www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Pemkab Rohil dan UKM IKM Dorong UMKM Naik Kelas Melalui Pembiayaan BRK Syariah
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Strategi Riau 2025: Mendorong Inklusi Keuangan untuk Pertumbuhan Ekonomi
Selasa, 25 Februari 2025 - 15:04:07 WIB

PEKANBARU – Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Riau, Taufik OH, mewakili Gubernur Riau dalam memimpin rapat pleno pertama Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) Provinsi Riau tahun 2025. Rapat berlangsung di Ruang Kenanga, Kantor Gubernur Riau, pada Selasa (25/2/2025).

Dalam sambutannya, Taufik menegaskan bahwa fokus utama pembangunan saat ini adalah mengurangi angka kemiskinan dan ketimpangan pendapatan masyarakat. Salah satu upaya yang dilakukan untuk mencapai hal tersebut adalah dengan meningkatkan akses masyarakat terhadap produk dan layanan jasa keuangan.

“Akses keuangan memiliki peran penting dalam mendorong pertumbuhan ekonomi di daerah. Hal ini sejalan dengan sasaran yang tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Provinsi Riau, yaitu mewujudkan pembangunan ekonomi yang inklusif, mandiri, dan berdaya saing,” ujar Taufik.

Ia menambahkan bahwa inklusi keuangan telah menjadi perhatian global serta menjadi prioritas pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pemanfaatan produk keuangan yang aman, lancar, dan terjangkau.

“Inklusi keuangan berperan dalam menyediakan akses layanan keuangan yang mudah serta sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan masyarakat,” lanjutnya.

Lebih lanjut, Taufik menekankan pentingnya literasi keuangan bagi masyarakat Riau. Menurutnya, pemahaman yang baik terhadap produk keuangan serta kemampuan beradaptasi dengan teknologi finansial akan membantu masyarakat menghindari risiko dalam pengelolaan keuangan.

“Meningkatnya literasi keuangan akan mendorong keberanian masyarakat untuk memulai dan mengelola usaha,” jelasnya.

Berdasarkan hasil Survei Nasional Literasi dan Inklusi Keuangan (SNLIK) tahun 2024, indeks literasi keuangan nasional mencapai 65,43 persen, sementara indeks inklusi keuangan berada di angka 75,02 persen. Di Provinsi Riau sendiri, indeks literasi keuangan pada tahun 2023 tercatat sebesar 67,27 persen, dengan indeks inklusi keuangan mencapai 85,19 persen. Selain itu, pada tahun 2024, Riau telah melaksanakan lima program kegiatan yang realisasinya melebihi target yang ditetapkan.

Untuk tahun 2025, TPAKD Riau merencanakan tiga program utama, yaitu edukasi dan literasi keuangan bagi masyarakat, pengembangan pembiayaan rutin bagi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), serta inisiatif satu rekening satu pelajar di Provinsi Riau.

Taufik berharap agar kolaborasi dan koordinasi antara Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau, perbankan, instansi terkait, serta anggota TPAKD dapat semakin ditingkatkan guna mencapai target inklusi keuangan di Riau.

“Monitoring dan evaluasi harus terus dilakukan untuk mengidentifikasi kendala yang menghambat pencapaian target program kerja,” pungkasnya, seperti yang dilansir dari mcr.(*)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Pemkab Rohil dan UKM IKM dorong UMKM naik kelas melalui pembiayaan BRK Syariah (foto/ist)Pemkab Rohil dan UKM IKM Dorong UMKM Naik Kelas Melalui Pembiayaan BRK Syariah
Menteri ATR/BPN, Nusron Wahid tepis isu sertipikat pagar laut batal dicabut (foto/ist)Respon Isu Sertipikat di Kawasan Pagar Laut Milik Aguan Batal Dicabut, Menteri Nusron: Tidak Benar!
Polres Pelalawan akan menertibkan kendaraan truk yang digunakan untuk mengangkut orang. (Foto: Andy Indrayanto)Larang Truk Modifikasi Angkut Orang, Kapolres Pelalawan: Akan Kita Tertibkan
Proses pemakaman Juniwarti, guru SMP Negeri 4 Kuantan Tengah yang tewas dibunuh suaminya. (Foto: Ultra Sandi)Tangis Haru Iringi Pemakaman Guru SMP Korban Pembunuhan Suami di Kuansing
Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Riau, Taufik OH.Strategi Riau 2025: Mendorong Inklusi Keuangan untuk Pertumbuhan Ekonomi
  Plt Ketua MKA LAMR Kota Pekanbaru, Datuk Rizky Bagus Oka (foto/mimi)Plt Ketua MKA LAMR Kota Pekanbaru, Datuk Rizky Bagus Oka
LAMR Kota Pekanbaru menggelar prosesi tepuk tepung tawar untuk pimpinan dan anggota DPRD Kota Pekanbaru periode 2024-2029. (Foto: Mimi Purwanti)LAMR Pekanbaru Gelar Tepuk Tepung Tawar, Doakan Anggota DPRD Amanah dan Anti Korupsi
Ilustrasi sawit. (Foto: Sri Wahyuni)Harga TBS Kelapa Sawit Mitra Plasma di Riau Tembus Rp3.683 per Kilogram
Gubernur Riau, Abdul Wahid.Momen Bersejarah! Riau Sambut Kepulangan Kepala Daerah dengan Prosesi Adat
Anggota DPRD Kota Pekanbaru, Muhammad Sabarudi. (Foto: Int)Tarif Parkir Turun, DPRD Pekanbaru Minta Masyarakat Bayar Sesuai Tarif Baru
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Tingkatkan Kualitas SDM, PT BSP - UMRI Teken MoU
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved