www.halloriau.com  


BREAKING NEWS :
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Pekanbaru Pastikan APK Bersih H-1 Pemungutan Suara
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Bupati Afrizal Sintong Lantik 35 Pejabat Penghulu di Rohil, Ini Daftar Namanya
Selasa, 20 September 2022 - 09:38:25 WIB

BAGANSIAPIAPI- Bupati Rokan Hilir (Rohil) Afrizal Sintong melantik pejabat dan penjabat penghulu dari 35 desa. Pelantikan tersebut dilaksanakan di Gedung Misran Rais Bagansiapiapi, Senin (19/9/2022) malam.

Pelantikan itu ditandai dengan pemasangan tanda pangkat oleh Bupati Rohil sekaligus menyerahkan langsung surat keputusan (SK) masing-masing desa.

Dalam arahannya, bupati menyampaikan selamat kepada para datuk dan datin penghulu yang telah resmi dilantik. Dia berharap pejabat yang telah dilantik dapat segera bekerja dan mengayomi masyarakat didaerahnya masing-masing.

Sementara itu kepada datuk penghulu yang telah habis masa jabatannya, juga mengucapkan penghargaan yang tinggi serta ucapan terima kasih karena telah mengabdi untuk desanya selama ini.

"Semoga yang dilantik ini dapat mengemban amanah dan berbuat untuk masyarakat. Saya minta setelah ini banyak tugas menanti, kita tunjukkan kita mampu membina masyarakat dan kehadirannya bisa dirasakan oleh masyarakat," harap Bupati.

Pada kesempatan itu, bupati juga mengingatkan bahwa memasuki tahun politik ini tidak lama akan digelar tahapan Pilpres, Pileg dan Pilkada serentak 2024. Oleh sebab itu, Afrizal meminta kepada seluruh penghulu untuk dapat melakukan pendataan dengan benar agar tidak ada data ganda.

"Kami Pemkab Rohil baru saja melaksanakan konsolidasi tahapan pilkada dengan KPU dan 50an kepala desa siang tadi. Banyak data ganda sejak 2012 sampai 2022 ini ada 16 ribu lebih. Setiap pemilu ada yang sudah meninggal tapi datanya keluar dalam DPT. Kami harap ini harus segera disampaikan kepada Disdukcapil," Papar Bupati. (zal)

Berikut ini nama-nama pejabat penghulu yang dilantik:

Kecamatan Pujud:
Rahmadi S.IP (Penjabat Penghulu Kasang Bangsawan).

Kecamatan Pekaitan:
Wan As'ari (Penghulu Pedamaran).

Kecamatan Kubu:
Lailatul Mardiah (Kepenghuluan Teluk Piyai), Burhan S.Pd (Kepenghuluan Sungai Segajah Jaya), Evika Yeni Lisa Amd.Keb (Kepenghuluan Sungai Kubu Hulu), dan Juni Herlina AM.Keb (Teluk Piyai Pesisir).

Kecamatan Tanah Putih:
Wahyu Syukri S.Pd (Sekeladi), Ibrahim A.Ma,Pd (Sintong Pusaka), Dasrul, (Sintong Bakti). Nasrun (Sintong Makmur) dan Edison (Kepenghuluan Sintong).

Kecamatan Bagan Sinembah:
Dahlinawati S.Tr.Keb (Bagan Batu), Muhammad Hasbi (Bahtera Makmur), Herman Susilo (Bhayangkara Jaya).

Kecamatan Pasir Limau Kapas:
Andi Suryadi (Panipahan), Abdul Robi S.Pa.I (Sungai Daun) Salman (Kepenghuluan Pasir Limau Kapas).

Kecamatan Bangko Pusako:
Husni Tamrin S.AP (Bangko Jaya), Riani S.Pd (Bangko Bakti).

Kecamatan Kubu Babussalam:
Amri S.Pd (Sungai Pinang), Syafrizal S.Pd (Rantau Panjang Kiri Hilir), Muhammad Hatta (Pulau Halang Hulu), Faizal Abdul Chalid S.Pd (Pulau Halang Belakang).

Kecamatan Tanjung Medan:
Surtini S.Kep (Tanjung Medan), Susy Febry Hermayana S.Pd.SD (Tanjung Medan Utara), Salman Paris Siringoringo (Tanjung Medan Barat), Sangkot Siregar S.Pd (Tangga Batu), Santari RM S.Pd, M.Pd (Sei Meranti), Panji Tuah Jaya MS, M.Pd (Sei Meranti Darussalam), Sari Indrayani (Akar Belingkar).

Kecamatan Bagan Sinembah Raya:
Adi Yasman AMK (Bagan Sinembah Timur), Yusni Wilya S.AP (Harapan Makmur Selatan).

Kecamatan Balai Jaya:
Jafet Candra Saragih A.Md ( Kepenghuluan Balai Jaya).

Kecamatan Sinaboi
Muchlis (Kepenghuluan Sinaboi).

Kecamatan Batu Hampar;
Bakrim (Kepenghuluan Sungai Sialang Hulu).

Penulis: Afrizal
Editor: Riki

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
APK Paslon masih bertebaran di Pekanbaru saat masa tenang Pilkada (foto/ist)Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Pekanbaru Pastikan APK Bersih H-1 Pemungutan Suara
Banjir bandang landa tiga kabupaten di Sumatera Barat (foto/Antara)Banjir Bandang Landa 3 Kabupaten di Sumbar, Ribuan Warga Terisolasi
Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) ASITA Riau, Dede Firmansyah (foto/ist)ASITA Trail Run 2025 Digelar di Tahura Sultan Syarif Hasyim, Promosikan Keindahan Alam Riau
APK Paslon Pilkada masih terpajang di Simpang Arifin-Soetta, Pekanbaru (foto/ist)Ratusan APK Masih Terpajang di Pekanbaru Saat Masa Tenang
KPU, Bawaslu, dan Satpol PP Pekanbaru tertibkan APK Paslon (foto/dini)Masa Tenang Jelang Hari Pencoblosan, Tim Gabungan Gencar Penertiban APK di Pekanbaru
  Butik Umrah di bawah PT Sumidhaz Intour menawarkan paket liburan akhir tahun (foto/ist)Liburan Akhir Tahun ke Tanah Suci Bersama Butik Umrah Pekanbaru, Ada Harga Spesial
Ketua Bawaslu Riau, Alnofrizal (foto/int)Sanksi Berat Politik Uang, Bawaslu Riau: Pemberi dan Penerima Bisa Kena Pidana
Menteri Lingkungan Hidup, Hanif Faisol kunjungi PT Musim Mas di Kabupaten Pelalawan (foto/Andy)Susun Roadmap Pengurangan Emisi GRK, Menteri LH Hanif Kunjungi PT Musim Mas
Sejumlah desa di Kabupaten Kuansing terendam banjir (foto/ultra)Curah Hujan di Kuansing Masih Tinggi, Sejumlah Desa Terendam Banjir Jelang Hari Pencoblosan
Kongres IKA Universitas Islam Riau V sukses digelar (foto/Yuni)Hasil Kongres, Ragil Ibnu Hajar Nahkodai IKA UIR 2024-2029
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Honda CDN Riau Kunjungi www.halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved