www.halloriau.com  


BREAKING NEWS :
Muflihun dan Keluarga Berikan Hak Suara di TPS 25 Tangkerang Utara Pekanbaru
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Pilwako Pekanbaru 2024
Didampingi Istri, Agung Nugroho Nyoblos di TPS 11 Tobek Godang
Rabu, 27 November 2024 - 10:42:55 WIB

PEKANBARU - Calon Walikota Pekanbaru, Agung Nugroho didampingi istri Sulastri, menyalurkan hak suaranya di TPS 11 Keluarahan Tobek Godang, Kecamatan Bina Widya, Rabu (27/11/2024) tepat pukul 09.15 WIB. Mereka kompak mengenakan pakaian berwarna biru ciri khas Partai Demokrat.

Kedatangannya di lokasi itu ialah untuk menyalurkan hak suara dalam rangka Pilkada Serentak Tahun 2024. Kedatangannya langsung dilayani petugas selayaknya pemilih lain.

Agung Nugroho menyebut, hari ini perasaannya senang sekali meski sedikit ada deg-degan. Senangnya, karena dirinya sudah menyalurkan hak pilih, begitu juga seluruh masyarakat Kota Pekanbaru.

"Hari ini hari yang berkah, kita bisa menggunakan hak suara, dan hari ini kita sudah menyoblos," ucap Agung Nugroho sesaat setelah keluar dari TPS.

Calon Walikota Pekanbaru 2024 nomor urut 5 ini berterimakasih kepada seluruh masyarakat Kota Pekanbaru yang sudah menemani perjuangan dalam tahapan pencalonan di Pilkada Pekanbaru bersama Markarius Anwar sebagai calon Wakil Walikota.

"Terimakasih kepada masyarakat Pekanbaru yang telah mengikuti kita dari kampanya sampai penyoblosan hari ini," ujarnya.

Jika nantinya terpilih dan menang dalam kontestasi politik ini, Agung akan menunaikan apa yang telah diucapkan sesuai dengan yang disusun dalam program visi dan misi 5 tahun kedepan.

"Insya Allah, mudahan kita ditakdirkan dan kita sudah berupaya, sudah melaksanakan, semoga Allah ridho, apa yang diberikan itu yang terbaik. Di masa 5 tahun semoga kita dijadikan pemimpin amanah yang mengayomi masyarakat," tukas Agung.

Penulis: Mimi Purwanti
Editor: Barkah

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Calon Walikota Pekanbaru nomor urut 1, Muflihun saat menyalurkan hak pilih di TPS 25 Tangkerang Utara Pekanbaru.(foto: dini/halloriau.com)Muflihun dan Keluarga Berikan Hak Suara di TPS 25 Tangkerang Utara Pekanbaru
Bupati Siak, Alfedri dan istri usai menyalurkan hak pilihnya pada Pilkada Serentak 2024 di TPS 003 Kampung Rempak Siak.(foto: diana/halloriau.com)Pilkada Serentak 2024: Alfedri dan Istri Nyoblos di TPS 3 Kampung Rempak Siak
Calon Gubernur Riau 2024 nomor urut 1, SF Hariyanto bersama istri dan anak saat menyalurkan hak suara di TPS 04 Tangkerang Tengah.(foto: sri/halloriau.com) SF Hariyanto Berikan Hak Suara Bersama Istri dan Anak di TPS 04 Tangkerang Tengah
Agung Nugroho dan istri saat nyoblos Pilkada Serentak 2024 di TPS 11 Kelurahan Tobek Godang.(foto: mimi/halloriau.com)Didampingi Istri, Agung Nugroho Nyoblos di TPS 11 Tobek Godang
Promo PILKADA dari Capella Honda Riau.(foto: istimewa)Hanya Hari ini, Capella Honda Riau Hadirkan Promo Spesial PILKADA
  Calon Gubernur Riau nomor urut 1, Abdul Wahid bersama istri berjalan kaki ke TPS 15 Tangkerang Labuai untuk menyalurkan hak suaranya dalam Pilkada Serentak 2024.(foto: sri/halloriau.com)Meski Gerimis, Abdul Wahid Bawa Istri Jalan Kaki Berikan Hak Pilih di TPS 15 Tangkerang Labuai Pekanbaru
Markarius Anwar bersama keluarga menyalurkan hak pilih pada Pilkada Serentak 2024 di TPS 017 Tangkerang Labuai Pekanbaru.(foto: mimi/halloriau.com)Markarius Ucapkan Terimakasih Kepada Penyelenggara Pemilu dan Masyarakat Pekanbaru
Calon Wakil Walikota Pekanbaru nomor urut 2, Taufik Arrakhman coblos di TPS 6, Jalan Pramuka, Rumbai (foto/riki)Calon Wakil Walikota Taufik Ajak Warga Pekanbaru Ramaikan TPS Pilkada 2024: Jangan Golput
Kadiv Sosdiklih Parmas dan SDM KPU Riau, Nugroho Noto Susanto.(foto: sri/halloriau.com)Diguyur Hujan Sejak Dini Hari, KPU Riau Minta Jajarannya Tetap Semangat
Hujan saat Pilkada Serentak 2024.(ilustrasi/int)Guyuran Hujan Warnai Hari Pencoblosan Pilkada Serentak 2024 di Riau
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Masyarakat Antusias Datangi TPS saat Pilkada Serentak 2024
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved