www.halloriau.com  


BREAKING NEWS :
Polisi Tembak Satu Tersangka Penyelundupan 30 Kg Sabu Asal Malaysia ke Riau
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


MKA LAMR Dumai Ajak Masyarakat Sukseskan Pemilu 2024
Rabu, 12 April 2023 - 21:51:43 WIB

DUMAI - Pemerintah telah menyepakati Pemilu pada 14 Februari 2024 mendatang, dan untuk itu Majelis Kerapatan Adat (MKA) Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Kota Dumai mengajak seluruh elemen masyarakat dapat menyukseskan Pemilu tersebut.

"Kita berharap semoga Pemilu 2024 nanti akan lebih sejuk, aman dan damai. Makanya kita mengajak seluruh elemen masyarakat serta juga kepada Ormas dan LSM untuk menyukseskan ini (Pemilu)," ungkap Ketua MKA LAMR Kota Dumai, H Azhar Yasid, Rabu (12/4/2023).

Selain itu, Azhar mengatakan, para tokoh masyarakat, ulama dan juga tokoh adat untuk bisa menjadi wasit yang baik dan terlibat dalam pengawasan partisipatif bersama KPU dan Bawaslu.

"Ormas dan LSM di kota dumai juga harus ikut berperang aktif menyukseskan Pemilu 2024, serta mendukung pemerintah dalam menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif." katanya.

Sementara itu, Kanit V Subdit Kamsus Dit Intelkam Polda Riau, Kompol Amriadi menuturkan, pelaksanaan Pilkada serentak pada November 2024 merupakan agenda besar, sehingga harus dipersiapkan sejak dini.

Apalagi, Pilkada 2024 juga bersamaan antara Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta juga Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati atau Walikota dan Wakil Walikota.

"Pemilu tahun 2024 merupakan Pemilu serentak dan tentunya merupakan kewajiban kita semua, mengawasi dan mensukseskanya," pungkas Kompol Amriadi.

Penulis: Rivo Wijaya
Editor: Barkah

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Polda Riau gagalkan peredaran 30 Kg sabu asal Malaysia (foto/ist)Polisi Tembak Satu Tersangka Penyelundupan 30 Kg Sabu Asal Malaysia ke Riau
Pj Gubri, Rahman Hadi turun langsung ke lapangan tinjau proses pendistribusian logistik Pilkada di Pekanbaru (foto/int)Pj Gubri Tinjau Distribusi Logistik Pilkada Serentak di Pekanbaru
Wakapolresta Pekanbaru, AKBP Henky Poerwanto (foto/dini)Polresta Pekanbaru Kerahkan 564 Personel Amankan Distribusi Logistik Pilkada 2024
Ketua DPRD Kota Pekanbaru, Muhammad Isa Lahamid.(foto: int)Setelah Pilkada 2024, DPRD Pekanbaru Agendakan Kegiatan Penyebarluasan Perda
Uji coba lapangan mini soccer baru di Pangkalan Kerinci, Pelalawan.(foto: andi/halloriau.com)Pertama di Riau, Mini Soccer Pangkalan Kerinci Resmi Diuji Coba
  Anggota Komisi I DPRD Riau, Andi Darma Taufik (foto/yuni)DPRD Riau Minta Bawaslu Kerja Ekstra Awasi Pilkada 2024
Wadir Polairud Polda Riau, AKBP Andi Yul selalu Pamatwil Polda Riau lakukan pengecekan distribusi logistik Pilkada Kepulauan MerantiDistribusi Logistik Pilkada di Kepulauan Meranti Diawasi Ketat oleh Pamatwil Polda Riau
Ilustrasi harga sawit alami fluktuasi hari ini (foto/int)Harga TBS Sawit Plasma di Riau Tembus Rp3.689 per Kg
Kapolda Riau saat ekspos pengungkapan kasus narkoba 30 kg sabu di Mapolda Riau.(foto: tribunpekanbaru.com)Polda Riau Ringkus 2 Kurir Narkoba Bawa 30 Kg Sabu, 1 Pelaku Ditembak
Ilustrasi harga emas hari ini di Pekanbaru sentuh Rp1,499 juta per gram (foto/int)H-1 Pencoblosan Pilkada, Harga Emas 1 Gram di Pekanbaru Anjlok, Ini Rinciannya
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Honda CDN Riau Kunjungi www.halloriau.com
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved