalami ilmu komputer administrasi perkantoran seolah membuka asa pria kelahiran Bagansiapiapi ini merajut masa depan.

Setelah sempat menjadi staf di sekolah, Nizam mulai mengembangkan sayap menangkap peluang lainnya.

Saat ini, Nizam bekerja sebagai staf di Dinas Damkar. Sambil bekerja, ia juga tercatat sebagai salah satu Mahasiswa tingkat tiga di Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Ar-Ridho, Bagansiapiapi.

“Alhamdulillah, sudah bisa mandiri untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari sambil melanjutkan pendidikan juga di bangku kuliah,” ucapnya.

PHR selaku pemrakarsa program turut bangga atas pencapaian dan kerja keras Muhammad Nizam yang merupakan salah satu peserta program penguatan vokasi.

Program vokasi merupakan bagian dari kegiatan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) PHR dalam mengembangkan kompetensi masyarakat.

Para peserta dibekali keterampilan dalam bentuk pelatihan dan sertifikasi agar dapat bersaing di dunia kerja hingga mampu berwirausaha.

Dengan bekal pengetahuan dan keterampilan yang mumpuni akan memudahkan generasi muda dalam berkarya, mengembangkan karir hingga menjadi entrepreneur sukses di masa depan.(*)


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)

BERITA LAINNYA    
PSPS Pekanbaru vs Persikabo di Stadion Kaharudin Nasution Rumbai dalam laga perdana Liga 2 2024/2025.(foto: mcr)Laga Perdana Liga 2, PSPS Pekanbaru Tumbangkan Persikabo 1973 3-1
Chief Corporate Affairs XL Axiata, Marwan O Baasir (paling kanan) bersama Chief Human Capital Officer XL Axiata, M Hira Kurnia (paling kiri) bersama perwakilan dari 20 penyandang disabilitas terpilih program magang XL Axiata.(foto: istimewa)XL Axiata Beri Kesempatan Magang bagi 20 Penyandang Disabilitas Terpilih
Rektor UIN Sultan Syarif Kasim (Suska) Riau, Prof Khairunnas ditetapkan sebagai tersangka (foto/int)Rektor UIN Suska Riau Jadi Tersangka Sejak 30 Agustus
  Tampilan New Toyota Fortuner dengan fitur baru yang lebih sporty dan canggih (foto/liputan6)Toyota Luncurkan New Fortuner: Tetap Andalkan Dominasi di Pasar SUV Indonesia
Pembangunan jalan di Desa Simpang Kateman sedang berlangsung (foto/ayendra)Warga Berterima Kasih Pembangunan Infrastruktur Desa Simpang Kateman Sudah Diperjuangkan
Bupati Pelalawan, Zukri hadiri Seminar Nasional Pendidikan Inklusi (foto/Andy)Seminar Nasional Pendidikan Inklusi, Bupati Pelalawan: Pahala Guru Terus Mengalir
Komentar Anda :

 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved