Polsek Simpang Kanan Cooling System di PKS PT SKL
Selasa, 10 Desember 2024 - 13:13:19 WIB
SIMPANG KANAN - Kapolsek Simpang Kanan, Ipda Martin Luther Munte SH melaksanakan program cooling system di Pabrik Kelapa Sawit (PKS) PT Simpang Kanan Lestarindo (SKL), Selasa (10/12/2024).
Kegiatan ini menyasar pimpinan dan karyawan perusahaan untuk menjaga situasi kondusif pasca Pilkada 2024.
Dalam kegiatan ini, Kapolsek didampingi Kasium Polsek Simpang Kanan, Aipda Dedi P Sitompul, PS Kanit Intel Bripka Ahmad Yani, serta Bhabinkamtibmas Bripka Eka Iwan S.
Kapolsek menjelaskan, kegiatan ini merupakan bagian dari upaya menciptakan suasana aman dan damai setelah pelaksanaan pesta demokrasi.
Ia menegaskan pentingnya menjaga keharmonisan meskipun ada perbedaan pendapat atau pilihan politik.
“Imbauan cooling system ini bertujuan untuk menciptakan situasi Pilkada 2024 yang damai dan berjalan lancar. Kami ingin memastikan tidak ada perpecahan atau perselisihan di tengah masyarakat,” ujar Kapolsek.
Kapolsek juga mengajak seluruh pimpinan dan karyawan di PKS PT SKL untuk turut mendukung program pemerintah dalam menyukseskan Pilkada yang aman dan kondusif di Kecamatan Simpang Kanan.
“Kami dari Polri, khususnya Polsek Simpang Kanan, akan tetap bersikap netral. Jika ada permasalahan, kami akan tanggap dan cepat menyelesaikannya, agar tidak dimanfaatkan pihak-pihak tertentu yang dapat mengganggu stabilitas keamanan,” tegasnya.
Program cooling system ini juga bertujuan sebagai langkah preventif dan deteksi dini terhadap potensi konflik di masyarakat.
Polsek Simpang Kanan ingin memastikan, segala persoalan dapat diredam sedini mungkin, terutama di masa sensitif seperti pasca pemungutan dan penghitungan suara.
“Kehadiran Polri dalam kegiatan ini adalah bentuk komitmen kami untuk menjaga stabilitas keamanan di Kecamatan Simpang Kanan. Kami mengimbau masyarakat untuk menghindari hal-hal yang dapat memicu konflik,” lanjut Kapolsek.
Dengan pendekatan ini, Polsek Simpang Kanan berharap dapat mewujudkan Pilkada 2024 yang damai, aman, dan sejuk, sehingga masyarakat dapat kembali menjalankan aktivitas sehari-hari tanpa gangguan.
Penulis: Afrizal
Editor: Barkah
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :