www.halloriau.com  


BREAKING NEWS :
Mahasiswa Kukerta MBKM Fakultas Keperawatan Unri Beri Penyuluhan Kesehatan Psikososial Lansia
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Bukan Petahana, Hasil Survei Fisip Unri Afni-Syamsurizal Diprediksi Menang Pilkada Siak
Rabu, 20 November 2024 - 16:48:46 WIB

PEKANBARU - Election Corner Fisip Universitas Riau merilis survei Pilkada Siak 2024. Survei ini melibatkan 1.310 responden dengan MoE 2,9% dengan tingkat kepercayaan 95%, dilaksanakan melalui sample dari seluruh Kampung/Desa se-Kabupaten Siak, dengan periode survey dilakukan 28 Oktober-10 November.

Hasilnya, diprediksi petahana Alfedri-Husni akan tumbang oleh pasangan Afni-Syamsurizal. Itu disampaikan Dr Tito Handoko, M.Si, Koordinator EC Fisip Unri, Rabu (20/11/2024).

Ia menyebut di Pilkada Siak 2024, petahana sulit mempertahankan kekuasaannya. Karena ada potensi munculnya anomali politik. Anomali ini terjadi ketika petahana tidak lagi mendapat dukungan kuat dari masyarakat.

“Dalam survei independen yang kami lakukan (Laboratorium Election Corner Fisip-Unri), kami menemukan impresi positif justru diperoleh oleh paslon Afni-Syamsurizal. Ini juga seiring dengan sentimen atau serangan pihak petahana soal isu gender yang justru memperkuat sentiment positif pada Afni selaku Calon Bupati perempuan pertama di Siak," kata Dr Tito.

Selain itu pihaknya menemukan pergeseran suara yang signifikan pasca debat dan sepanjang tahapan kampanye Pilkada Siak 2024. Tingkat keterpilihan Afni-Syamsurizal berada pada posisi 40,76%; diikuti Alfedri – Husni Merza 23,97%; Irving – Sugianto 16,87% dan belum menentukan pilihan 18,40%. Survei ini melibatkan 1.310 responden dengan MoE ±2,9% dengan tingkat kepercayaan 95%.

Faktor-faktor yang dapat memengaruhi hal ini antara lain ketidakpuasan publik Siak terhadap kepemimpinan petahana Alfedri-Husni. Tingkat kepuasan publik terhadap kinerja Pemda siak di angka 48,55% dengan kategori cukup.

"Pandangan kami tingkat kejenuhan terhadap petahana menjadi faktor yang paling signifikan menggerus tingkat keterpilihan petahana di Pilkada Siak 2024," kata Dr.Tito.

Sebagaimana diketahui Alfedri terhitung sudah menjabat hampir 17,5 tahun sejak jadi Wakil Bupati, Pj Bupati hingga Bupati definitif Siak. Isu-isu yang dibangun incumbent selama masa kampanye juga dinilai tidak ada isu baru sehingga publik dapat menilai tidak akan ada gebrakan yang signifikan ke depannya.

"Justru sentimen publik beralih ke Afni–Syamsurizal, paslon ini mendapatkan sentimen positif paling tinggi pasca debat kandidat Pilkada Siak yang lalu. Analisis data SNA berbasis web dan media online, impresi positif diperoleh oleh Afni – Syamsurizal, sementara Alfedri – Husni tergerus karena blunder yang menyerang personal Irving ketika debat," jelas Dr Tito.

Selain itu meningkatnya hasil survei Afni-Syamsurizal juga dipengaruhi endorsement mantan Bupati Siak Arwin AS hingga 34%. Serangan lawan politik pada figur yang dikenal sebagai Bapak Pembangunan Siak ini justru semakin menambah simpati pada Afni-Syamsurizal.

Paslon nomor urut 2 ini juga mendapat limpahan pergeseran suara warga Nahdlatul Ulama (NU). Bila sebelumnya basis suara Nahdliyin pada Pilkada Siak 2020 lalu diarahkan ke Pasangan Alfedri-Husni Merza justru pada Pilkada Siak 2024 diarahkan ke Paslon Afni-Syamsurizal. Basis NU merupakan salah satu basis pemilih yang signifikan di Siak.

"Kami menemukan fakta bahwa basis NU di Siak solid mengikuti arahan tokoh utama mereka KH Muhammad Toyib Firdaus. Apalagi Afni juga dikenal sebagai Ketua Muslimat NU Siak, sehingga pemilih fanatiknya cukup solid mendulang suara," ungkap Tito.

Paslon dengan jargon 'Kito GAS' juga mendapat Syamsuar Effect atau pengaruh Syamsuar sebagai Calon Gubernur Riau yang berdampak pada soliditas pemilih Syamsuar di Siak.

"Tidak ada risiko backlash bagi Syamsuar di Siak, tingkat loyalitas pemilih Syamsuar di Siak sangat tinggi dan ini juga seiring dengan tingkat keterpilihan Afni-Syamsurizal yang juga diusung oleh Partai Golkar," kata Dr.Tito.

Hal lain yang membuat survei petahana menjadi anjlok kata Dr Tito disebabkan karena Alfedri terkepung hegemoni. Istilah ini mengacu pada kondisi di mana Alfedri, sebagai petahana, harus berhadapan dengan tekanan politik, sosial, dan strategis dari berbagai pihak yang memiliki kekuatan signifikan untuk menggoyang posisinya.

"Kesimpulan kami Pilkada Siak 2024 akan menjadi pertarungan yang penuh dinamika, dengan berbagai faktor yang saling memengaruhi. Anomali petahana dapat membuka peluang bagi penantang baru Afni-Syamsurizal memenangkan Pilkada Siak," kata Dr Tito.

"Dalam situasi ini, strategi yang solid, penguasaan isu-isu lokal, dan kemampuan membangun aliansi dengan berbagai elemen masyarakat akan menjadi kunci kemenangan. Pilkada Siak 2024 bukan hanya tentang siapa yang mencalonkan diri, tetapi juga tentang bagaimana mereka mampu menjawab kebutuhan dan aspirasi masyarakat Siak secara nyata," tutupnya. (rilis)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Mahasiswa Kukerta MBKM Fakultas Keperawatan Unri gelar penyuluhan kesehatan di Kelurahan Umban Sari (foto/ist)Mahasiswa Kukerta MBKM Fakultas Keperawatan Unri Beri Penyuluhan Kesehatan Psikososial Lansia
Pemko Pekanbaru dukung penyelidikan dugaan korupsi di RSD Madani (foto/int)Inspektorat Siap Bantu Polisi Selidiki Dugaan Korupsi di RSD Madani Pekanbaru
Ilustrasi Pemko Pekanbaru kebut perekaman e-KTP jelang Pilkada 2024 (foto/int)Pemko Pekanbaru Kebut Perekaman e-KTP Pemilih Pemula Jelang Pilkada
Ketua KPU Inhil, Samsul Masjan (foto/ayendra)Biaya Pilkada Inhil Tembus Rp50 M, Ratusan Juta untuk Debat Paslon
Pj Walikota Pekanbaru, Risnandar Mahiwa (foto/dini)Pemko Pekanbaru Tunda Pemindahan 277 Pengungsi Rohingya
  PT CDN hadirkan bertema "Cuma HondA Motor PIlihan November" (foto/ist)Capella Honda Hadirkan Champion, Ada Diskon Jutaan Rupiah untuk Konsumen Spesial November
Aidhil Nur Putra juga menyerap aspirasi dari warga Kelurahan Labuh Baru Timur (foto/Mimi)Reses Perdana Aidhil Nur, Persoalan Banjir di Pekanbaru Ramai Dikeluhkan
Hasil Survei EC Fisip Unri Afni-Syamsurizal unggul (foto/ist)Bukan Petahana, Hasil Survei Fisip Unri Afni-Syamsurizal Diprediksi Menang Pilkada Siak
UAS bersama Calon Gubernur Riau, Abdul Wahid ziarah ke Makam Syekh Rozali (foto/Yuni)UAS Yakin Kepemimpinan Wahid-Hariyanto Mampu Rawat Tradisi Spiritual
Asisten 1 hadiri rapat penetapan subjek redistribusi tanah di Indragiri Hulu (foto/andri)Ini Hasil Rapat Penetapan Subjek Redistribusi Tanah di Inhu
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Honda CDN Riau Kunjungi www.halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved