www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Maksimalkan Pelayanan, Pemko Pekanbaru Berencana Tambah 2 Mobil AMAN
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Peresmian 49 Pos Ranmil se-Riau, Ini Harapan Danrem 031/Wira Bima
Jumat, 06 Oktober 2023 - 17:28:36 WIB

PELALAWAN - 49 Posramil yang ada di Kabupaten/Kota yang ada di Provinsi Riau secara simbolis dilaksanakan di Kabupaten Pelalawan. Danrem 031/Wira Bima Brigjen TNI Dany Rakca Andalasawan hadir langsung meresmikannya, Jumat (6/10/2023).

Hadir juga Dandim 0313/KPR Letkol Arh. Muliadi, Bupati Pelalawan Zukri, Kapolres Pelalawan AKBP Suwinto, Ketua DPRD Pelalawan Baharudin. Semuanya kompak menekan sirena, penanda terbuka papan selubung yang bertulis Koramil 03/Bunut, Pos Ranmil, Kecamatan Pelalawan.

Dalam sambutannya Danrem 031/Wira Bima, Brigjen TNI Dany Rakca Andalasawan menyatakan, apresiasinya atas pendirian bangunan posranmil yang berada di 12 kabupaten/kota. Peresmian secara simbolis dilakukan di Kecamatan Pelalawan.

Tujuan dibangunnya Posranmil ini adalah sebagai bentuk kepedulian dan implementasi dari tugas TNI AD di wilayah yakni membantu pemerintah daerah dalam rangka mempercepat proses pembangunan di daerahnya.

"Sesuai dengan UU No. 34/2004, termasuk juga ke depan kita ada kegiatan-kegiatan berkaitan dengan isu seperti, kejadian Karhutla, mendukung kelancaran pelaksanaan Pemilu, narkoba dan illegal-illegal juga banyak. Tapi yang paling penting adalah bagaimana secara bersama merumuskan dan menjabarkan kebijakan pemerintah pusat sampai tingkat kabupaten dan ke kecamatan-kecamatan sebagai penjabaran dari UU No. 12/2002 tentang forkompinda," katanya.

Jenderal bintang satu itu menjelaskan bahwa khusus korem di wilayahnya dari 172 kecamatan di Provinsi Riau tinggal 16 lagi yang masih belum ada posranmilnya. Diharapkan di akhir tahun nanti khususnya di Hari Juang Kartika tanggal 15 Desember, TNI Darat di wilayah ini sudah terisi semua.

"Kita berharap dengan pendirian posranmil ini maka konflik yang terjadi di tengah masyarakat atau rencana pembangunan dari kepala daerah yang perlu disosialisasikan bersama-sama, bisa berjalan dengan lancar termasuk juga kita lakukan pembinaan-pembinaan olahraga," ujar Danrem 031/Wira Bima, Brigjen TNI Dany Rakca Andalasawan, pada halloriau.com ini.

Disinggung soal realisasi Kabupaten Pelalawan memiliki Kodim sendiri, mantan Danrem 063/Sunan Gunung Jati itu mengatakan bahwa tiga minggu lalu dirinya ke Rohul dan juga sekaligus melakukan penandatanganan dan sudah dilaksanakan. Di tahun 2023 ini pembangunan makodim di Rohul sudah mencapai 40 persen dan akan dilanjutkan di tahun 2024.

"Begitu juga di Kuansing, Pak Dandim juga sudah melaporkan ke saya dan sudah merencanakan tapi baru hari ini saya jumpa dengan Pak Bupati. Intinya, dari Pak Bupati, Ketua DPRD dan masyarakat juga sudah merencanakan tinggal proses anggarannya perlu dirancang, tidak bisa cepat harus ada mekanismenya. Supaya nanti keberadaan makodim ini tidak hanya sekedar hadir saja tapi juga harus tertib administrasi dan semuanya, saling menjaga," katanya.

Bupati Pelalawan Zukri mengapresiasi atas kehadiran Danrem 031/Wira Bima yang telah meresmikan Posranmil di Kecamatan Bunut yang juga menjadi simbolisasi peresmian di 12 Kabupaten/Kota di Provinsi Riau.

"Dengan adanya Posranmil maka akan makin mempercepat proses pembangunan di Kabupaten Pelalawan, mempercepat kesejahteraan rakyat, penanganan narkoba bisa diantisipasi sedini mungkin. Imbasnya masyarakat jadi antusias, begitu excited karena kini memiliki posranmil sendiri. Adanya posranmil ini jadi semakin banyak tempat rakyat mengadu," kata Bupati Pelalawan yang juga Ketua DPD PDIP Provinsi Riau ini.

Dikatakan orang nomor satu di Kabupaten Pelalawan ini bahwa pendirian posranmil memang baru ada di Kecamatan Pelalawan tapi pihaknya tengah mempersiapkan pembangunan Makodim di daerah ini. Diharapkan untuk pendirian Makodim akan dituntaskan tahun ini dan tahun depan.

Ketua DPRD Pelalawan, Baharudin, menyatakan dukungannya dengan perkataan Bupati Pelalawan dan Danrem 031/Wira Bima untuk pendirian Makodim di Kabupaten Pelalawan.

"Kami sudah lama cerita soal pendirian Makodim di Kabupaten Pelalawan. Jadi jelas saya mendukung rencana itu," tukasnya.

Dalam kesempatan itu, Danrem 031/Wira Bima, Dandim 0313/KPR, Bupati Pelalawan, Ketua DPRD Pelalawan dan Kapolres Pelalawan melakukan penanaman tanaman kelor di halaman Posranmil yang baru diresmikan.

Penulis: Andi
Editor: Riki

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: redaksi@halloriau.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Walikota Pekanbaru, Agung Nugroho dan Wakil Walikota Pekanbaru, Markarius Anwar saat peluncuran mobil AMAN.(foto: dini/halloriau.com)Maksimalkan Pelayanan, Pemko Pekanbaru Berencana Tambah 2 Mobil AMAN
Hujan deras picu longsor di Simpang Perawang, tak jauh dari exit Tol Minas (foto/beritapekanbaru)Hujan Deras Picu Longsor di Simpang Perawang, 5 Warung Ikut Amblas dan Hancur
Wabub Pelalawan, Husni Tamrin rapat bersama BPJN Riau bahas penanganan banjir Jalintim Km 83 (foto/Andy)Wabub Pelalawan dan BPJN Riau Rapat Bahas Penanganan Banjir dan Drainase
Ilustrasi Dompet Dhuafa Riau tetapkan Qimat zakat fitrah Kota Pekanbaru 2025 (foto/int)Dompet Dhuafa Riau Tetapkan Qimat Zakat Fitrah Pekanbaru 2025, Cek Daftar Harga Berasnya
Sekda Siak, Fauzi Asni Safari Ramadan 1446 H/2025 M di Masjid Al Mukminin, Kampung Buatan 1 (foto/diana)Serahkan Bantuan, Sekda Siak Safari Ramadan di Kampung Buatan 1
  Perjalanan dinas.(ilustrasi/int)Pemprov Riau Terapkan Efisiensi APBD 2025, Perjalanan Dinas Dipangkas 50 Persen
Kapolres AKBP Afrizal pimpin Sertijab Waka Polres dan Kasat Narkoba Polres Pelalawan (foto/Andy)Sertijab Waka Polres dan Kasat Narkoba, Ini Kata Kapolres Pelalawan
Kegiatan kickoff Riau Sharia Week 2025 di BI Riau.(foto: istimewa)Riau Sharia Week 2025: Sinergi Kuat untuk Transformasi Ekonomi Syariah di Riau
Jalan penghubung empat desa di Kuansing putus (foto/detik)Jalan Penghubung di Kuansing Putus Diterjang Banjir, Akses Warga 4 Desa Terganggu
Anggota Banggar DPRD Riau, Indra Gunawan Eet (kanan) minta Gubri Wahid jangan potong TPP ASN (foto/int)Pemotongan TPP Bukan Solusi, DPRD Riau Sebut Gubri Harus Cari Jalan Lain
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Tingkatkan Kualitas SDM, PT BSP - UMRI Teken MoU
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved