DPC Demokrat Pekanbaru Deklarasi AHY Presiden 2024
Rabu, 17 Agustus 2022 - 17:48:47 WIB
PEKANBARU- DPC Partai Demokrat Kota Pekanbaru menggelar upacara peringatan HUT RI ke 77 di lapangan Masjid Nur Ilahi Jalan Cipta Karya, Kelurahan Sialang Mungu Pekanbaru pada Rabu (17/8/2022).
Upacara gabungan DPC Demokrat Pekanbaru bersama Ketua DPAC Partai Demokrat se-Kota Pekanbaru, Fraksi Partai Demokrat DPRD Kota Pekanbaru dan Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Riau berlangsung lancar, bahkan 1000 masyarakat umum turut berpartisipasi mengikuti upacara peringatan HUT ke-77 RI ini.
Ketua DPC Demokrat Pekanbaru Tengku Azwendi Fajri SE menyampaikan, peringatan hari ulang tahun (HUT) RI ke 77 ini jadi momentum buat seluruh kader partai demokrat untuk meningkatkan semangat nasionalisme dan makin dengan masyarakat.
"Paca pandemi, ini merupakan upacara HUT RI perdana yang digelar partai Demokrat, mudah-mudahan akan kita adakan setiap tahunnya,"Ungkap Azwendi usai upaca bendera HUT RI.
Setidaknya ada 1000 masyarakat umum yang hadir pada upacara peringaran HUT RI ke 77 yang digelar oleh DPC demokrat Pekanbaru. Hal ini membuktikan bahwa Partai Demokrat selalu dekat dengan masyarakat.
"Alhamdulillah masyarakat yang hadir sangat ramai, ada sekitar 1000 masyarakat termasuk keterwakilan di 15 Kecamatan kita kumpulkan. Ini membuktikan partai Demokrat selalu dekat dengan masyarakat,"Ujarnya lagi.
Pada kesempatan itu, Wakil Ketua DPRD kota Pekanbaru juga menyampaikan bahwa pihaknya telah mendeklrasikan dan menegaskan dukungannya terhadap Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai calon presiden (capres) 2024)
"Pada kesempatan tadi kami sudah deklarasikan dan menegaskan dukungan kepada AHY untuk menjadi presiden 2024 mendatang, " Pungkas Azwendi.
Sebagai cendra mata bagi masyarakat yang hadir, DPC demokrat Kota Pekanbaru juga membagikan paket sembako. Pembagian paket sembako ini diharapkan dapat bermanfaat buat masyarakat atau kaum ibu-ibu untuk mengurangi beban belanja atau kebutuhan dapur untuk beberapa hari kedepan. (*)
Penulis: Mimi Purwanti
Editor: Riki
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :