www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Catat Tanggalnya, Gubernur Riau Ajak Masyarakat Buka Puasa Bersama UAS
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Kepala Daerah Terpilih
Bukan IKN, Gubernur Riau dan Walikota/Bupati Dilantik Presiden Prabowo di Jakarta
Rabu, 22 Januari 2025 - 21:48:19 WIB

JAKARTA – Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian mengungkapkan bahwa pelantikan seluruh kepala daerah terpilih yang tidak bersengketa di Mahkamah Konstitusi (MK) akan dilaksanakan pada 6 Februari 2025. Prosesi bersejarah ini akan digelar di Jakarta, mengingat status Jakarta yang masih menjadi ibu kota negara.

"Pelantikan tetap dilaksanakan di ibu kota negara, Jakarta, karena statusnya masih sebagai ibu kota sebelum adanya Keputusan Presiden (Keppres) terkait pemindahan ke Ibu Kota Nusantara (IKN)," ujar Tito di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, pada Rabu (22/1/2025).

Tito menjelaskan bahwa pemindahan ibu kota negara ke IKN hanya akan berlaku setelah Keppres diterbitkan, sesuai dengan amanat Undang-Undang IKN. "Saat ini, Jakarta masih berstatus Daerah Khusus sebagai ibu kota negara," tambahnya.

Pelantikan kepala daerah ini rencananya akan digelar di Istana Negara dan dipimpin langsung oleh Presiden Prabowo Subianto. Menurut Tito, keputusan ini didasarkan pada Pasal 164B Undang-Undang Pilkada yang mengamanatkan presiden untuk melantik kepala daerah secara serentak.

"Ini menjadi momen pertama dalam sejarah kita, di mana Presiden melantik secara serentak gubernur, bupati, dan wali kota. Hal ini terjadi karena pelaksanaan Pilkada serentak," terang Tito dikutip dari kompas.com.

Senada dengan Tito, Ketua Komisi II DPR RI Rifqinizamy Karsayuda menilai pelantikan serentak ini akan menjadi tonggak sejarah baru bagi Indonesia. Rifqi menekankan bahwa prosesi ini mencerminkan keberhasilan penyelenggaraan Pilkada serentak, baik dalam proses pemilihan maupun pelantikannya.

"Saya kira ini adalah sejarah baru bagi Indonesia. Tidak hanya Pilkadanya yang serentak, tapi juga pelantikannya, dan dilakukan langsung oleh Presiden," ujar Rifqi di Gedung DPR RI.

Pelantikan yang dipimpin Presiden langsung ini menegaskan komitmen pemerintah dalam menjaga kelancaran transisi kepemimpinan di seluruh daerah, khususnya Provinsi Riau. (*)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Ustaz Abdul Somad. (Foto: Media Center Riau)Catat Tanggalnya, Gubernur Riau Ajak Masyarakat Buka Puasa Bersama UAS
Ilustrasi hujan. (Foto: Int)Prakiraan Cuaca Riau 24 Februari 2025, Waspada Hujan Petir di 8 Wilayah
Mitsubishi Fuso meraih Top Brand Awards 2025. Mitsubishi Fuso Raih Top Brand Award 2025, Perkokoh Dominasi di Segmen Kendaraan Niaga
ilustrasi.Perampokan di Kampar, Seorang Wanita Tewas dan Uang Rp 40 Juta Raib
ilustrasi saat berbuka puasa.Keutamaan Puasa Ramadan: Keistimewaan, Berkah, dan Janji Surga
  Ilustrasi zodiak. (Foto: Int)Ramalan Zodiak Hari Ini: Pisces Raih Kesuksesan, Leo Jangan Lupa Diri
Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Kuansing, Fahdiansyah.Pemkab Kuansing Pangkas 50 Persen Perjalanan Dinas, Fokus pada Efisiensi Anggaran
Kapolda memimpin evakuasi korban.Truk Jatuh ke Sungai di Pelalawan, Kapolda Riau Pimpin Evakuasi Korban
Jajaran Manajemen PT CDN Riau saat launching Honda ICON e: dan CUV e: di Mal SKA Pekanbaru.(foto: budy/halloriau.com)Honda Resmi Luncurkan Motor Listrik CUV e: dan ICON e: di Pekanbaru
Liverpool menang 2-0 atas Manchester City dalam lanjutan Premier League.Liverpool Kalahkan Manchester City 2-0, Kokoh di Puncak Klasemen
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Tingkatkan Kualitas SDM, PT BSP - UMRI Teken MoU
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved