OPD Baru, Pemprov Segera Isi Pejabat dan Pegawai di Brida Riau
Sabtu, 08 Juni 2024 - 11:40:44 WIB
PEKANBARU - Panitia Seleksi (Pansel) Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) atau eselon II Pemprov Riau saat ini tengah menjaring calon pejabat.
Di mana calon pejabat tersebut akan menempati posisi di Organisasi Perangkat Daerah (OPD) baru, yakni Badan Riset dan Inovasi Daerah (Brida) Provinsi Riau.
Kepala Biro Organisasi dan Tata Kelola (Ortal) Setdaprov Riau, Kemal menyebutkan Pemprov Riau juga akan segera mengisi pegawai yang akan ditempatkan di Brida Riau.
"Untuk pengisian pegawai, sesuai dengan Peraturan Gubernur (Pergub) Riau tentang Penataan Susunan Organisasi dan Tata Kerja (SOTK) Perangkat Daerah. Nanti Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Riau yang mengatur," ungkap Kemal, Sabtu (8/6/2024).
Setelah Pergub disetujui, lanjut Kemal, pihaknya saat ini menyiapkan draf Pergub tersebut untuk diteken Pj Gubernur Riau SF Hariyanto.
"Kalau sudah diteken Pak Gubernur, maka selanjutnya masalah pengisian pegawai dan anggarannya kita serahkan ke OPD tersebut. Seperti pengisian pegawai itu BKD, dan masalah anggaran itu di Bappenda Litbang," sebutnya.
Ditanya di Brinda Riau terdapat berapa bidang nantinya, Kemal menyatakan, jika di OPD Brida Riau tidak ada kepala bidang. Dimana pejabat struktural di OPD baru tersebut hanya empat orang.
"Di Brida Riau tidak pakai bidang. Jadi jabatan struktural itu hanya Kepala badan, sekarang dan dua kepala sub bagian. Sedangkan lainnya diisi oleh Jabatan Fungsional (JF)," tutupnya.
Penulis: Sri Wahyuni
Editor: Riki
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :