www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Minamas Plantation Gelar Buka Puasa Bersama, Perkuat Sinergi dengan Stakeholders dan Anak Yatim
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Kuliah Tamu di Unri, Budi Hariansyah Beberkan Kunci Sukses di Industri Pulp dan Kertas
Minggu, 01 September 2024 - 13:23:10 WIB

PEKANBARU - Ratusan mahasiswa Program Studi Teknologi Pulp dan Kertas (TPK) Universitas Riau (Unri) memadati Boiler Room kampus mereka untuk menghadiri kuliah umum dari Budi Hariansyah selaku Business Unit Head Riau Paper, PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP).

Dalam kuliah yang bertajuk 'Cara Berbeda Menuju Sukses' ini, Budi berbagi pengalaman dan memberikan tips praktis untuk mencapai kesuksesan di dunia kerja.

Budi, yang memiliki pengalaman 20 tahun di industri pulp dan kertas, menekankan pentingnya perpaduan pengetahuan, kemampuan, dan sikap yang baik sebagai pondasi utama dalam meniti karier.

"Saya sangat senang mendapat kesempatan untuk berbagi cerita dengan adik-adik semua. Apa yang saya sampaikan hari ini adalah hasil dari pengalaman panjang saya di industri ini," ujarnya, Jumat (30/8/2024).

Dalam sesi tersebut, Budi menceritakan perjalanan kariernya yang dimulai dari posisi paling bawah sebagai Chemical Plant Field Operator pada tahun 1994 hingga akhirnya dipercaya menjabat sebagai Business Unit Head pada tahun 2022.

"Saya memulai karier benar-benar dari bawah. Alhamdulillah, dengan usaha dan kerja keras, saya bisa berada di posisi saat ini," jelasnya.

Salah satu pesan penting yang disampaikan Budi adalah keberanian untuk tampil berbeda. Menurutnya, perbedaan itulah yang membuat seseorang menonjol dan cepat dikenal, baik oleh rekan kerja maupun atasan.

"Ketika menjadi bawahan, saya selalu berusaha untuk tampil berbeda dari yang lain. Ini yang membuat saya cepat dikenal oleh atasan," tegas Budi.

Selain itu, Budi juga mengajak para mahasiswa untuk memiliki inisiatif dan berani mempelajari hal-hal baru yang bukan bagian dari pekerjaan utama mereka.

Ia mencontohkan pengalamannya sendiri, di mana pada saat rekan-rekannya memilih untuk bersantai di akhir pekan, ia justru memilih untuk kembali ke pabrik dan belajar pekerjaan yang dilakukan atasannya.

"Setiap libur, saya pergi ke pabrik untuk belajar hal-hal baru, untuk mempelajari pekerjaan yang dilakukan atasan saya," ungkap Budi.

Penekanan pada pentingnya pengetahuan, kemampuan, dan sikap yang baik menjadi penutup dalam sesi kuliah umum tersebut.

"Perbedaan utama antara lulusan TPK Unri dan lulusan lainnya terletak pada pengetahuan dasar yang mereka peroleh, yang sudah fokus pada pembelajaran terkait pulp dan kertas sejak awal," ujar Budi.

Sementara itu, Pretty Lily Joyce, salah satu mahasiswa TPK Unri angkatan 2023, merasa beruntung bisa belajar langsung dari praktisi industri.

"Penyampaian yang diberikan sangat relate dengan teori yang kami pelajari. Saya jadi lebih tahu bahwa ada banyak cara untuk sukses, salah satunya dengan menerapkan '8 Golden Ways' yang sudah dijelaskan oleh trainer," tutur Pretty.

Di sisi lain, Koordinator kerja praktek TPK Unri, Komalasari ST MT menjelaskan, kegiatan kuliah tamu ini rutin diadakan setiap bulan sejak tahun 2021.

Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk memenuhi standar akreditasi, tetapi juga untuk memberikan gambaran realitas dunia kerja kepada mahasiswa.

"Melalui kuliah umum ini, mahasiswa dapat lebih memahami bagaimana menerapkan ilmu yang mereka pelajari ke dalam dunia kerja," ujar Komalasari.

Dengan tingkat pengangguran terbuka (TPT) untuk lulusan Diploma I/II/III di Riau mencapai 8,53 persen pada Februari 2024, konsep link and match yang diterapkan TPK Unri menjadi solusi penting untuk memastikan kurikulum yang diberikan sesuai dengan kebutuhan dunia industri.

Saat ini, 90 persen lulusan TPK Unri telah tergabung dan menjadi bagian dari karyawan RAPP, menjadikan TPK Unri sebagai satu-satunya pendidikan vokasi di Indonesia di bidang pulp dan kertas di bawah naungan kampus negeri.(rilis)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Regional CEO Riau Utara Aceh, Shahrizal Suhainy menyerahkan santunan kepada anak yatim disela acara buka puasa bersama.(foto: istimewa)Minamas Plantation Gelar Buka Puasa Bersama, Perkuat Sinergi dengan Stakeholders dan Anak Yatim
Anggota Komisi III DPRD Riau, Abdullah.(foto: int)DPRD Riau Kritik Rencana Gubri Abdul Wahid Bentuk BUMD Sawit Baru: Potensi Beban Daerah
Gubri Abdul Wahid (kiri) bahas pengamanan PSU Pilkada Siak bersama Kapolda Riau, Irjen Iqbal (foto/MCRiau)Gubri Wahid Bertemu Kapolda Riau, Bahas PSU Pilkada Siak
Tanoto Foundation berbuka puasa bersama media di Hotel Swissbell SKA Pekanbaru (foto/budy)Tanoto Foundation Gandeng Pemda di Riau Perkuat Literasi dan Pendidikan Anak Usia Dini
Ilustrasi harga TBS kelapa sawit mitra plasma di Riau capai Rp3.689 per Kg (foto/int)Harga TBS Sawit Mitra Plasma di Riau Capai Rp3.689/Kg
  Tim Basarnas melakukan pencarian bocah tenggelam di Sungai Rokan, Rohul.(foto: mcr)Sepekan Hilang, Pencarian Bocah 2 Tahun yang Tenggelam di Sungai Rokan Dihentikan
BKSDA Sumbar evakuasi harimau betina yang masuk kandang jebak (foto/detik)Mangsa Kerbau Warga di Agam, Harimau Buntung Masuk Kandang Jebak BKSDA Sumbar
Walikota Dumai, Paisal foto bersama usai membuka Musrenbang RKPD Kota Dumai 2025 di Gedung Sri Bunga Tanjung (foto/bambang)Musrenbang RKPD Kota Dumai 2025: Wujudkan Ekonomi Berkelanjutan dengan Infrastruktur Kuat
Anggota DPR RI, Rahul, DPD Gerindra Riau dan DPC Gerindra Pekanbaru bagikan bantuan ke warga Rumbai yang terdampak banjir (foto/mimi)Temui Warga Terdampak Banjir Rumbai, Rahul dan Gerindra Serahkan 1.000 Paket Sembako
Wakil Bupati Kepulauan Meranti, Muzamil Baharudin MM, melakukan pemantauan langsung di Terminal Penumpang Tanjung Harapan, SelatpanjangWakil Bupati Muzamil Tinjau Kesiapan Pelabuhan Jelang Arus Mudik Lebaran 2025
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Tingkatkan Kualitas SDM, PT BSP - UMRI Teken MoU
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved