www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Polisi Ungkap Korban Penikaman OTK di Pekanbaru Eks Honorer DLHK
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Dies Natalis ke-3
Pameran Fotografi Universitas Hang Tuah Pekanbaru Hadirkan 29 Karya
Senin, 06 Januari 2025 - 21:12:06 WIB

PEKANBARU - Dalam rangka memeriahkan peringatan Dies Natalis ke-3 Universitas Hang Tuah Pekanbaru (UHTP), Program Studi Ilmu Komunikasi menampilkan pameran fotografi dengan 29 karya mahasiswanya.

Ketua Panitia Pameran Fotografi Muridho menyebutkan pameran ini akan berlangsung selama 6 hari ke depan. Terhitung hari ini, Senin-Sabtu (6-11/1/ 2025).

"Pameran ini dilaksanakan dengan tujuan memperkenalkan karya seni mahasiswa sekaligus memeriahkan hari ulang tahun kampus. Pameran ini juga bertujuan untuk merekam momen penting bagi Prodi Ilmu Komunikasi," kata Muridho, Senin (6/1/2025).

Selain itu, pameran ini diharapkan dapat menciptakan karya visual yang estetik dan bermakna serta memicu lahirnya karya-karya fotografi baru yang inovatif.

"Meski Prodi Ilmu Komunikasi di Universitas Hang Tuah Pekanbaru tergolong prodi yang baru, tetapi mahasiswanya mampu aktif dalam mengembangkan kreativitas melalui event yang luar biasa dan mengharumkan nama prodi dan fakultas," sebutnya.

Ini juga mendapat apresiasi dari berbagai pihak. Salah satunya dari dosen dari Prodi Ilmu Komunikasi, Rudi Rahman. Dirinya menyampaikan rasa bangga atas karya yang telah ditampilkan.

"Saya sangat mendukung mahasiswa Prodi Ilkom untuk terus berinovasi dan kreatif. Dengan adanya pameran fotografi ini, diharapkan dapat menciptakan karya visual yang memiliki nilai seni yang tinggi," katanya.

Sementara itu, Rektor Universitas Hang Tuah Pekanbaru Prof Dr Syafrani mengakui dirinya secara pribadi sangat mengapresiasi hal tersebut. Mengingat Fakultas Ilmu Komunikasi dan Hukum merupakan fakultas baru di universitas yang sebelumnya Stikes ini.

"Secara prinsip dan secara pribadi sebagai pimpinan universitas, kita sangat mengapresiasi karena acara pameran foto ini telah dilaksanakan dua kali," katanya.

"Fakultas Ilmu Komunikasi dan Hukum ini kan umurnya baru seumur jagung, kalau kita hitung baru sekitar 2 tahun. Tapi sudah bisa melahirkan inovasi yang sangat baik dengan menampilkan kreativitas mahasiswa berbasiskan budaya. Tadi kita lihat juga ada foto yang menggambarkan kebudayaan melayu mengenai perilaku masyarakat di Provinsi Riau," tambahnya.

Diharapkan Prof Syafrani, kedepannya Prodi Ilmu Komunikasi dapat terus mengembangkan kreativitas di eksternal Universitas Hang Tuah Pekanbaru. Salah satunya berkolaborasi dengan komunikasi photograper di Riau.

"Ilmu Komunikasi telah berbuat secara nyata untuk internal. Harapan kedepannya, hal ini juga dapat dilakukan di eksternal. Misalnya menggandeng SMA sederajat yang memiliki bakat fotografi ataupun berkolaborasi dengan komunitas fotografer di Riau," pungkasnya.

Untuk diketahui, tak hanya pameran semata, 29 karya mahasiswa Ilmu Komunikasi ini juga diperlombakan. Adapun tema fotografi diantaranya street photography, landscape photography dan potret photography.

Para mahasiswa juga memiliki kesempatan membawa uang Rp1 juta untuk pemenang juara 1, Rp750 ribu untuk juara 2, Rp500 ribu untuk juara 3 dan Rp200 ribu untuk juara harapan.

Penulis: Yuni
Editor: Riki

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
ilustrasi; foto shutterstock.Polisi Ungkap Korban Penikaman OTK di Pekanbaru Eks Honorer DLHK
Petugas Satpol PP Kepulauan Meranti saat melakukan patroli rutin di kedai kopi untuk melihat ASN dan honorer yang bolos saat jam kerjaBupati Meranti Akan Tindak Tegas Pegawai Keluyuran di Kedai Kopi Saat Jam Kerja Hingga Main Judi
Pelamar PPPK Tahap I saat mengikuti tes uji Kompetensi di Pekanbaru (foto/bambang)Pendaftaran Seleksi PPPK Dumai Tahap II Kembali Diperpanjang Hingga 15 Januari 2025
Anggota DPRD Pekanbaru, Zulkardi kritik tajam layanan buruk RSD Madani (foto/ist)Pasien Patah Tangan Terlantar di RSD Madani Pekanbaru, Zulkardi: Copot Direkturnya
Muhammadiyah putuskan awal puasa 2025 jatuh pada 1 Maret (foto/int)Muhammadiyah Putuskan Awal Puasa Ramadan 1446 H Jatuh 1 Maret 2025
  Wakapolda Riau, Brigjen Pol K. Rahmadi dimutasi sebagai Wakapolda Jabar (foto/int)Sertijab Kamis Lusa, Pejabat Densus 88 Jadi Wakapolda Riau Gantikan Brigjen Rahmadi
Pj Bupati Inhil, Erisman Yahya Sidak swalayan (foto/Ayendra)Pj Bupati Inhil Sidak 7 Swalayan, Ada Apa?
Tim Unit Intel Kodim 0314 Inhil ringkus pelaku dan barang bukti narkoba untuk diserahkan ke Polres Inhil (foto/Ayendra)Intel Kodim 0314 Inhil Tangkap 3 Pelaku Narkoba, 4 Orang Kabur
Korban penusukan dan penembakan, Fardinal Djamal bersama Kuasa Hukum Jhon Sumber Sinaga saat membuat laporan resmi ke Polresta Pekanbaru.(foto: risnaldi/halloriau.com)Pelaku Penusukan dan Penembakan di Jalan Hangtuah Pekanbaru Masih Misteri
Komisi I DPRD Pekanbaru rekomendasikan agar Pemko menutup THM Live House (foto/Mimi)Tak Kantongi Izin Penjualan Minol, DPRD Pekanbaru Minta THM Live House Ditutup
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
DPMPTSP Riau-PT BSP Permudah Perizinan Pelaku Usaha UMKM
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved