www.halloriau.com  


BREAKING NEWS :
DPRD Kepulauan Meranti Sahkan APBD Tahun 2025 Rp 1,3 Triliun Lebih, Defisit Rp 90 Milliar
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Ade Agus Balon Bupati Inhu Kembalikan Formulir ke Tiga Parpol
Rabu, 15 Mei 2024 - 16:52:02 WIB

RENGAT - Ade Agus Hartanto kembalikan tiga formulir pendaftaran Bakal Calon (Balon) Bupati Inhu. Pengembalian formulir ini dilakukan kepada tiga partai politik (Parpol), Rabu (15/5/2024).

Formulir pertama kali ke Partai Perindo yang diterima langsung Yurizal Wakil ketua tim penjaringan. Kehadiran rombongan Ade Agus Hartanto ini disambut hangat partai pimpinan Ketua DPC Perindo Inhu, Martimbang Simbolon.

Rombongan Ade Hartanto politis PKB ini didampingi Fraksi PKB Inhu, Sekretaris DPC PKB Inhu, Kader Perempuan Bangsa Inhu serta simpatisan partai. Penyerahan formulir pendaftaran sebagai Balon Bupati kepada Perindo berlangsung singkat namun penuh hikmat.

Usai dari Perindo selanjutnya rombongan Ade Agus Hartanto mengembalikan formulir pendaftaran Balonbup Inhu ke partai PAN. Di kantor DPD PAN Inhu rombongan disambut ketua DPD PAN Inhu Taufik Hendri.

Usai dari kantor PAN selanjutnya rombongan Ade Agus menyerahkan formulir pendaftaran Balon Bupati ke partai PDI-P. Kedatangan rombongan Ade langsung disambut ketua tim penjaringan Bupati / wakil Bupati Inhu dari PDI P Raja Irwan Toni yang dihadiri juga ketua DPC PDI P Inhu Khairizal serta juga terlihat anggota dewan terpilih Propinsi Riau Dodi Nofeldi SPBU.

Usai menyerahkan formulir Ade Agus Hartanto antara lain mengatakan bahwa Parpol yang sudah di kembalikan formulirnya merupakan teman lama. Seperti PAN yang diharapkan sama- sama dapat membangun Inhu.

Harapannya supaya semua Parpol yang sudah dikembalikan formulir dapat bersatu dalam menghadapi pemilu 2024. Dengan demikian akan dapat diraih apa yang sudah dicita-citakan untuk meningkatkan masyarakat Inhu yang lebih sejahtera dalam semua aspek, baik infrastruktur terutama sekali ekonomi.

Penulis: Dasmun
Editor: Riki

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
DPRD Kepulauan Meranti Sahkan APBD Tahun 2025DPRD Kepulauan Meranti Sahkan APBD Tahun 2025 Rp 1,3 Triliun Lebih, Defisit Rp 90 Milliar
Jelang Pencoblosan Pilkada, Cagubri Syamsuar Ziarah ke Makam Orangtua di Rokan Hilir (foto/tribunpku)Sehari Jelang Pencoblosan, Syamsuar Ziarah ke Makam Orangtua di Rohil
Komisioner KPU Provinsi Riau, Nugroho Noto Susanto (foto/Yuni)Pemilih di Riau Bisa Mencoblos Tanpa Surat Undangan, Begini Caranya
Anggota DPRD Kota Pekanbaru, Zulkardi reses ke Dapil Rumbai Barat dan Timur (foto/ist)Reses Zulkardi di Rumbai, Masyarakat Keluhkan Soal Infrastruktur Hingga Lapangan Pekerjaan
Bhabinkamtibmas Simpang Kanan dan Bukit Mas cooling system masyarakat di Jalan Yazid Hamta (foto/afrizal)Bhabinkamtibmas Simpang Kanan dan Bukit Mas Cooling System Masyarakat di Jalan Yazid Hamta
  Longsor makin parah, truk tak bisa lewat Jalan lintas Riau-Sumbar di Tanjung Alai, Kampar (foto/int)Truk Tak Bisa Melintas, Jalan Lintas Riau-Sumbar di Tanjung Alai Kembali Longsor
PT EMP Energi Riau serahkan tanaman produktif di Kelurahan Kerumutan (foto/Andy)EMP Energi Riau Serahkan Tanaman Produktif di Kelurahan Kerumutan
Ketua KPU Dumai, Zulfan (foto/bambang)KPU Dumai Gelar Lomba Dekorasi TPS Meriahkan Pilkada 2024
KPU Siak musnahkan surat suara rusak dan berlebih (foto/diana)Cegah Kecurangan, KPU Siak Musnahkan Surat Suara Rusak dan Berlebih
Polda Riau gagalkan peredaran 30 Kg sabu asal Malaysia (foto/ist)Polisi Tembak Satu Tersangka Penyelundupan 30 Kg Sabu Asal Malaysia ke Riau
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Honda CDN Riau Kunjungi www.halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved