www.halloriau.com  


BREAKING NEWS :
Truk Tak Bisa Melintas, Jalan Lintas Riau-Sumbar di Tanjung Alai Kembali Longsor
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Hari Ini Ditutup, Tidak Ada Calon Kepala Daerah Riau Jalur Independen yang Daftar
Minggu, 12 Mei 2024 - 17:52:23 WIB

PEKANBARU - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Riau mengungkap hingga hari ini, Minggu (12/5/2024) yang merupakan hari terakhir penutupan pendaftaran, tidak ada satu pun calon kepala daerah Provinsi Riau jalur perseorangan atau independen yang mendaftar.

Diketahui, masa penyerahan dokumen syarat pencalonan telah dibuka sejak 8 Mei 2024 lalu.

Komisioner KPU Riau yang membawahi Divisi Teknis Penyelenggaraan, Nahrawi, mengatakan bahwa pihaknya hingga saat ini juga belum menerima adanya calon kepala daerah jalur perseorangan yang berkonsultasi.

"Sampai saat ini belum ada yang berkomunikasi ataupun berkonsultasi dengan kami di KPU," kata dia saat dihubungi halloriau.com, Minggu (12/4/2024).

Nahrawi turut menegaskan bahwa KPU tidak memberikan perpanjangan waktu pendaftaran.

"Tidak ada perpanjangan untuk penyerahan dokumen dukungan perseorangan," ujarnya.

KPU, lanjut Nahrawi, memang memberikan ruang kepada masyarakat untuk mencalonkan diri sebagai calon kepala daerah dengan syarat menyampaikan dukungan minimal tertentu.

Di Provinsi Riau atau tingkat Pemilihan Gubernur Riau (Pilgubri), jumlah dukungan minimal yang harus disampaikan adalah 402.235, dibuktikan dengan fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP).

Proses selanjutnya adalah pasangan calon menginput keseluruhan data dan dokumen melalui Sistem Informasi Pencalonan (SILON) KPU. Namun, hingga saat ini, belum ada yang datang untuk menyerahkan dokumen tersebut.

Penulis: Rinai
Editor: Satria

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Longsor makin parah, truk tak bisa lewat Jalan lintas Riau-Sumbar di Tanjung Alai, Kampar (foto/int)Truk Tak Bisa Melintas, Jalan Lintas Riau-Sumbar di Tanjung Alai Kembali Longsor
PT EMP Energi Riau serahkan tanaman produktif di Kelurahan Kerumutan (foto/Andy)EMP Energi Riau Serahkan Tanaman Produktif di Kelurahan Kerumutan
Ketua KPU Dumai, Zulfan (foto/bambang)KPU Dumai Gelar Lomba Dekorasi TPS Meriahkan Pilkada 2024
KPU Siak musnahkan surat suara rusak dan berlebih (foto/diana)Cegah Kecurangan, KPU Siak Musnahkan Surat Suara Rusak dan Berlebih
Polda Riau gagalkan peredaran 30 Kg sabu asal Malaysia (foto/ist)Polisi Tembak Satu Tersangka Penyelundupan 30 Kg Sabu Asal Malaysia ke Riau
  Jelang Pencoblosan Pilkada, Cagubri Syamsuar Ziarah ke Makam Orangtua di Rokan Hilir (foto/tribunpku)Sehari Jelang Pencoblosan, Syamsuar Ziarah ke Makam Orangtua di Rohil
Komisioner KPU Provinsi Riau, Nugroho Noto Susanto (foto/Yuni)Pemilih di Riau Bisa Mencoblos Tanpa Surat Undangan, Begini Caranya
Anggota DPRD Kota Pekanbaru, Zulkardi reses ke Dapil Rumbai Barat dan Timur (foto/ist)Reses Zulkardi di Rumbai, Masyarakat Keluhkan Soal Infrastruktur Hingga Lapangan Pekerjaan
Bhabinkamtibmas Simpang Kanan dan Bukit Mas cooling system masyarakat di Jalan Yazid Hamta (foto/afrizal)Bhabinkamtibmas Simpang Kanan dan Bukit Mas Cooling System Masyarakat di Jalan Yazid Hamta
Anggota Komisi I DPRD Riau, Andi Darma Taufik (foto/yuni)DPRD Riau Minta Bawaslu Kerja Ekstra Awasi Pilkada 2024
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Honda CDN Riau Kunjungi www.halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved