Besok Nasir-Wardan Deklarasi untuk Pilgubri 2024
Jumat, 19 Juli 2024 - 16:20:10 WIB
PEKANBARU - M Nasir dan HM Wardan, pasangan bakal calon Gubernur dan bakal calon wakil Gubernur Riau akan deklarasi untuk Pilgubri, besok, Sabtu (20/7/2024).
Berlokasi di salah satu hotel di Pekanbaru, deklarasi itu rencananya akan dihadiri langsung Sekretaris Jendral DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani dan sejumlah petinggi dari DPP Gerindra lainnya.
M Nasir mengatakan deklarasi ini dilakukan setelah dukungan syarat minimal partai politik untuk maju di Pilgubri telah terpenuhi.
Diketahui, selain restu Prabowo dan Gerindra, pasangan Nasir-Wardan ini telah mengantongi dukungan dari DPP Partai Demokrat serta PPP untuk maju.
Gerindra dan Demokrat sama-sama memiliki 8 kursi di DPRD Riau ditambah PPP satu kursi, sehingga total keseluruhan jumlah kursi yang mengusung Nasir-Wardan di Pilgubri telah mencapai 17 kursi atau melampaui syarat minimal 13 kursi.
Meskipun sudah cukup untuk berlayar, Nasir mengaku hingga saat ini masih ada sejumlah partai yang berkomunikasi dengan pihaknya dan ingin bergabung dengan koalisi.
"Semuanya masih komunikasi dengan partai lain juga," kata dia, Jumat (19/7/2024).
Untuk diketahui, saat ini pasangan Nasir-Wardan merupakan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Riau pertama yang telah memiliki armada komplit.
Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Riau yang lain, Syamsuar-Mawardi Saleh, baru mendapat dukungan resmi dari partai Syamsuar yaitu Golkar sementara PKS tempat bernaung Mawardi masih belum blak-blakan mengenai dukungannya.
Sementara calon gubernur Riau dari PKB Abdul Wahid hingga kini belum memiliki pasangan walaupun sudah santer diisukan akan menggandeng Pj Gubri SF Hariyanto.
Penulis: Rinai
Editor: Satria
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :