Bawaslu Rohil Sosialisasi Peraturan Pengawasan Pemilu dengan Media
Minggu, 04 Desember 2022 - 10:07:31 WIB
BAGANSIAPIAPI - Bawaslu Kabupaten Rohil mengadakan sosialisasi peraturan pengawasan penyelenggara pemilu bersama puluhan awak media di salah satu hotel di Kota Bagansiapiapi, Sabtu (3/12/2022).
Sosialisasi yang dihadiri puluhan awak media itu dibuka Ketua Bawaslu Rohil, Syahyuri didampingi Kadiv Penanganan Pelanggaran, Data dan Informasi, Bimantara Prima Adi Cipta SH VMe.
Dalam sambutannya, Syahyuri mengatakan pada 14 Februari 2024 akan digelar pemilihan presiden dan pemilihan legislatif, yang kemudian dilanjutkan pemilihan kepala daerah secara serentak pada 27 November 2024.
Oleh sebab itu, Bawaslu yang memiliki program pengawasan partisipatif mengajak seluruh elemen masyarakat termasuk awak media yang bertugas di Rohil yang sekaligus mitra Bawaslu untuk bersama-sama melakukan pengawasan terhadap adanya potensi kecurangan pada Pemilu serentak mendatang.
"Hal ini juga sesuai dengan peran pers sebagai pilar keempat demokrasi, yang mana pers dapat melakukan tugasnya sebagai kontrol sosial dan pers juga dapat menyampaikan pesan-pesan kepada masyarakat terkait peraturan Pemilu yang berlaku," ujarnya.
Syahyuri berharap, kerjasama antara pers dengan Bawaslu ini akan terus berlanjut sampai pemilu selesai supaya proses demokrasi dapat berjalan sesuai undang-undang yang berlaku dan menciptakan pemilu yang aman tentram dan semua hasilnya sesuai dengan yang diharapkan masyarakat.
Sementara itu, Bimantara Prima Adi Cipta selaku pemateri menyampaikan, Bawaslu Rohil menjalin kerjasama dengan berbagai unsur elemen masyarakat. Dia berharap dengan adanya sosialisasi ini peraturan yang ada di Bawaslu terkait tahapan pemilu dapat dipahami semua pihak.
"Kita bersilaturahmi dengan teman-teman media, berdiskusi dan membuka cakrawala berpikir bagaimana pengawasan yang pas dan ideal sesuai aturan yang berlaku," pungkasnya.
Penulis: Afrizal
Editor: Barkah
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :