www.halloriau.com  


BREAKING NEWS :
Bawaslu Ingatkan Delapan Calon Petahana Pilkada 2024 di Riau Hati-hati Bertindak Pada Masa Tenang
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


TAF Siap Total Menangkan Agung-Markarius di Pilwako Pekanbaru
Sabtu, 20 Juli 2024 - 20:54:41 WIB

PEKANBARU - Pasangan bakal calon Walikota Pekanbaru, Agung Nugroho, bersama pasangannya Markarius Anwar, resmi menerima Surat Keputusan (SK) dukungan dari Partai Demokrat. SK diserahkan langsung Ketua Umum Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di Jakarta pada Sabtu (20/7/2024).

Langkah mulus menuju Pekanbaru satu ini disambut rasa syukur Agung Nugroho yang mengucapkan terima kasih kepada Ketum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

"Alhamdulillah, dengan SK ini jumlah dukungan perahu bagi kami sudah cukup. Terima kasih kepada Ketum Mas AHY beserta jajaran DPP Demokrat, serta seluruh kader Demokrat dan PKS Riau yang hadir hari ini," ujar Ketua DPD Demokrat Riau itu.

Dalam acara tersebut, Agung dan Markarius didampingi oleh seluruh ketua DPC Demokrat Riau, ketua DPD-DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Riau, serta seluruh anggota fraksi DPRD dari kedua partai. AHY dalam sambutannya meminta seluruh kader Demokrat di Pekanbaru untuk bekerja keras memenangkan pasangan ini.

"Ketua DPD yang bertarung, maka saya minta seluruh kader wajib memenangkan pasangan Agung-Markarius," tegas AHY.

Ketua DPC Demokrat Pekanbaru, Tengku Azwendi Fajri, yang turut hadir dalam acara tersebut, menyatakan komitmennya untuk mendukung penuh pasangan Agung-Markarius. Menurut Azwendi, dukungan ini bukan hanya datang dari partai, tetapi juga dari hati seluruh kader Demokrat yang menginginkan perubahan positif di Pekanbaru.

"Kami di DPC Demokrat Pekanbaru sangat mendukung pencalonan Agung Nugroho dan Markarius Anwar. Dukungan ini bukan hanya datang dari partai, tetapi juga dari hati kami untuk melihat Pekanbaru menjadi kota yang lebih baik dan maju," ujar Azwendi dengan penuh optimis.

Azwendi menegaskan bahwa Demokrat Pekanbaru akan mengerahkan seluruh sumber daya dan tenaga untuk memenangkan pasangan ini.

"Kami siap turun ke lapangan, menggalang dukungan dari masyarakat, dan bekerja sama dengan berbagai pihak untuk memastikan kemenangan Agung dan Markarius. Insyaallah Menang," tambahnya.

Lebih lanjut, Azwendi menekankan bahwa visi dan misi Agung Nugroho dan Markarius Anwar sangat sejalan dengan aspirasi masyarakat Pekanbaru.

"Mereka memiliki visi yang jelas dan program yang konkret untuk memajukan Pekanbaru, terutama dalam bidang pendidikan, kesehatan, dan infrastruktur. Kami yakin mereka adalah pemimpin yang tepat untuk membawa perubahan positif," kata Azwendi.

Dengan dukungan resmi dari Partai Demokrat dan PKS, pasangan Agung Nugroho dan Markarius Anwar semakin mantap untuk maju dalam pemilihan Walikota Pekanbaru, membawa visi dan misi untuk memajukan kota Pekanbaru ke arah yang lebih baik.

"Saya optimis bahwa dengan kerja keras dan dukungan penuh dari seluruh kader. Kita akan memenangkan Pilwako Pekanbaru 2024 dan membawa perubahan nyata bagi kota ini," tutup Azwendi.

Penulis: Mimi
Editor: Riki

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Riau Alnofrizal.Bawaslu Ingatkan Delapan Calon Petahana Pilkada 2024 di Riau Hati-hati Bertindak Pada Masa Tenang
New Honda Scoopy.New Experience with New Honda Scoopy, Sensasi Gaya Berkendara Unik dan Fashionable
KPK menetapkan Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah tersangka kasus dugaan korupsi berupa pemerasan dan gratifikasi. Rohidin Mersyah mengancam mencopot bawahannya jika tidak bersedia dimintai pungutan demi kepentingan Pilkada 2024.
KPK Sebut Gubernur Bengkulu Ancam Copot Bawahan jika Tak Terpilih Lagi
Butik Umrah di bawah PT Sumidhaz Intour menawarkan paket liburan akhir tahun (foto/ist)Liburan Akhir Tahun ke Tanah Suci Bersama Butik Umrah Pekanbaru, Ada Harga Spesial
Ketua Bawaslu Riau, Alnofrizal (foto/int)Sanksi Berat Politik Uang, Bawaslu Riau: Pemberi dan Penerima Bisa Kena Pidana
  Hujan di Riau hari ini.(ilustrasi/int)Prakiraan Cuaca Riau Hari ini: Waspadai Hujan dan Potensi Petir di Beberapa Wilayah
Ketua KPU Riau Rusidi Rusdan.
Ratusan TPS Pilkada di Riau Terancam Terendam Banjir, Begini Rencana KPU Riau
APK Paslon masih bertebaran di Pekanbaru saat masa tenang Pilkada (foto/ist)Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Pekanbaru Pastikan APK Bersih H-1 Pemungutan Suara
Banjir bandang landa tiga kabupaten di Sumatera Barat (foto/Antara)Banjir Bandang Landa 3 Kabupaten di Sumbar, Ribuan Warga Terisolasi
Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) ASITA Riau, Dede Firmansyah (foto/ist)ASITA Trail Run 2025 Digelar di Tahura Sultan Syarif Hasyim, Promosikan Keindahan Alam Riau
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Honda CDN Riau Kunjungi www.halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved