Timsel Bawaslu Riau Dipimpin M Syafi'i, Syarifah Paradina Jabat Sekretaris
Jumat, 10 Juni 2022 - 20:55:07 WIB
PELALAWAN - M Syafi'i terpilih sebagai Ketua Timsel Bawaslu Riau dalam rapat persiapan tim seleksi di Jakarta pada 7-9 Juni kemarin. Sedangkan Syarifah Paradina terpilih sebagai sekretaris, dan anggota di antaranya Dr Edy Asnawi, Lufita Nuralfiah dan Rudolf Perdion.
Ini disampaikan M Syafi'i usai mengikuti pembekalan sekaligus pembentukan struktur Timsel Bawaslu Riau, Jumat (10/6/2022).
Menurutnya, Timsel Bawaslu Riau sudah terbentuk dan akan bekerja mencari putra-putri terbaik Riau untuk menjadi Komisioner Bawaslu Riau.
"Kita juga minta doa serta dukungan masyarakat Riau untuk dapat menjalankan amanah ini dengan sebaik baiknya," kata M Syafi'i yang juga menjabat sebagai Rektor ITP2I Pelalawan ini.
M. Syafi'i yang masih menjabat sebagai Ketua PGRI Riau itu juga menjelaskan bahwa Timsel akan bekerjasama dengan Sekretariat Bawaslu Riau akan mempersiapkan segala sesuatu untuk dimulainya proses pendaftaran.
"Inshaallah, kita akan umumkan secepatnya ke masyarakat Riau terkait hal ini," tandasnya.
Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) akan mengadakan rekruitmen terhadap putra-putri terbaik Indonesia di 25 Provinsi untuk mendedikasikan diri menjadi komisioner Bawaslu Provinsi termasuk Provinsi Riau.
Proses pelaksanaan sudah dimulai dari Mei lalu untuk perekrutan Timsel Bawaslu di 25 Provinsi. 3000 lebih peserta yang mendaftar Timsel Bawaslu, kemudian terpilih sebanyak 125 orang. Untuk Provinsi Riau, terpilih 5 orang untuk mengikuti pembekalan dan sekaligus pembentukan struktur Tim Seleksi Bawaslu Riau.
Penulis: Andi Indrayanto
Editor: Ardian
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :