Batik Tulis Bercorak Kerang Tampil Pada Festival Kenduri Kerang di Rohil
Senin, 01 Oktober 2018 - 17:21:42 WIB
BAGANSIAPIAPI - Batik tulis bercorak Kerang dan Siput laut ciri khas Kabupaten Rokan ditampilkan pada Festival Kenduri Kerang dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke - 19 tahun Kabupaten Rokan Hilir yang berlokasi di pusat jajanan serba ada (Pujasera) di Jalan Pulau Baru, Kecamatan Bangko, Kota Bagansiapiapi, Minggu (30/9/2018) kemarin.
Menurut Miskiyah, salah seorang pengrajin batik tulis asal Kecamatan Pasir Limau Kapas (Palika), ini merupakan salah satu ciri khas dari Kabupaten Rokan Hilir. Dimana di Kabupaten Rokan Hilir sendiri banyak siput siput dari laut yang bisa dijadikan sebuah karya seni yang indah.
Miskiyah berujar gagasan ini adalah spontanitas pada saat mengikuti lomba pada tingkat nasional di Provinsi Bengkulu. Dengan adanya tantangan dari dewan juri mengatakan 'jika seandainya anda menang apa yang anda lakukan'.
"Untuk itulah saya ciptakan menu olahan hasil laut dengan jumlah 17 menu olahan hasil laut, sekaligus membuat batik tulis. Semuanya ada gambar siput," sebutnya.
Ditambahkan, menurutnya ini semua berkat bantuan anggota DPRD Provinsi Riau, Siswadja Muljadi yang telah memberikan dan membantu untuk kegiatan pelatihan membatik di Kecamatan Pasir Limau Kapas (Palika), dan akhirnya dikembangkan.
Dalam kesempatan itu Bupati Rokan Hilir, H Suyatno memberikan apresiasi kepada Siswadja Muljadi selaku anggota DPRD Provinsi Riau yang sudah memberikan edukasi kepada masyarakat Kabupaten Rokan Hilir melalui kegiatan membatik.
"Dengan mengucapkan Bismillahi rohmanirrohim, hari ini, tanggal 30 September 2018, batik tulis dan kenduri kerang dalam rangka memeriahkan hari jadi Kabupaten Rokan Hilir ke - 19 tahun saya nyatakan resmi dibuka," kata Suyatno saat itu.
Penulis : Afrizal
Editor : Yusni Fatimah
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :