www.halloriau.com  


BREAKING NEWS :
Minggu dan Hari Pencoblosan, Disdukcapil Pekanbaru Buka Rekam e-KTP untuk Pemilih Pemula
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Koalisi PKB-Hanura Usung Intsiawati Ayus-Taufik Maju Pilwako Pekanbaru
Selasa, 27 Agustus 2024 - 20:14:37 WIB

PEKANBARU - Kabar mengejutkan, terbentuk koalisi PKB dan Hanura untuk mengusung bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Pekanbaru, Intsiawati Ayus-Taufik Arrakhman. Terbentukkan Paslon baru ini tak terlepas dari Putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terbaru.

Dalam Putusan Nomor 60/PUU-XXII/2024, Kabupaten/Kota dengan jumlah penduduk yang termuat pada daftar pemilih tetap lebih dari 500 ribu sampai dengan satu juta jiwa, partai politik atau gabungan partai politik peserta pemilu harus memperoleh suara sah paling sedikit 7,5% (tujuh setengah persen) di Kabupaten/Kota tersebut.

Saat ini, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pekanbaru, sudah menetapkan Daftar Pemilih Sementara (DPS) Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak tahun 2024 sebanyak 789.236 orang.

Saat dikonfirmasi, Taufik Arrakhman membenarkan kabar tersebut. Ia menyebut memiliki visi dan misi yang sama dengan anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI daerah pemilihan (Dapil) Riau Intsiawati Ayus, untuk sama-sama bertarung di Pemilihan Walikota (Pilwako) Pekanbaru 2024.

"Bersama PKB dan Hanura, saya dan Kak Intsiawati Ayus, siap maju Pilwako Pekanbaru. Koalisi ini memperoleh suara sah 10 persen lebih, jadi sudah lebih dari batas minimal partai untuk mengusung calon," sebut Taufik ke halloriau.com, Selasa (27/8/2024).

"Saat kini kita matangkan persiapan untuk pendaftaran ke KPU. Rencananya kita mendaftar pada Kamis (29/8) nanti," sambungnya Ketua DPC PKB Pekanbaru ini.

Taufik menyebut koalisi ini solid, bahkan ada juga partai yang belum menentukan pilihan menghubungi dirinya. Bagi Taufik, dirinya bersama Senator Intsiawati Ayus sudah mengukur kemampuan dalam pertarungan Pilwako ini.

"Karena saya juga punya pengalaman di DPRD Provinsi Riau, dan Kak Intsiawati Ayus merupakan senator empat periode di DPD RI. Kami yakin mampu mengemban amanah dan siap menangkan Pilwako Pekanbaru," ujar Taufik.

Sebagai informasi saat ini sejumlah Paslon Walikota Pekanbaru sudah terbentuk seperti Agung-Markarius (PKS-Demokrat), Muflihun-Ade Hartati (Gerindra-PAN), juga Ida-Kharisman (Golkar-PDIP).

Editor: Riki

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Disdukcapil Pekanbaru memastikan layanan rekam data dan cetak e-KTP tetap buka (foto/tribunpku)Minggu dan Hari Pencoblosan, Disdukcapil Pekanbaru Buka Rekam e-KTP untuk Pemilih Pemula
Mantan Gubernur DKI Anies Baswedan dukung Paslon Bermarwah di Pilgub Riau (foto/Sc IG)Anies Baswedan Dukung Abdul Wahid-SF Hariyanto Menangkan Pilgub Riau 2024
Ketua Umum HMI Cabang Bengkalis, Ahmad Suhaendra kritik keras kinerja Bawaslu Bengkalis (foto/ist)HMI Kritik Keras Bawaslu Bengkalis: Sekedar Terima Laporan, Mending Komisioner Tidur di Rumah
Gedung Bawaslu RI.Bawaslu Ingatkan Pukul 00.00 Malam Ini Alat Peraga Kampanye Mulai Ditertibkan
Suzuki menawarkan promo menarik kepada konsumen di GJAW (foto/ist)Meriahkan GJAW 2024, Suzuki Indonesia Hadirkan Promo Menarik
  Ilustrasi masa tenang Pilkada Riau sebelum hari pencoblosan (foto/int)Masa Tenang Pilkada Riau 2024 Dimulai: Ini Aturan dan Larangan yang Harus Dipatuhi
Ilustrasi jalanan di Kota Pekanbaru rawan banjir sehabis hujan lebat (foto/int)Waspada Banjir, Hujan Lebat Disertai Angin Kencang Berpotensi Guyur Riau Siang Hingga Malam
Proses perekaman data e-KTP.(ilustrasi/int)Disdukcapil Pekanbaru Tetap Buka Layanan Rekam e-KTP Besok dan Hari Pencoblosan
Direktur Eksekutif Indopol Survey Ratno Sulistiyanto.Survei Elektabilitas Nasir-Wardan Unggul di Kampar, Wahid-Haryanto Moncer di Pekanbaru
Tengku Azwendi, Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru (foto/int)Fraksi Demokrat DPRD Pekanbaru Perjuangkan Kenaikan Gaji THL
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Honda CDN Riau Kunjungi www.halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved