BAGANSIAPIAPI - Partai Hanura Rohil mulai membuka penjaringan bakal calon legislatif (Bacaleg) DPRD Rohil dan bacaleg DPRD untuk Provinsi Riau.
"Hari ini pengurus DPC partai Hanura bersama fraksi Hanura yang duduk di DPRD Rohil melaksanakan rapat pleno dalam rangka membentuk tim seleksi Bacaleg DPRD Rohil dan Bacaleg DPRD riau untuk Dapil Rohil pada pemilu 2024 mendatang," kata Ketua DPC Hanura Rohil, Cutra Andika SH, Selasa (17/1/2023).
Pembentukan seleksi bacaleg kata Cutra Andika, berdasarkan intruksi DPD Partai Hanura Provinsi Riau.
"Alhamdulillah sudah kita laksanakan rapatnya dan sudah terbentuk tim seleksinya dengan ketua tim bung hendri, sekretaris bung nanda risky dan bendahara Hj sunirah," ujarnya.
Cutra menuturkan, tim seleksi sudah bisa mulai bekerja untuk mensosialisasikan serta merekrut bacaleg DPRD Rohil seluruh dapil yang ada, serta bacaleg untuk DPRD Riau untuk Dapil Rohil dari partai Hanura.
"Proses penjaringan kita lakukan mulai hari ini hingga akhir maret 2023 mendatang," tuturnya.
Untuk seleksi, kriterianya normatif sesuai dengan undang-undang pemilu dan peraturan KPU.
"Yang pasti orangnya sekolah minimal tamatan SMA, Kalau dia mantan narapidana, sudah selesai menjalani hukuman lima tahun dan memiliki rekam jejak yang bagus dimata masyarakat," ungkap Cutra.
Pihaknya juga tidak membatasi hanya kader Hanura, akan tetapi menjemput putra-putri terbaik Rohil yang ingin mengabdi kepada masyarakat melalui lembaga legislatif.
Sementara itu, Sekretaris Partai Hanura Rohil, Hamzah SHi MM mengatakan, untuk strategi semua Parpol tentunya punya strategi bagaimana merekrut calon dan mencari suara.
"Yang punya strategi itu kan internal partai, kalau disampaikan ketahuan dong sama yang lain. Tapi yang jelas upaya kita bagaimana menargetkan kursi di setiap Dapil, dan untuk propinsi minimal kita harus mendapatkan satu kursi," pungkas Wakil Ketua III DPRD Rohil tersebut.
Penulis: Afrizal
Editor: Barkah
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :