MAN 1 Bangko Siap Jadi Sekolah Berwawasan Lingkungan
Senin, 11 Maret 2019 - 14:49:15 WIB
BAGANSIAPIAPI - Keberhasilan MAN 1 Bagansiapiapi, Kecamatan Bangko sebagai sekolah Adiwiyata Tingkat kabupaten tahun 2018 lalu menjadi motivasi bagi pihak sekolah. Bahkan, tahun ini MAN 1 memiliki target untuk mendapatkan sekolah Adiwiyata tingkat Propinsi Riau.
Dalam menghadapi Adiwiyata tingkat Provinsi Riau tahun 2019, MAN 1 Rohil melakukan persiapan dengan menyiapkan sekolah berwawasan lingkungan.
"Konsep yang kita usung adalah berwawasan lingkungan dengan menitikberatkan pada bersahabat dengan alam," kata Kepala MAN 1 Rohil, Rahmawati, Senin (11/3/2019).
Diambilnya tema tersebut katanya tidak lepas dari letak geografis MAN yang berada di daerah dataran rendah, sehingga sedikit lembah dan berair. "Bila di timbun tentu membutuhkan dana besar, untuk itu kita mencoba memanfaatkan kondisi alam dengan polesan kealamiahannya," jelasnya.
Selaku kepala Madrasah, Rahmawati mengharapkan partisipasi semua pihak, khususnya para guru, siswa, dan masyarakat peduli lingkungan untuk mewujudkan MAN yang ramah lingkungan.
Apa lagi tambahnya, pada komponen III adiwiyata adalah kegiatan berbasis Partisipatif, pada komponen ini Sekolah harus mendapat dukungan dari seluruh warga sekolah baik tenaga pendidik, tenaga kependidikan, peserta didik, penjaga sekolah, pengelola kantin, satpam, komite sekolah, masyarakat termasuk para alumni.
Untuk itu, pada komponen kegiatan partisipatif ini Rahmawati mengajak pihak sekolah dan luar sekolah untuk berpartisipatif dalam mendukung sekolah menjadi sekolah adiwiyata.
"Ke depan saya mengharapkan MAN 1 Rohil sebagai sekolah adiwiyata yang memiliki kegiatan produktif kewirausahaan, kita juga merancang kegiatan ekstrakurekuler berupa bengkel kerja siswa, yang salah satunya bidang pengelolaan daur ulang sampah baik organik maupun anorganik," pungkasnya.
Penulis : Afrizal
Editor : Yusni Fatimah
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :