www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Karier Cemerlang Dr. Afni Z: Dari Jurnalis Hingga Maju di Pilkada Siak
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Sosialisasi KIP-K di UIR, LLDIKTI Wilayah XVII: Peran Yayasan dan PT Penting untuk Sukseskan Program
Jumat, 19 April 2024 - 20:57:34 WIB

PEKANBARU - Auditorium Gedung Rektorat UIR menjadi saksi acara penting pada Jumat (19/4/2024) ketika Layanan Pembiayaan Pendidikan (Puspaldik) Kemendikbudristek menyelenggarakan Sosialisasi dan Pendampingan Kartu Indonesia Pintar (KIP-K) khusus bagi Perguruan Tinggi Swasta (PTS) wilayah XVII.

Plt Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) wilayah XVII, Afdalisma SH MPd menegaskan, suksesnya program KIP-K di PTS sangat bergantung pada peran yayasan sebagai badan penyelenggara pendidikan dan PT sebagai pelaksana sistem pendidikan.

"Sukesesnya KIP-K bagi PTS tentu berkat adanya peran yayasan sebagai badang penyelenggara pendidikan dan PT sebagai pimpinan dan pihak yang menjalankan sistem pendidikan," ujarnya dilansir mcr.

Menurutnya, seleksi dan penetapan penerima KIP-K merupakan tanggungjawab PT, sementara LLDIKTI berperan sebagai validator dalam penginputan data yang diunggah oleh PT.

Kepala Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan (Puslpadik) Kemendikbudristek, Dr Abdul Kahar MPd mengungkapkan, selama tahun 2024, sosialisasi akan menjadi roadshow yang dilakukan secara bergilir di beberapa wilayah kerja LLDIKTI di seluruh Indonesia.

"Nantinya agenda sosialisasi ini akan dijadikan agenda rutin serta roadshow ke wilayah LLDIKTI lainnya seluruh indonesia, agenda ini dirancang guna memastikan kelancaran dan kesepahaman yang seragam hingga kepada pimpinan PTS penerima," paparnya.

Lebih lanjut, terdapat beberapa kriteria yang menjadi prioritas bagi mahasiswa yang berhak menerima KIP-K, antara lain penerima PIP ketika di bangku SMA, terdaftar DTKS sebagai penerima PKH/KKS, terdaftar data PPKE, berasal dari panti asuhan, dan mengajukan surat keterangan miskin.

"Ini merupakan bantuan pendidikan yang diberikan pemerintah kepada mahasiswa yang berasal dari ekonomi keluarga kurang mampu," tuturnya.

"Besaran dan mekanisme keuntungan KIP-K berupa biaya pendidikan dan biaya hidup yang bervariatif tergantung kebijakan program studi yang diambil mahasiswa," tutupnya.(*)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Afni Z Calon Bupati.Karier Cemerlang Dr. Afni Z: Dari Jurnalis Hingga Maju di Pilkada Siak
Hyundai Stargazer Facelift 2025.Hyundai Stargazer Facelift 2025 Uji Jalan di Indonesia, Siap Diluncurkan
Proses penertiban bando reklame tak berizin di Pekanbaru.Ratusan Reklame dan Bando Tak Berizin Ditertibkan Pemko Pekanbaru
PSU Pilkada Siak 2024.(ilustrasi/int)PSU Pilkada Siak Digelar Besok, 1.011 Pemilih Siap Nyoblos di Tiga TPS
Plh Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru, Masykur Tarmizi (foto/int)Pekanbaru Siap Gelar Pawai Takbir dan Festival Lampu Colok Idulfitri 1446 H
  Alfedri, calon bupati petahana Siak.Alfedri Kembali Bertarung: Petahana Siak Siap Merebut Kemenangan di PSU Pilkada 2025
ilustrasi gerbang tol Padang-Sicincin.Hore! Tol Padang-Sicincin Mulai Beroperasi Fungsional Gratis untuk Mudik Lebaran
ilustrasi STNK mati bertahun-tahun.STNK Mati Dua Tahun, Kendaraan Bisa Disita dan Dihapus dari Registras
Kepala Cabang Astra Daihatsu Sudirman, Pekanbaru, Yohanes.(foto: budy/halloriau.com)Program DAIFIT 2025, Konsumen Daihatsu Berkesempatan Raih Umroh Gratis
Wakil Walikota Pekanbaru, Markarius Anwar (foto/dini)Pemko Pekanbaru Rencanakan Parkir Gratis di Retail Modern Usai Lebaran
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Tingkatkan Kualitas SDM, PT BSP - UMRI Teken MoU
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved