Tim Adiwiyata Bengkalis Kunjungi SDN 2 Bantan
Rabu, 04 Agustus 2021 - 13:24:46 WIB
BENGKALIS - Dalam rangka pembinaan bagi sekolah yang ikut serta dalam program Adiwiyata atau Gerakan Peduli dan Berbudaya Lingkungan Hidup di Sekolah (PBLHS), Tim Adiwiyata Kabupaten Bengkalis mengunjungi SD Negeri 2 Bantan, Senin (2/8/2021) lalu.
Plt Kepala Sekolah SD Negeri 2 Bantan, Iriayana Ningsih, SPd mengatakan kunjungan Tim Adiwiyata yang diketuai H Lamin, SKM dari Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bengkalis, juga hadiri anggota tim lainnya seperti Musa Ismail, M.Pd dari Dinas Pendidikan Kabupaten Bengkalis, Maliki, M.Si dari Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bengkalis, H Khaidir, M.Si dari Kantor Kementerian Agama Bengkalis dan Syahrizal, ST, MT dari Politeknik Negeri Bengkalis serta Khairul Saleh, SH, MH dari LSM Bahtera Melayu.
Selain itu, lanjut Iriayana kegiatan tersebut juga dihadiri Korwilcam Pendidikan Bantan, Zulfahmi, S.Pd dan Komite Sekolah, Sumedi.
"Kami mengucapkan terimakasih kepada Tim Adiwiyata dan anggota yang telah hadir untuk meninjau langsung ke sekolah ini,” katanya.
Kesukesean kegiatan ini, tambah Iriayana tidak terlepas dari kerja sama seluruh tenaga pendidik dan kependidikan serta Tim Adiwiyata sekolah dan berbagai pihak lainnya termasuk masyarakat di lingkungan sekolah.
Iriana berharap, semoga kegiatan ini dapat mewujudkan sekolah yang asri, sehat dan peka terhadap lingkungan serta menjadikan warga sekolah cinta lingkungan.
“Selain itu juga menjadikan sekolah di samping untuk memperoleh pengetahuan juga tempat untuk merubah sikap dan norma yang lebih baik lagi,” jelasnya.
Iriayana berharap dengan adanya kegiatan ini maka akan menjadi sekolah yang peduli terhadap lingkungan.
Sementara itu, Ketua Tim Adiwiyata Kabupaten Bengkalis, H Lamin, SKM dari Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bengkalis menambahkan dengan adanya kegiatan ini maka akan menjadikan sekolah yang peduli terhadap lingkungan.
"Kegiatan seperti ini harus terus dilaksanakan dan dipertahankan setiap tahunnya,” harapnya.(rilis)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :