PPP Riau Akui Ada Kader Dukung Anies Baswedan Capres 2024
Senin, 21 November 2022 - 18:01:06 WIB
PEKANBARU - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Provinsi Riau mengungkapkan ada kadernya yang mendukung mantan Gubernur DKI Anies Baswedan sebagai calon presiden RI 2024.
Sekretaris Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PPP Riau, Afrizal Hidayat mengatakan, pihaknya telah mengetahui ada barisan kader yang mendukung Anies Baswedan.
"Kemungkinan ada di riau," kata Afrizal Hidayat, Senin (21/11/2022).
PPP Riau, lanjut dia, sampai hari ini belum menentukan sikap terkait Pilpres 2024. Partai berlambang Kabah itu masih menunggu arahan dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PPP.
"Sikap kita seperti yang disampaikan DPP tetap menunggu instruksi DPP," ujar dia.
Ia menegaskan, PPP tidak bisa melarang adanya kader yang sudah menyatakan sikap dukungan tersebut.
"Secara personal kita tidak bisa melarang, karena ini adalah keputusan dari masing-masing personal," imbuhnya.
Diketahui, sejak dideklarasikan Partai Nasional Demokrat (NasDem), dukungan terhadap Anies Baswedan sebagai Capres RI 2024 terus bermunculan.
Tidak hanya dari kalangan politikus, tapi juga dari kelompok masyarakat maupun relawan lainnya dari sejumlah partai politik.
Diantaranya sekelompok orang dari Golkar yang mengatasnamakan Go Anies yang sudah deklarasi di tingkat pusat.
Selain itu, sejumlah kelompok dari kader PPP dari berbagai daerah yang menyatakan diri berada di barisan Anies Baswedan.
Ratusan kader dari PPP yang mengatasnamakan diri Forum Ka'bah Membangun (FKM) itu sudah terang-terangan mendukung Anies Baswedan.
Penulis: Rico Mardianto
Editor: Barkah
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :