Kunjungi Riau, Ketua Majelis Syura PKS Bahas Figur Capres 2024?
Kamis, 03 November 2022 - 21:59:53 WIB
|
Ketua Majelis Syura PKS, Habib Dr H Salim Segaf Al-Jufri (foto/int) |
Baca juga:
|
PEKANBARU - Ketua Majelis Syura Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Habib Dr H Salim Segaf Al-Jufri MA dijadwalkan berkunjung ke Riau pada Sabtu (5/11/2022).
Ada sejumlah agenda dalam lawatannya ke Riau, di antaranya menghadiri undangan LAM Kabupaten Siak. Serta membahas figur calon presiden 2024.
"Ahad pagi beliau akan menerima gelar adat LAM Kabupaten Siak," kata Ketua Umum DPW PKS Riau H Ahmad Tarmizi Lc, MA, Kamis (03/11/2022).
Setelah itu, dilanjutkan konsolidasi anggota PKS se-Provinsi Riau, di Hotel Pangeran, Pekanbaru. Lalu pada malamnya menghadiri agenda bertajuk dialog kebangsaan bersama FKUB, tokoh lintas agama, tokoh etnis, suku dan, tokoh-tokoh ormas di Riau.
"Temanya adalah 'Dr Salim Menyapa Indonesia'. Jadi agenda ini dalam rangka penokohan PKS. Riau merupakan Provinsi yang kesembilan. Sumatera ini yang ketiga setelah Aceh dan Kepri," imbuhnya.
Disinggung apakah PKS Riau akan deklarasi figur yang didukung untuk Pilpres mendatang, dia menyebut hal itu kemungkinan dibahas dalam konsolidasi.
"Kemungkinan dalam acara diskusi dan dialog ada masukan dari anggota PKS ke Ketua Majelis Syura terkait suara-suara anggota di bawah," ucapnya.
Acara konsolidasi akan dihadiri pengurus dan kader dari 12 kabupaten kota se-Riau. Majelis Syura nantinya akan menyerap aspirasi mereka.
"Kita akan sampaikan, bentuknya bukan seperti deklarasi tapi lebih ke aspirasi anggota PKS di Riau terkait kondisi politik terkini, siapa suara di Riau ini yang diharapkan," katanya.
Penulis: Rico Mardianto
Editor: Riki
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :