www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Fraksi NasDem Tolak Wacana Proyek Pembangunan Rumah Dinas Ketua DPRD Pekanbaru
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Lulusan Pondok Tahfidz Nurul Qur'an Ada yang Jadi Imam hingga Kuliah di Yaman
Minggu, 29 Juli 2018 - 15:05:39 WIB
Pondok Tahfidz Nurul Qur
Pondok Tahfidz Nurul Qur'an yang berada di Jalan Datuk Engku Raja Lela Kelurahan Kerinci Timur, Kecamatan Pangkalan Kerinci diresmikan pada Sabtu, (28/7).

Baca juga:

Kak Jojon Ajak 200 Anak di Pelalawan Serunya Mendongeng Bersama PT EMP Energi Riau
Rapat Pleno KPU Pelalawan Kukuhkan Zukri-Husni Sebagai Pemimpin Terpilih
KPU Pelalawan Gelar Rapat Pleno Terbuka Penetapan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih

PANGKALAN KERINCI - Pondok Tahfidz Nurul Qur'an yang berada di Jalan Datuk Engku Raja Lela Kelurahan Kerinci Timur, Kecamatan Pangkalan Kerinci diresmikan pada Sabtu (28/7/2018). 

Ketua Dewa Pembina, Mhd Ali Shabri mengatakan pondok Tahfidz ini merupakan pendidikan hafidz bagi anak didik yang berniat menghafal Al Qur'an. Sebab, dengan menjadi penghafal Al Qur'an, mereka akan menjaga kemurnian Al Qu'ran.

"Pondok Tahfidz ini diresmikan langsung oleh perwakilan Kemetrian Agama Kabupaten Pelalawan. Pondok ini dibangun atas dasar minimnya Tahfidz Al Qur'an yang ada," ujar Ali yang Direktur PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP).

Ali menerangkan pondok ini sudah ada sejak tahun 2015 lalu. Namun, April 2017 lalu pondok dan seluruh isinya habis terbakar. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut. Para santri kemudian ditempatkan di tempat lain untuk sementara waktu dan pondok dibangun kembali pasca kebakaran dalam kurun waktu 6 bulan.

"Pondok Tahfidz Nurul Qur’an kini ditempati oleh 21 santri putra dan 23 santri putri. Terdapat 8 ruangan, yakni 2 untuk pengelola pondok dan 6 untuk para santri. Total pembangunan pondok menghabiskan biaya 258 juta," terang Ali.

Ali berharap  adanya pondok ini dapat mendidik anak-anak yang kurang mampu untuk bisa menjadi penghafal Al-Qur’an dan ilmu yang diperoleh bisa menyebarkan ilmunya ke daerah-daerah lain, khususnya di kabupaten Pelalawan.

Sementara itu, dalam kegiatan peresmian ini, sekaligus diluncurkan program Orang Tua Asuh bagi para santri.  Tujuannya untuk bersama-sama membimbing para santri dan bertanggung jawab secara psikologis dengan memberikan dukungan dana sebesar Rp 600 ribu tiap bulannya untuk dikelola yayasan.

"Selain fokus pada pendidikan Al-Qur’an, santri pada Pondok Nurul Qur’an juga dibantukan untuk mengikuti kejar paket A, B. dan C agar dapat memperoleh ijazah umum. Santri yang sudah menamatkan pendidikannya, ada yang melanjutkan ke Perguruan Tinggi Islam di Yogyakarta, kuliah di Yaman, hingga telah menjadi imam di Teluk Meranti. Ke depan, Pondok Tahfidz Nurul Qur’an rencananya juga akan membuka program untuk anak yatim dan pengajian," jelas Ali.

Kemampuan santri di Pondok Nurul Qur’an beragam, mulai hafal 1, 5, hingga 10 juz. Berkat ketekunan mereka, santri Pondok Nurul Qur’an juga telah mencatat berbagai prestasi. Diantaranya yaitu, memperoleh Juara 1 tahfidz 10 juz di Kabupaten Pelalawan, Juara 1 tahfidz Kabupaten Rokan Hilir 2016, dan Juara 1 tahfidz di Sumatera Barat.

Rilis
Editor: Yusni Fatimah

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Ketua DPRD Kota Pekanbaru, Muhammad Isa Lahamid (foto/int)Fraksi NasDem Tolak Wacana Proyek Pembangunan Rumah Dinas Ketua DPRD Pekanbaru
Pengurus Cabang (BPC) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Kepulauan Meranti periode 2025-2028Kepengurusan BPC HIPMI Kepulauan Meranti 2025-2028 Resmi Dilantik, Ketua Terpilih Berkomitmen Bangun Daerah
Anggota Komisi II DPRD Kota Pekanbaru Rizky Bagus Oka (foto/mimi)Semua Pihak Diajak Sukseskan Makan Bergizi Gratis di Pekanbaru Senin Besok
Camat Rumbai Barat, Fachruddin (kanan) mint PT EPP stop aktivitas bongkar muat sampah di TDS Jalan Siak 2 (foto/ist)TDS PT EPP di Jalan Siak 2 Ditutup, Warga Rumbai Barat Ngeluh Bau Busuk Sampah
Pelaku pengedar ekstasi yang ditangkap MH dan RH ditangkap Polsek Tembilahan Hulu (foto/Ayendra)Edarkan Narkoba, Pelajar dan Pengangguran Ditangkap di KTV Barcelona Tembilahan
  Musyawarah Kabupaten (Muskab) PBFI, Jhonly Parulian resmi terpilih secara aklamasi sebagai ketua PBFI Kepulauan MerantiJhonly Parulian Kembali Terpilih sebagai Ketua PBFI Kepulauan Meranti Periode 2025-2029
Pemko Dumai Raih Anugerah Kepala Daerah Inspiratif dari Umri (foto/bambang)Raih Anugerah Kepala Daerah Inspiratif dari Umri, Pemko Dumai Komitmen Majukan Pendidikan
Saat ini pengungsi Rohingya di Pekanbaru hidup di bawah tenda terpal (foto/dini)Ratusan Pengungsi Rohingya Pindah ke Palas Pekanbaru, Hunian Dibuat Lebih Bagus
DPP Golkar menunjuk Parisman Ihwan (kanan) sebagai Sekretaris DPD Golkar Riau gantikan Indra Gunawan Eet (foto/int)Golkar Riau Memanas, Parisman Ihwan Ditunjuk Jadi Sekretaris Baru Gantikan Eet Jelang Musda
Harga emas Antam di Pekanbaru alami kenaikan (foto/riki)Harga Emas Antam di Pekanbaru Melonjak Drastis, Penjualan Laris Manis di Akhir Pekan
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
DPMPTSP Riau-PT BSP Permudah Perizinan Pelaku Usaha UMKM
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved