LANGGAM- Pendidikan merupakan investasi masa depan, dan hal ini sangat disadari oleh oleh PT. Riau Andalan Pulp And Paper (RAPP) untuk terus tumbuh dan berkembang bersama masyarakat, salah satunya di bidang pendidikan.
Melalui program Community Development (CD), RAPP menyerahkan bantuan insentif sebesar 30 Juta kepada guru pembina asrama pondok pesantren Mambaul Maarif, Desa Tambak, Kecamatan Langgam, Jumat (29/7/2016).
Penyerahan yang dilaksanakan di Masjid Jami Pondok Pesantren Mambaul Maarif ini dihadiri oleh Kepala Desa Tambak, Nerwan, Ketua Yayasan Haji Muhammad Harris, Bustari Aziz, Kepala Desa Pimpinan Pondok, Tengku Basarudin, Tim CD RAPP, serta ratusan santriwan dan santriwati.
Selain bantuan insentif kepada guru Pembina, juga diserahkan bantuan peralatan olahraga berupa 18 pasang baju bola, 12 pasang baju voli, 2 bola kaki dan 1 bola voli.
Penyerahan bantuan ini merupakan bentuk implementasi nyata RAPP dalam memajukan pendidikan di daerah operasional perusahaan.
Pimpinan Pondok, Tengku Basarudin merasakan keberadaan RAPP yang sangat membantu masyarakat sekitar.
"Alhamdulillah, kami sangat berterimakasih atas bantuan RAPP ini, dimana dana insentif ini akan kami berikan kepada para guru pembina pondok pesantren disini. Kami merasa sangat terbantu, uang pondok pesantren yang dibebankan ke santri sebesar 150ribu perbulan tidaklah cukup untuk menanggung biaya operasional pondok pesantren. Di mata kami, keberadaan RAPP menjadi penyemangat bagi kami, karena kami merasa bahwa kami tidak sendiri. Kami merasa bahwa ada pihak-pihak luar yang akan selalu mendukung dan membantu kami,"ujar Basarudin.
Manajer CD RAPP, Sundari Berlian berharap semoga bantuan yang diberikan ini dapat bermanfaat bagi para santriwan da santriwati.
"RAPP memberikan bantuan sebesar 30 juta sebagai insentif guru pembina, selain itu kami juga membawa peralatan olahraga seperti bola serta pakaian olahraga. Semoga semua bantuan ini bermanfaat bagi adik-adik. Siapa disini yang gemar bermain sepakbola?" tanya Sundari yang dijawab puluhan santriwan yang tunjuk tangan sebagai tanda mereka gemar berolahraga.
Sundari juga menegaskan, selain pendidikan, terdapat program-program lain yang dimiliki oleh CD RAPP.
"CD RAPP memiliki banyak program, mulai dari program pendidikan, ekonomi, dan kesehatan. Seuluh program ini kami laksanakan di seluruh kabupaten yang menjadi area operasional perusahaan. Semoga program-program CD RAPP juga mampu bersinergi," tutur Sundari.
Selain bantuan pendidikan, sebelumnya RAPP juga melaksanakan kegiatan gotong royong bersama dengan mengecat ulang bangunan pondok, membantu penyedotan WC, memberikan puluhan tempat sampah, serta memberi kesempatan kepada santri yang menempuh pendidikan SMK untuk melaksanakan Praktek Kerja Lapangan di Kantor RAPP Estate Langgam.
Editor: Yusni Fatimah
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :