www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Jadwal SKD CPNS Pemko Pekanbaru Keluar, Ujian Dimulai 2 November
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Pelantikan Ketua dan Wakil Ketua lll DPRD Definitif Masa Jabatan 2024-2029
Senin, 14 Oktober 2024 - 16:27:53 WIB
DPRD Rohil menggelar Rapat Paripurna dalam rangka pelantikan Ketua dan Wakil Ketua lll DPRD Definitif masa jabatan 2024 -2029 (foto/Afrizal)
DPRD Rohil menggelar Rapat Paripurna dalam rangka pelantikan Ketua dan Wakil Ketua lll DPRD Definitif masa jabatan 2024 -2029 (foto/Afrizal)

Baca juga:

Paripurna HUT ke-25 Kabupaten Rohil: Refleksi dan Harapan Pembangunan
Tinjau Banjir di Bagansiapiapi, Anggota DPRD Rohil Soroti Ini
Wabub Sampaikan Rancangan KUA-PPAS APBD Rohil 2025

BAGANSIAPIAPI - DPRD Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) menggelar Rapat Paripurna dalam rangka pelantikan Ketua dan Wakil Ketua lll DPRD Definitif masa jabatan 2024 -2029. Pelantikan dan pengambilan sumpah DPRD dilaksanakan di Ruang sidang utama Kantor DPRD Rohil, Bagansiapiapi, Senin, (14/10/2024).
 
Sidang paripurna pelantikan Ketua DPRD Rohil, Ilhami dan Wakil Ketua lll DPRD definitif, Basiran Nur Efendi SE, M.IP dihadiri Sekretaris DPRD Rohil Sarman Syahroni ST MIP. Serta Kabag persidangan H Julianda SSos, Anggota DPRD Rohil, serta dihadiri oleh Sekda Rohil H Fauzi Efrizal, Kapolres Rohil, Dandim 0321 Rohil, Kajari Rohil, para Asisten dan para Kepala Dinas di lingkungan Pemkab Rohil.
 
Ketua DPRD Rohil Ilhami S Tr.Keb berharap hubungan yang selama ini yang telah terjalin antara eksekutif dan legislatif dapat terjalin lebih baik, harmonis, dan saling bersinergi, agar lebih disegani.
 
"Jadi setelah dilantik ini, pertama kami akan finalisasi Tatib dan pembentukan AKD. Tentunya harapan kita DPRD Rohil untuk kedepannya insya Allah semakin baik lagi," ucap Ilhami.
 
Sementara itu, Wakil Ketua lll DPRD Rohil, Basiran Nur Efendi SE, M.IP bersyukur ke Allah SWT, karena pelantikan berjalan dengan baik dan lancar. Ia juga berharap DPRD Rohil ke depannya dapat menjalankan tugas kewenangan dan kewajibannya tidak hanya sebagai kuantitas tapi juga kualitasnya. 
 
"Alhamdulillah pada hari ini telah diadakan pelantikan pimpinan DPRD Rokan Hilir, tentunya kita bersyukur karena acara berjalan dengan baik dan lancar. InsyaAllah, sebagai mitra pemerintah daerah mudah-mudahan dapat menjalankan tugas  kewenangan dan kewajibannya," ujar Basiran Nur.
"Tentunya tidak hanya kuantitas tetapi kualitasnya juga akan kita tingkatkan apa yang menjadi tugas wewenang. Itu akan kita wujudkan," tutupnya.
Penulis: Afrizal
Editor: Riki
   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Ilustrasi jadwal SKD CPNS Pemko Pekanbaru sudah keluar (foto/int)Jadwal SKD CPNS Pemko Pekanbaru Keluar, Ujian Dimulai 2 November
Kartika Sari Erisman Yahya saat menghadiri Read Aloud (foto/Ayendra)Sosialisasi Read Aloud Dorong Kegemaran Membaca Sejak Dini di Inhil
Fajar Wibhiyadi, Dirut ICDX dalam acara Penutupan Bulan Literasi Perdagangan Berjangka Komoditi di Jakarta (foto/ist)Bulan Literasi Perdagangan Berjangka Komoditi: ICDX Sebut Pentingnya Perlindungan Masyarakat
Pj Walikota Pekanbaru, Risnandar Mahiwa bersilaturahmi ke Kecamatan Marpoyan Damai (foto/dini)Temui ASN di Kecamatan Marpoyan Damai, Pj Wako Pekanbaru: Birokrasi Harus Independen
Waka Polres Pelalawan, Kompol I Komang Aswatama pimpin apel gelar pasukan Ops Zebra Lancang Kuning 2024 (foto/Andy)Pimpin Apel Ops Zebra Lancang Kuning 2024, Ini Pesan Waka Polres Pelalawan
  Sekda Rohil, Fauzi Efrizal apel bersama di halaman Kantor Bupati Rohil, Jalan Lintas Pesisir Batu Enam (foto/Afrizal)Sekda Rohil Ingatkan Disiplin ASN dan Progres APBD-P 2024
Pj Sekda Inhu, Boyke David Elman Sitinjak (foto/andri)Pemkab Inhu Rapat Tapal Batas Desa Talang Jerinjing, Desa Sungai Raya, dan Kelurahan Sekip Hilir
Pjs Walikota Dumai, Teuku Raja Fahsul Falah menggelar doa bersama anak-anak yatim dalam rangka menempati rumah dinas (foto/bambang)Pjs Walikota Dumai Tegaskan Akan Kawal Netralitas ASN
Ari Yunianto, Manager Plant Operations Duri menerima penghargaan EPSA 2024 dari Ika Bagus, M.Eng, Dosen Teknik Lingkungan Undip di Tentrem Hotel Semarang (foto/ist)

PHR Sabet 5 Penghargaan di EPSA 2024, Bukti Komitmen Terhadap Inovasi Ramah Lingkungan
Ilustrasi hotspot di Riau tersisa dua titik (foto/int)Hotspot Sumatera Cuma Tersisa 2 Titik, Ini Rinciannya
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Nomor Urut Pilgubri: Wahid-SF 1, Nasir-Wardan 2, Syamsuar-Mawardi 3
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved