Gubernur Riau Tinjau Kerusakan Jembatan Sekayan Deras, Pastikan Perbaikan Segera Dilakukan
Minggu, 16 Maret 2025 - 23:13:43 WIB
 |
ist. |
Baca juga:
|
INHU - Gubernur Riau (Gubri) Abdul Wahid melakukan peninjauan terhadap kondisi Jembatan Sekayan Deras yang terletak di Kecamatan Kuala Cenaku, Kabupaten Indragiri Hulu, pada Minggu (16/3/2025). Jembatan tersebut mengalami kerusakan pada bagian oprit, yang menyebabkan jalan tersebut tidak dapat dilalui oleh kendaraan bermuatan besar.
“Jembatan ini mengalami ambles pada bagian opritnya, dan kami telah memasang portal pembatas untuk mencegah kendaraan berat melintas demi keselamatan pengguna jalan,” ujar Gubri Abdul Wahid setelah melakukan peninjauan.
Sebagai langkah cepat, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Riau telah memasang portal pembatas di lokasi kerusakan. Langkah ini dilakukan untuk memastikan bahwa hanya kendaraan yang memenuhi batas berat tertentu yang dapat melintas, guna menghindari risiko kecelakaan.

Gubernur Abdul Wahid memastikan bahwa perbaikan jembatan akan segera dilakukan, mengingat pentingnya akses transportasi bagi masyarakat dan kelancaran arus barang.

“Saya minta Kepala Dinas PUPR untuk segera menyelesaikan perbaikan jembatan ini. Akses transportasi sangat penting untuk kelancaran distribusi barang dan mobilitas masyarakat. Jika tidak segera diperbaiki, ekonomi masyarakat bisa terganggu,” tegasnya.

Gubri juga menambahkan bahwa perencanaan dan pengadaan untuk perbaikan jembatan sudah disiapkan, dan proses pengerjaan akan dimulai segera.

“Semua sudah siap, baik perencanaannya maupun pengadaannya. Kami berharap pengerjaan perbaikan bisa segera dimulai agar arus barang dan orang dapat kembali lancar secepatnya,” jelasnya.

Dengan perhatian serius dari pemerintah provinsi, diharapkan perbaikan Jembatan Sekayan Deras dapat selesai dalam waktu dekat, sehingga aktivitas masyarakat kembali normal dan roda perekonomian di daerah tersebut tetap berjalan lancar.(Galeri Foto)
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :