Respons Muflihun Ditanya Soal Maju Pilwalko Usai Tak Jabat Pj Wako Pekanbaru
Kamis, 23 Mei 2024 - 07:20:49 WIB
PEKANBARU - Mantan Pj Walikota Pekanbaru Muflihun digadang-gadang akan maju sebagai calon walikota di Pilkada Serentak 2024. Lalu apa respons Muflihun setelah tidak lagi menjabat Pj walikota?
"Yang jelas besok mulai Senin saya balik lagi ke Sekwan. Mengenai politik semua manusia punya hak yang sama untuk bisa berpolitik," ujar Muflihun setelah pelantikan, Rabu (22/5/2024).
Uun mengaku belum bisa bicara banyak terkait rencana bertarung di Pilkada dan mundur sebagai ASN. Mengingat status sebagai ASN masih lama pensiun.
"Hari ini saya belum bisa bicara ke arah sana karena waktu masih Agustus. Banyak pertimbangan yang harus kita pertimbangkan, politik itu kan harus pandai dan hati-hati. Apalagi situasi politik di kampung kita ini, saya juga ASN masih belasan tahun lagi," kata Uun.
Namun Uun mengaku tak menutup kemungkinan maju jika terpanggil untuk ikut kontestasi politik. Ia mengaku semua yang akan terjadi sudah ditakdirkan.
"Kalau suatu saat tergerak hati kita, apapun yang kita langkahkan adalah takdir. Kalau tergerak hati saya ya bisa saja (maju calon wali kota), apa saja bisa terjadi, Insyallah," kata Uun.
Diketahui, malam ini Pj Gubernur Riau SF Hariyanto melantik Risnandar sebagai Pj Walikota Pekanbaru. Pelantikan dilakukan di gedung daerah Provinsi Riau. Risnandar menggantikan Muflihun yang dilantik Pj pada 23 Mei 2022 lalu, seperti yang dilansir dari detik.(*)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :