Mantan Walikota Pekanbaru Firdaus Mantap Maju Pilgubri 2024
Kamis, 02 Mei 2024 - 13:15:59 WIB
PEKANBARU - Mantan Walikota Pekanbaru periode tahun 2012-2017 dan 2017-2022, Firdaus ST MT, kembali mencoba peruntungan di pentas perpolitikan Riau.
Firdaus mantap maju ke Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 sebagai bakal calon Gubernur Riau.
Ia bahkan sudah mengambil formulir pendaftaran di beberapa partai seperti Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan Partai Demokrat.
Untuk PKB, Firdaus sebelumnya bahkan sudah diundang bertemu langsung dengan Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin.
"Dukungan partai memang panjang prosesnya, tapi setidaknya kawan-kawan yang cinta kepada negeri dan mengabdikan diri untuk membangun dengan bersama-sama, salah satunya melalui PKB," kata dia, Kamis (2/5/2024).
Menurut mertua Wakil Ketua DPRD Pekanbaru Ginda Burnama itu, pertemuannya bersama Cak Imin memberi kesan yang hangat sehingga dirinya optimis agar dapat diusung oleh PKB dalam Pilgubri mendatang.
Disinggung mengenai Ketua DPW PKB Riau Abdul Wahid yang juga akan mengikuti kontestasi Pilgubri, Firdaus mengaku tak menutup kemungkinan untuk berpasangan sebagai Bakal Calon Gubernur Riau dan Bakal Calon Wakil Gubernur Riau.
"Bisa saja (berpasangan). Politik ini kan dinamis selalu berkembang segala kemungkinan. Seperti arahan ketum PKB tadi malam, partai membuat kebijakan membuka penjaringan terbuka kepada kader partai terutama maupun kandidat lain yang berminat untuk bersama. Maka komunikasi terus dilakukan, nanti partai dan koalisi yang menentukan," pungkasnya.
Penulis: Rinai
Editor: Satria
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :