Agung Toyota Ajak Awak Media di Riau Test Drive New Fortuner 2.8
Kamis, 20 Januari 2022 - 12:38:06 WIB
|
Toyota New Fortuner 2.800 cc. |
Baca juga:
|
PEKANBARU - Toyota Astra Motor (TAM) melalui Autorized Main Dealer, Agung Toyota Wilayah Barat mengajak sejumlah awak media di Pekanbaru, Provinsi Riau mencoba kendaraan terbaru dari Toyota New Fortuner dengan varian pilihan mesin baru yakni 1GD berkubikasi 2.800 cc.
Kegiatan yang dikemas dalam bentuk press conference dan media test drive New Fortuner 2.800 cc yang baru saja saja diperkenalkan di Jakarta, Kamis (13/1/2022) lalu tersebut akan digelar 24-25 Januari 2022 di TDE (Sunter).
Undangan kegiatan selama dua hari tersebut disampaikan manajemen Agung Toyota Pekanbaru kepada redaksi halloriau.com berdasarkan surat arahan TAM tentang informasi New Fortuner 2.800 cc terkait aktivitas press conference dan test drive.
Awak media yang mendapatkan undangan tersebut, mengucapkan terimakasih kepada manajemen Agung Toyota yang memberikan kesempatan sekitar 8 media cetak dan online di Pekanbaru, terutama kepada Regional Manager Agung Toyota West Area, Mahmud Fauzi.
Tenaga Mesin Lebih Besar
Kehadiran Toyota New Fortuner 2.8 didorong permintaan konsumen yang menginginkan tenaga mesin lebih besar. Kebetulan pabrikan memiliki jantung mekanis yang mampu memenuhi hal tersebut.
“Setiap waktu selalu ada improvement. Dari setiap improvement itu menyesuaikan dari kebutuhan market. Di Fortuner, salah satu kebutuhan utamanya adalah power,” kata Dimas Aska, Head of Public Relations PT Toyota Astra Motor (TAM) saat ditemui di kawasan Bumi Serpong Damai (BSD), Tangerang, Kamis (13/1/2021) lalu.
“Karena kebutuhan power-nya besar dan kita bisa adopt itu, ya, kenapa enggak kita adopt. Dan itu dijadikan salah satu pilihan, makanya 2.4 (Fortuner bermesin diesel 2.400 cc) tetap ada,” sambungnya.
Mesin yang digunakan untuk Toyota New Fortuner 2.8 ialah unit 1GD-FTV yang memiliki kapasitas 2.755 cc, 4 katup, DOHC, VNT Intercooler. Tenaga tertingginya tembus 201,2 hp dengan torsi puncak mencapai 499,1 Nm.
Punya Banyak Fitur
Fortuner 2.8 sebelumnya adalah unit yang diekspor ke beberapa negara di kawasaan Asean. Hadir dengan mesin lebih besar, strategi ini dinilai cocok dengan kondisi perpajakan otomotif yang kini berdasarkan emisi.
Berdasarkan informasi terhimpun, paling berbeda ada pada mesin. Dapur pacu baru 1GD-FTV DOHC VNT Intercooler 2.755 cc kini melengkapi varian 2.7 dan 2.4. Opsi enjin terbaru menjagokan tenaga besar, 203,9 ps dan torsi 499 Nm. Bakal tersedia untuk varian 4x4 GR Sport, 4x2 GR Sport dan 4x2 VRZ. Soal varian dari brosur yang tersedia kini varian penggerak 4x2 memeliki beberapa pilihan yakni 2.7 GR Sport, 2.8 GR Sport, 2.8 VRZ, 2.4 GR Sport, 2.4 VRZ, 2.4 G yang memiliki pilihan transmisi manual. Model penggerak 4x4 yakni 2.8 GR Sport dengan pilihan transmisi AT menjadi yang teratas.
Dimensi Fortuner tidak berubah. SUV ini masih menawarkan ukuran panjang 4.795 mm, lebar 1.855 mm, tinggi 1.835 mm serta wheelbase 2.745 mm. Seperti ubahan pada varian GR Sport awal, Fortuner terbaru ini hadir dengan bumper depan dan grille yang padat. Dilengkapi penerangan LED pada headlamp dan foglamp. Terdapat penanda GR Sport pada bagian samping dan emblem belakang. Emblem 2.8 menjadi pembeda dengan model bermesin lebih kecil.
Interior pada varian GR Sport hadir dengan warna gelap yang elegan, serta menimbulkan kesan mewah dan sporty. Head unit layar sentuh ukuran 9 inci hadir dengan beragam fitur salah satunya NFC untuk membaca kartu uang elektronik. Fitur auto AC dengan dual zone serta pengaturan bangku elektrik untuk sisi pengemudi dan penumpang menjadi standar kenyamanan di baris pertama. Beberapa fitur lainnya adalah hadirnya wireless charger, rear seat monitor entertainment, kamera 360 derajat dan layar MID.
Jajaran Fortuner baru juga dilengkapi mode berkendara yang terdiri dari ECO, Power dan Normal. Turut diberi kemudahan memilih mode penggerak pada varian 4x4 melalui knop. Seperti pada pembaruan terakhir, Fortuner 2.8 juga sudah memiliki fitur power backdoor dengan kick sensor.
Meski SUV ini belum dibekali dengan fitur Toyota Safety Sense (TSS) namun sisi keselamatannya hadir dari keberadaan 7 SRS airbag, hill start assist, emergency brake signal, traction control, vehicle stability control dan trailer sway control.
Toyota juga sudah menyertakan fitur T intouch yang membuat pemilik kendaraan mampu berkomunikasi dengan kendaraannya melalui perangkat telepon genggam. Fitur ini terdiri dari beberapa fitur seperti find my car, geofencing, e-car maintenance, support center, trip driving update serta road assistance.
Fortuner terbaru masih ditawarkan dengan pilihan warna yang sama yakni super white, silver metallic, dark gray mica metallic, attitude black, dan phantom brown metallic.
Untuk wilayah Pekanbaru, Provinsi Riau, New Fortuner dibanderol mulai Rp577.200.000 untuk 2.8 VRZ 4x2 A/T, sedangkan untuk New Fortuner 2.8 VRZ 4x2 A/T GR Sport dibanderol Rp594.300.000 dan New Fortuner 2.8 VRZ 4x4 A/T GR Sport dibanderol Rp677.700.000.
Editor: Budy Satria
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :