Keren, Vibes Hutan Unri Ini Serasa di Korea
Senin, 30 Januari 2023 - 09:57:13 WIB
PEKANBARU - Ternyata hutan Univesitas Riau (Unri) di Kota Pekanbaru vibesnya Korea Selatan (Korsel). Rimbunan pepohonan ditambah danau yang bersih membuat jadi spot foto favorit.
Sebelum ruang terbuka hijau (RTH) banyak dibuat, warga Pekanbaru khususnya yang tinggal di daerah Panam, biasanya jalan-jalan sore ke taman dalan Unri. Lokasi yang sering didatangan yaitu pepohonan sekitar Stadion Mini Unri.
Tak sulit untuk menemukan spot ini. Apalagi dengan kreatifitas menentukan angle, bisa menciptakan foto yang bagus serasa di Korea.
Selain itu, hutan ini sering menjadi spot favorit untuk mengerjakan tugas kampus, khususnya fotografi. Selain itu calon pengantin juga terkadang ke sini untuk foto preweding.
Unri memang berkonsep "Kampus dalam Taman". Jadi tak heran berbagai jenis pohon hingga bunga-bunga yang tumbuh subur.
Suasana kampus yang asri dan teduh itu bisa dinikmati baik masyarakat umum atau mahasiswa dari kampus lain. Selain pepohonan juga terdapat spot danau, taman bermain anak di Unri Green Kampus ini.
Untuk ke lokasi ini tidak perlu khawatir biaya masuk, karena gratis. Tentunya dengan mengenakan pakaian sopan karena area kampus, dan tidak membuang sampah sembarangan. (*)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :