Dukung Program SMK Vokasi, RAPP Gandeng 2 SMK di Riau
Selasa, 18 September 2018 - 16:04:43 WIB
PANGKALAN KERINCI – Lulusan SMK kebanyakan memiliki orientasi langsung terjun ke dunia kerja. Peduli pada pendidikan penerus negeri dan ingin turut mendukung program Pendidikan Vokasi Industri dan Kebijakan Link and Match yang saat ini sedang gencar didorong oleh Pemerintah, PT RAPP melakukan penandatangan kerjasama dengan dua SMK di Hotel Unigraha Riau Kompleks, Senin (17/9/2018).
Dengan adanya kebijakan Link and Match ini diharapkan lulusan SMK akan memiliki pengetahuan dan keterampilan sesuai dengan permintaan dunia industri.
“PT RAPP berkomitmen untuk ikut berkontribusi dalam pengembangan program pendidikan di area operasionalnya. Salah satu program Community Development (CD) kami, yaitu program SMK Vokasi. Kami memilih SMK Muhammadiyah 1 Pekanbaru dan SMK 1 Pangkalan Kerinci untuk menjadi mitra,” jelas Marzum, Head of Community Development RAPP.
Penandatangan kerjasama program ini disambut antusias oleh Kepala Sekolah SMK Muhammadiyah 1 Pekanbaru, Algafar.
“Dengan adanya kegiatan SMK Vokasi program link and match ini, kami memang sangat terbantu dan mengucapkan terimakasih kepada RAPP. Karena program ini akan menyiapkan siswa SMK agar bisa benar-benar memiliki skill yang dibutuhkan dunia industri,” jelas Algafar.
Suasana Workshop dalam penyusunan dan penyempurnaan kurikulum Program SMK Vokasi.
“Kami mendukung sistem link and match ini, agar siswa kami dapat memiliki keahlian di bidang yang sesuai dengan industri. Harapannya, akan semakin membuat anak-anak kita tidak terlantar menjadi pengangguran lagi,” harap Nuraisa, Guru SMK 1 Pangkalan Kerinci.
Mubarat Saleh, Perwakilan Dinas Pendidikan yang turut hadir dalam kegiatan Penandatangan Kerjasama program SMK Vokasi, ikut menyampaikan apresiasinya atas program yang diselenggarakan oleh PT RAPP yang turut mendukung program Pemerintah dalam rangka mengasah dan menyesuaikan keterampilan siswa SMK dengan kebutuhan dunia industri. (Rls)
Editor : Yusni Fatimah
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :