www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
MTQ XIX Resmi Ditutup, Kecamatan Kubu Kembali Raih Juara Umum Satu
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Bupati Asahan Berkunjung ke Rohul, Terkesan dengan Masjid Agung Islamic Center
Minggu, 04 April 2021 - 13:24:26 WIB
Bupati Asahan Surya bersama Wakil Bupati dan rombongan, disambut Bupati Sukiman, Sekda Abdul Haris, saat kunjungan ke Masjid Agung Islamic Center Rohul.
Bupati Asahan Surya bersama Wakil Bupati dan rombongan, disambut Bupati Sukiman, Sekda Abdul Haris, saat kunjungan ke Masjid Agung Islamic Center Rohul.

Baca juga:

DPRD Gelar Paripurna Pengusulan Pemberhentian Bupati Rohul Sukiman
Bupati Asahan Berkunjung ke Rohul, Terkesan dengan Masjid Agung Islamic Center
Bupati Sukiman Inginkan PSU Berjalan Aman dan Sesuai Aturan

PASIR PANGARAIAN - Bupati Asahan, Sumatera Utara, Surya dan rombongan kunjungan ke Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Jumat (2/4/2021).

Rombongan Bupati Asahan disambut langsung Bupati Rohul Sukiman. Bupati Asahan dan rombongan tiba di Rohul malam hari dan sempat menginap di salah satu hotel di Pasir Pangaraian. Pada Jumat siang mengunjungi Masjid Agung Islamic Center Rohul.

Hadir bersama rombongan Bupati Asahan, Wakil Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin dan Istri, serta kepala OPD Kabupaten Asahan dengan jumlah rombongan sekitar 50 orang.

Sementara pejabat Pemkab Rohul yang mendampingi Bupati Sukiman yaitu Sekda Rohul Abdul Haris, Ketua Dharmawanita Netty Haris, serta para kepala OPD di Rohul.

"Kabupaten Rohul masih tergolong muda dan baru berusia 21 tahun. Namun dengan usia muda Rohul sudah menunjukkan perkembangan, baik pembangunan maupun jumlah penduduknya hingga dua kali lipat," kata Bupati Rohul Sukiman.

Menurut dia, kunjungan tersebut merupakan suatu kebanggaan baginya. Sebab selama ini yang berkunjung ke Rohul hanya masyarakat, dan kali ini Bupati Asahan.

Sedangkan Bupati Asahan Surya mengatakan, perasaan bangga atas sambutan yang diberikan Pemda Rohul dalam kunjungannya ke Rohul.

Bupati Asahan juga menceritakan, kunjungan ke Rohul ingin menyaksikan dan merasakan salat di Masjid Agung Islamic Center Rohul, yang sudah diniatkan sejak lama. Ia terkesan dengan masjid tersebut.

Dirinya bercerita, Kabupaten Asahan juga memiliki masjid agung bernama Masjid Agung H. Ahmad Bakri, namun sampai saat ini pembangunanya belum rampung. Selain itu, kata dia, Kabupaten Asahan juga memiliki sekolah tahfiz seperti yang ada di Rohul.

Bupati Asahan mengaku sudah mengetahui tentang Islamic Center Rohul sejak lama.

"Banyak di Rohul ini belum ada di Asahan, mudah-mudahan secara bertahap kita bisa ikuti yang dilaksanakan Pemkab Rohul. Kami akan membuat perencanaan jangka panjang dan perlu meningkatkan lagi sesuai dengan keinginan masyarakat Asahan," ujarnya.

Mewakili Bupati Rohul, Sekda Rohul Abdul Haris menerangkan, kunjungan Bupati Asahan dan rombongan merupakan dukungan bagi Rohul bagaimana ke depannya bisa lebih baik.

"Dari kedatangan Bupati Asahan ini belum tentu beliau yang belajar, malah kita yang menuntut ilmu ke beliau dalam artian kita berkolaborasi antarsesama pemerintahan," sebut Sekda.

Dipenghujung Kegiatan Bupati Sukiman memberikan cindera mata ke Bupati Asahan dan rombongan, karena sudah berkunjung ke Negeri Seribu Suluk. (Adv/ Diskominfo Rokan Hulu)

 

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
MTQ ke-XIX tingkat kabupaten Rohil resmi ditutup pada Rabu (25/12) malam oleh Wakil Bupati Rohil, H.Sulaiman (foto/afrizal)MTQ XIX Resmi Ditutup, Kecamatan Kubu Kembali Raih Juara Umum Satu
Kepala Disdukcapil Kota Pekanbaru, Irma Novrita (foto/int)Disdukcapil Pekanbaru Minta Warga Segera Urus Akta Kematian Secara Online
Nadhira dan Syakila, kakak beradik raih prestasi di Kejuaraan Anggar Provinsi Riau (foto/ist)Kakak Beradik Nadhira dan Syakila Raih Prestasi Kejuaraan Anggar Provinsi Riau
Polemik sampah di Pekanbaru.(ilustrasi/int)Polemik Swastanisasi Sampah, Pemuda Pekanbaru Soroti Resiko Penyimpangan Anggaran
Masjid Raya Sumatera Barat.(foto: int)Libur Akhir Tahun ke Sumbar, Ini 8 Destinasi Wisata Terbaik
  Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Riau, Kombes Pol Nasriadi (tengah) saat ekspos lanjutan penanganan kasus SPPD Fiktif (foto/Magang2)Belasan Saksi Kasus Korupsi SPPD Fiktif Setwan DPRD Riau Ternyata Sudah Meninggal
RAPP rutin mengadakan program khitan massal. Kali ini juga digelar di Pustu Desa Makmur, Kabupaten Pelalawan (foto/ist)Rutin Setiap Tahun, RAPP kembali Gelar Khitanan Massal di Pelalawan
Tol di Riau alami lonjakan pengendara selama libur Nataru 2025 (foto/ist)Termasuk 2 Tol di Riau, Lonjakan Lalu Lintas di JTTS Saat Libur Nataru Capai 43 Persen
Kegiatan FGD MUI Pekanbaru membahas perilisan buku biografi ulama asal Pekanbaru.(foto: meri/halloriau.com)MUI Pekanbaru Bakal Rilis Buku Biografi Ulama Ternama Asal Kota Bertuah
Pabrikan motor tetap optimis di 2025.(ilustrasi/int)Pajak Kendaraan Tahun 2025 Naik, Pabrikan Motor di Tanah Air Masih Optimis
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
DPMPTSP Riau-PT BSP Permudah Perizinan Pelaku Usaha UMKM
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved