www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Perceraian di Kepulauan Meranti Makin Meningkat, 284 Kasus Sepanjang 2024, Didominasi Cerai Gugat
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Jemaah Haji Riau Kloter 12 Tiba di Asrama Haji Batam
Jumat, 05 Juli 2024 - 09:23:25 WIB

BATAM - Jemaah Haji Provinsi Riau telah pulang ke tanah air sejak 24 Juni, proses ini akan berlangsung hingga Minggu (7/7/2024) mendatang. Hal tersebut dikatakan Kepala Biro (Karo) Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekretariat Daerah Provinsi Riau, Imron Rosyadi.

"Tadi malam untuk kloter 12 sudah tiba di Asrama Haji Batam. Jemaah haji asal Kabupaten Pelalawan dan Kepulauan Meranti," kata Imron Rosyadi, Jumat (5/7/2024).

Adapun jemaah haji yang tiba berjumlah 447 orang, dengan pembagian 335 jemaah asal Pelalawan dan 112 jemaah asal Kepulauan Meranti.

"Ada 447 jemaah yang tiba, dan Alhamdulillah tidak ada yang dinyatakan meninggal dunia," kata Imron.

Imron berharap pihaknya akan terus memberikan layanan terbaik bagi jemaah haji asal Provinsi Riau.

"Kita Pemerintah Provinsi Riau tentu akan terus memberi layanan terbaik untuk seluruh jemaah, dan berharap jemaah dapat menjalankan ibadah haji ataupun ibadah lainnya di tanah suci dengan maksimal," pungkasnya.

Sementara itu, Bupati Pelalawan Zukri Misran mengucapkan selamat datang atas kepulangan jemaah haji Kloter 12 tersebut. Ia mengaku sangat senang mendengar kabar masyarakatnya dapat pulang dengan selamat.

"Selamat datang bagi jemaah haji yang telah pulang ke tanah air, terutama masyarakat Kabupaten Pelalawan. Saya sangat senang mendengar menyambut kedatangannya dan Alhamdulillah semua selamat," ungkapnya.

Zukri berpesan bagi jemaah haji yang merasakan keluhan kesehatan dapat segera mengunjungi fasilitas kesehatan.

"Bagi masyarakat Pelalawan yang merasa kurang sehat setelah pulang dari tanah air, yang mungkin diakibatkan oleh cuaca dapat segera memeriksakan kesehatan. Jangan sampai sakit," ungkapnya.

"Bagi masyarakat yang belum mendapat kesempatan mengunjungi tanah suci, dapat segera datang ke Baitullah untuk melaksanakan ibadah haji ini. Kita doakan sama-sama," pungkasnya.

Penulis: Yuni
Editor: Riki

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Ilustrasi perceraian yang diputuskan Pengadilan AgamaPerceraian di Kepulauan Meranti Makin Meningkat, 284 Kasus Sepanjang 2024, Didominasi Cerai Gugat
Alda Fitria menerima bantuan dari Walikota Pekanbaru terpilih, Agung Nugroho.(foto: sri/halloriau.com)Pemko Pekanbaru Hanya Bantu Sampai Tamat SMP, Agung Nugroho Beri Alda Fitria Beasiswa Hingga Perguruan Tinggi
Tim SAR Pekanbaru cari ABK Malaysia yang hilang.(foto: mcr)Tim SAR Pekanbaru Cari ABK Malaysia yang Hilang di Perairan Teluk Kentari
Pengamat Komunikasi Politik Riau, Dr Aidil Haris.(foto: int)SF Hariyanto Tak Ada dalam Daftar Kandidat Calon Ketua PDIP Riau, Ini Kata Pengamat
Kadiskominfotiksan Dumai, H Khairil Adli.(foto: bambang/halloriau.com)Pemko Dumai Raih Indeks SPBE 3,90 Predikat Sangat Baik
  Program makan siang bergizi di Bengkalis dimulai besok.(ilustrasi/int)Program Makan Bergizi Gratis di Bengkalis Dimulai Besok, Fokus 2 Kecamatan
Disdukcapil Pekanbaru.(foto: dini/halloriau.com)Disdukcapil Pekanbaru Masuk 5 Besar Nasional dalam Perekaman e-KTP
Asisten III Pemko Dumai, M Syafie saat membuka seleksi PPPK Tahap I di Pekanbaru belum lama ini.(foto: bambang/halloriau.com)Jadwal Seleksi PPPK Tahap II Kota Dumai Diperpanjang Hingga 7 Januari 2025
Harga cabai merah di Dumai terus naik.(ilustrasi/int)Harga Bahan Pokok di Dumai Awal 2025 Terus Naik
Jajaran manajemen Indosat.(foto: istimewa)Indosat Catat Lonjakan Lalu Lintas Data Selama Tahun Baru 2025
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
DPMPTSP Riau-PT BSP Permudah Perizinan Pelaku Usaha UMKM
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved