Terpilih Aklamasi Pimpin Demokrat Pekanbaru, Azwendi Komitmen Rangkul Semua Pihak Besarkan Partai
Selasa, 19 April 2022 - 08:32:22 WIB
PEKANBARU - DPD Demokrat Riau menggelar Musyawarah Cabang (Muscab) serentak se-Provinsi Riau di Kota Dumai pada Senin (18/4/2022) malam.
Untuk Ketua DPC Demokrat Kota Pekanbaru masa bakti 2022-2027 nama Tengku Azwendi Fajri terpilih secara aklamasi dalam muscab yang digelar di Hotel The Zuri itu.
Azwendi mengatakan dirinya bersyukur atas dukungan dari seluruh DPAC Demokrat yang memberikan kepercayaan kepada dirinya untuk memimpin Demokrat Kota Pekanbaru.
"Alhamdulillah tadi saat sesi musyawarah saya terpilih secara aklamasi," ungkapnya, Selasa (19/4).
Mendapat kepercayaan tersebut, Azwendi berkomitmen di bawah kepemimpinannya partai akan makin aspiratif terhadap persoalan dan dinamika masyarakat.
"Saya akan merangkul semua pihak untuk membesarkan Partai Demokrat Pekabaru. Dan saya juga meminta kerja sama dari seluruh jajaran partai untuk bersama-sama membesarkan partai," kata Azwendi.
Sebagaimana diberitakan sebelumnya DPD Demokrat Riau menggelar Musyawarah Cabang (Muscab) serentak se-Provinsi Riau di Kota Dumai, Senin (18/4/2022). Muscab ini akan memilih 12 ketua DPC dari seluruh kabupaten/kota yang ada di Bumi Lancang Kuning.
Muscab serentak tersebut diikuti langsung oleh Sekjen DPP Partai Demokrat Tengku Riefky Harsya serta diikuti oleh Kepala BPOKK DPP Partai Demokrat Herman Khaeron secara virtual.
Sedangkan untuk penyelenggaraan kegiatan dihadiri Ketua DPD Demokrat Riau Agung Nugroho, Sekretaris DPD Arwan Citra Jaya serta beberapa pejabat teras DPD Demokrat Riau lainnya.
Selain dibuka Tengku Riefky Harsya, peserta Muscab yang hadir juga mendengarkan langsung arahan Ketua Umum PD Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang disiarkan melalui rekaman video.
Penulis: Mimi
Editor: Ihsan
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :