www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Sore Ini Mahasiswa UIR Aksi Tuntut Evaluasi Pj Gubri, DPRD Riau Dijaga Ketat Aparat
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


857 Orang PPK Pilkada Riau Serentak Dilantik Hari Ini
Kamis, 16 Mei 2024 - 20:34:34 WIB

PEKANBARU - 857 orang Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) yang akan bertugas pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak di 12 kabupaten/kota se-Provinsi Riau dilantik hari ini, Kamis (16/5/2024).

Ketua Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi, Hubungan Masyarakat dan SDM KPU Provinsi Riau, Nugroho Noto Susanto, menjelaskan bahwa total PPK berjumlah 860 orang namun tiga diantaranya berhalangan hadir saat pelantikan serentak.

"Jadi, dari 860 orang anggota PPK terpilih untuk 172 kecamatan, yang dilantik baru 857 orang, sementara tiga orang lainnya berhalangan hadir dan akan dilaksanakan pelantikan susulan yaitu satu orang anggota PPK dari Kabupaten Siak dan dua orang anggota dari Kabupaten Indragiri Hilir," kata dia, Kamis (16/5/2024).

Nugroho atau yang akrab disapa Nugi itu mengungkapkan bahwa ia memiliki tujuh pesan kepada seluruh PPK yang baru dilantik.

"Pertama, PPK adalah perpanjangan dari KPU Kabupaten/Kota dan Provinsi. Maka PPK harus satu komando sebagai organisasi vertikal di KPU," ujarnya.

Kedua, lanjut Nugi, marwah Pilkada ada di tangan penyelenggara Pemilihan. Maka integritas, soliditas, loyalitas harus dijaga.

"Ingat, saudara dilantik hari ini dalam kapasitas saudara sebagai Penyelenggara Pemilihan untuk melaksanakan Pilkada Beradab di Provinsi Riau. Maka bersikaplah sebagai penyelenggara Pemilihan," tegasnya.

Selanjutnya yang ketiga, Nugi berpesan bahwa baik-buruknya organisasi PPK bergantung pada kekompakan anggota dan sekretariat.

"Maka kami pesankan agar PPK solid tanpa friksi perpecahan. Kami tidak mau mendengar setelah dilantik hari ini terjadi keributan baik karena faktor ketidaksamaan pandangan, latar belakang organisasi yang berbeda, atau tata kelola keuangan. Kami tahunya saudara semua adalah Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan yang merupakan bagian dari organisasi KPU," paparnya.

Keempat, Nugi menambahkan, Pilkada serentak tidak lama lagi atau hanya ada waktu sekitar enam bulan efektif.

Kelima, di atas PPK ada organisasi KPU Kabupaten/Kota. PPK diharuskan melakukan koordinasi segera ke KPU Kabupaten/Kota tentang pekerjaan yang harus segera dilaksanakan. Di antara tugas lain yang menanti adalah pembentukan sekretariat.

"Keenam, kepada KPU Kabupaten/Kota, kami ucapkan terima kasih yang telah bertungkus lumus melakukan seleksi badan adhoc PPK sejak pengumuman pendaftaran hingga pelantikan/pengangkatan sumpah janji. Kami apresiasi setinggi-tingginya atas kerja keras saudara semua. Namun pekerjaan kita belum selesai, kita masih harus menyelesaikan tahapan seleksi PPS yang sudah masuk pada tahapan ujian tertulis. KPU Riau memohon agar semua anggota KPU Kabupaten/Kota dan jajaran sekretariat melakukan sinergi yang baik, menyukseskan tahapan seleksi PPS secara bermartabat," sebutnya.

Terakhir, Nugi mengucapkan selamat kepada seluruh anggota PPK yang telah dilantik.

"Semoga Pilgubri 2024 dapat terlaksana secara Bersih, Adil, damai dan bertanggung jawab (Beradab)," tutupnya.

Penulis: Rinai
Editor: Satria

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
DPRD Riau dijaga ketat aparat, Kamis (13/6/2024) (foto:rinai/halloriau) Sore Ini Mahasiswa UIR Aksi Tuntut Evaluasi Pj Gubri, DPRD Riau Dijaga Ketat Aparat
Ketua DPD Demokrat Riau sekaligus bacalon Walikota Pekanbaru, Agung Nugroho (foto:int) Agung Nugroho Masih Puncaki Survei Bacalon Walikota Pekanbaru
Pj Gubri, SF Hariyanto buka evaluasi lintas sektoral kesehatan ibu dan anak guna cegah stunting (foto/int)Evaluasi Lintas Sektoral Kesehatan Ibu dan Anak, Ini Target Pj Gubri
Pemeriksaan CT Calcium Score Hanya Rp288 Ribu di Rumah Sakut Eka Hospital.Buruan ke Eka Hospital, Pemeriksaan CT Calcium Score Hanya Rp288 Ribu
PSPS Pekanbaru menetapkan jadwal latihan perdana pada 1 Juli (foto/int)Aji Santoso: PSPS Pekanbaru Siap Gelar Latihan Perdana 1 Juli
  Penerimaan siswa baru di Pekanbaru gunakan sistem online (foto/int)Warga Pekanbaru Bisa Awasi PPDB Online SD dan SMP Negeri
Pemprov Riau perbaiki jalan provinsi  di wilayah Kabupaten Bengkalis (foto/int)Gerak Cepat, Pemprov Riau Terus Perbaiki Ruas Jalan Provinsi di Bengkalis
Pasar Cik Puan Pekanbaru pembangunannya mangkrak sejak 2012 (foto/int)Mangkrak 1 Dekade Lebih, Pembangunan Pasar Cik Puan Pekanbaru Akan Dilanjutkan 2025
SF Hariyanto-Abdul Wahid diisukan duet Pilgubri 2024 (foto/int)Kesamaan Slogan SF Hariyanto-Abdul Wahid, Sinyal Duet Pilgubri 2024?
Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Pekanbaru, Indra Pomi Nasution (foto/int)Pemko Pekanbaru Pastikan Kelancaran Anggaran Pilkada Serentak 2024
Komentar Anda :

 
Potret Lensa
Pj Gubri SF Hariyanto Resmikan Jembatan Desa Rantau Kasih
 
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved