Pemprov Riau Akan Gelar Kenduri Sambut Gubernur dan Wagub Usai Dilantik
Jumat, 07 Februari 2025 - 18:33:52 WIB
PEKANBARU - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau, terus melakukan persiapan penyambutan Gubernur dan Wakil Gubernur Riau terpilih usai dilantik 20 Februari mendatang.
Penyambutan pemimpin baru Riau tersebut dijadwalkan satu hari setelah pelantikan yakni pada 21 Februari.
Asisten III Sekretariat Daerah Provinsi (Setdaprov) Riau Elly Wardhani mengatakan, memang untuk pelantikan kepala daerah terpilih baik gubernur dan bupati/walikota dijadwalkan pada 20 Februari.
Namun, pihaknya masih menunggu Peraturan Presiden (Perpres) terkait jadwal pelantikan tersebut.
"Pemprov Riau sudah mempersiapkan acara penyambutan gubernur dan wakil gubernur Riau usai dilantik di Pekanbaru," katanya.
Lebih lanjut dikatakannya, gubernur dan wakil gubernur Riau usai dilantik akan kembali ke Pekanbaru keesokan harinya, atau terjadwal tanggal 21 Februari. Acara penyambutannya sendiri akan digelar dari pagi hingga sore hari.
"Setelah dilantik, gubernur dan wakil gubernur akan kembali ke Riau keesokan harinya," sebutnya.
Dijelaskan Elly, pelaksanaan penyambutannya diawali dengan tabur beras kunyit dan pemasangan tanjak kepada gubernur dan wakil gubernur yang baru dilantik. Namun, rencana untuk mengadakan arak-arakan dengan anak sekolah dibatalkan atas permintaan dari gubernur terpilih.
"Nanti dari bandara jadinya langsung ke LAM Riau untuk tepung tawar, untuk sususan dan siapa yang akan melaksanakannya kami serahkan kepada LAM. Setelah dari LAM, akan solat jumat di mesjid Annur, dan dilanjutkan dengan kenduri rakyat sampai sore," pungkasnya.
Penulis: Yuni
Editor: Riki
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :