www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Bangkit dari Keterpurukan: Perjuangan Korban yang Hancur Akibat Judol
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Sekda Rohil Resmikan Konsultasi Publik II Penyusunan KLHS dan RPJPD 2025-2045
Minggu, 21 Juli 2024 - 12:58:47 WIB

BAGANSIAPIAPI - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), Fauzi Efrizal, secara resmi membuka Konsultasi Publik II Penyusunan Kajian Lingkungan Hidup Strategis (KLHS) dan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kabupaten Rokan Hilir Tahun 2025-2045, Kamis (18/7/2024).

Acara tersebut berlangsung di Aula Rapat Kantor Bappeda, Jalan Lintas Pesisir Batu Enam, Bagansiapiapi.

Dalam sambutannya, Sekda Fauzi Efrizal menyampaikan ucapan selamat datang kepada tim ahli dan para peserta yang hadir. Ia berharap konsultasi publik ini dapat menghimpun berbagai masukan yang konstruktif untuk pembangunan daerah.

"Kami ucapkan terima kasih dan selamat datang kepada tim ahli Universitas Riau dan para peserta yang hadir. Konsultasi Publik pertama telah kita laksanakan pada 7 Mei 2024 lalu, dan kami berharap melalui Konsultasi Publik II ini kita dapat mengumpulkan berbagai masukan dan saran mengenai RPJPD Rohil untuk 20 tahun ke depan," kata Fauzi.

Penyusunan KLHS dan RPJPD ini bertujuan untuk mencapai pembangunan berkelanjutan yang dapat meningkatkan RPJPD. Serta mengurangi dampak negatif terhadap lingkungan hidup, sesuai dengan Peraturan Mendagri No 7 Tahun 2018 tentang Pembuatan dan Pelaksanaan Kajian Lingkungan Hidup Strategis.

Fauzi Efrizal juga berharap tim ahli dapat memberikan materi, ide, dan masukan yang tepat dan terukur untuk menjawab permasalahan pembangunan berkelanjutan yang dihadapi Pemkab Rohil hingga tahun 2045.

"Kami berharap tim ahli dapat memberikan rekomendasi yang tepat dan terukur serta dapat menjawab permasalahan pembangunan berkelanjutan yang dihadapi Pemkab Rohil, sehingga mempermudah kami dalam penyusunan perencanaan pembangunan daerah," harap Fauzi.

Sementara itu, Ketua Tim Ahli dari Universitas Riau (Unri) Pekanbaru, Edison M.Si, menjelaskan pihaknya telah menyampaikan hasil kajian terhadap rencana strategis penyusunan KLHS untuk RPJPD. Kajian ini akan dievaluasi oleh OPD dan instansi terkait di Rohil.

"Kami telah menyampaikan hasil kajian kami terhadap rencana strategis penyusunan KLHS untuk RPJPD, yang akan dievaluasi langsung oleh OPD atau Dinas terkait. Hasil analisis kami akan dikomentari untuk memastikan kesesuaian," jelas Edison.

Tim ahli telah melakukan FGD (Focus Group Discussion) dengan mengundang semua OPD, mendiskusikan kendala, dan menganalisis data berdasarkan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB). Hasil analisis ini akan dipresentasikan sebagai hasil publik kedua dan terakhir.

"Hasil analisis kami berdasarkan FGD dengan OPD terkait dan TPB akan dipresentasikan. Jika tidak ada masukan lebih lanjut, maka dokumen tersebut dianggap sesuai dengan kondisi daerah," ungkap Edison.

Acara ini dihadiri oleh Sekda Rohil Fauzi Efrizal, Asisten II M. Nurhidayat, Kepala DLH Rohil Suwandi, perwakilan Diskominfotiks Rohil, tenaga fungsional Bappeda Rohil, perwakilan Bappeda Provinsi Riau, perwakilan DLH Provinsi Riau, OPD, tim ahli Unri Pekanbaru, camat se-Rohil, serta dinas lainnya.

Penulis: Afrizal
Editor: Riki

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Ilustrasi jangan pernah coba-coba bermain judi online (foto/riki)Bangkit dari Keterpurukan: Perjuangan Korban yang Hancur Akibat Judol
Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Riau, Taufiq OH (foto/int)Pemprov Riau Segera Tuntaskan Evaluasi APBD-P 2024, Siap Disahkan Pekan Ini
Ilustrasi jadwal SKD CPNS Pemko Pekanbaru sudah keluar (foto/int)Jadwal SKD CPNS Pemko Pekanbaru Keluar, Ujian Dimulai 2 November
Kartika Sari Erisman Yahya saat menghadiri Read Aloud (foto/Ayendra)Sosialisasi Read Aloud Dorong Kegemaran Membaca Sejak Dini di Inhil
Fajar Wibhiyadi, Dirut ICDX dalam acara Penutupan Bulan Literasi Perdagangan Berjangka Komoditi di Jakarta (foto/ist)Bulan Literasi Perdagangan Berjangka Komoditi: ICDX Sebut Pentingnya Perlindungan Masyarakat
  Kasat Lantas Polres Inhu, AKP Eri Asman (foto/andri)Polres Inhu Gelar Ops Zebra LK 2024, Fokus Menurunkan Pelanggaran dan Kecelakaan
Pemprov Riau melantik 15 Pejabat Fungsional (foto/int)
Pelantikan 15 Pejabat Fungsional di Pemprov Riau: Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik
Sekda Rohil, Fauzi Efrizal apel bersama di halaman Kantor Bupati Rohil, Jalan Lintas Pesisir Batu Enam (foto/Afrizal)Sekda Rohil Ingatkan Disiplin ASN dan Progres APBD-P 2024
Pj Sekda Inhu, Boyke David Elman Sitinjak (foto/andri)Pemkab Inhu Rapat Tapal Batas Desa Talang Jerinjing, Desa Sungai Raya, dan Kelurahan Sekip Hilir
Pjs Walikota Dumai, Teuku Raja Fahsul Falah menggelar doa bersama anak-anak yatim dalam rangka menempati rumah dinas (foto/bambang)Pjs Walikota Dumai Tegaskan Akan Kawal Netralitas ASN
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Nomor Urut Pilgubri: Wahid-SF 1, Nasir-Wardan 2, Syamsuar-Mawardi 3
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved