www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
Wabub Tamrin Berbuka Puasa di Rumah Warga Bandar Seikijang
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Syamsuar-Edi Salat Ied Bersama Warga Pekanbaru di Halaman Kantor Gubri
Sabtu, 22 April 2023 - 20:12:21 WIB

PEKANBARU - Gubernur Riau, Syamsuar bersama Wakil Gubernur Riau, Brigjen TNI (purn) Edy Natar Nasution melaksanakan salat Idul Fitri 1444 Hijriah bersama warga Kota Pekanbaru di Halaman Kantor Gubernur Riau, Jalan Sudirman, Kota Pekanbaru, Sabtu (22/4/2023).

Dalam momentum salat ied ini, Gubernur Riau mengenakan busana melayu lengkap berwana putih. Sementara itu, Wakil Gubernur mamakai jubah hitam beserta sorban.

Gubri menyampaikan, atas nama pribadi beserta Pemprov Riau mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri 1444 Hijriah.

Disampaikannya, sebagai umat muslim harus bersyukur, karena dapat diberikan kesehatan sehingga bisa merayakan Idul Fitri 1444 Hijriah.

"Syukur Alhamdulillah pada pagi hari ini kita semua masih diberikan nikmat sehat sehingga kita bisa mengikuti rangkaian kegiatan salat Idulfitri 1444 Hijriah," kata Syamsuar dilansir mcr.

Gubri menjelaskan, melalui kesempatan ini, suatu kebahagiaan bagi semua masyarakat beragama Islam yang mampu menyelesaikan ibadah wajib, yaitu melaksanakan puasa selama 30 hari.

"Karena itu kita wajib bersyukur kepada Allah Subhanahu Wa Ta'ala telah memberikan nikmat kesempatan, kesehatan dan nikmat umur. Kita berdoa kepada Allah Subhanahu Wa Ta'ala semoga semua amal ibadah kita di bulan suci Ramadan yang penuh berkah penuh rahmat penuh Maghfiroh ini," jelasnya.

Orang nomor satu di Provinsi Riau ini juga berharap, mudah-mudahan pada tahun ini dapat diampunkan segala dosa-dosa dan semoga setiap umat juga termasuk orang yang bertakwa.

"Selanjutnya, setelah kita melaksanakan ibadah puasa kita telah mampu melawan hawa nafsu, kita telah mampu melaksanakan ibadah sebanyak-banyaknya mudah-mudahan kita masih diberikan nikmat umur bertemu dengan Ramadan yang akan datang," harapnya.

Gubri menuturkan, kepada masyarakat pergunakanlah hari raya Idulfitri tahun ini sebagai wadah perkuat tali silaturahmi dan tetap menjaga toleransi antarumat beragama. Sekaligus dapat meneruskan apa yang telah kita raih di bulan suci Ramadan pada bulan-bulan selanjutnya.

"Semoga semua amal ibadah kita diterima Allah dan kita juga masih diberikan nikmat sehat. Semoga kita dapat senantiasa beribadah setiap hari kepada Allah Subhanahu Wa Ta'ala," pungkasnya.

Pada kegiatan ini, juga dibagikan pemenang lampu colok yang di adakan oleh Pemerintah Provinsi Riau untuk kecamatan se-Kota Pekanbaru.

Adapun pemenangnya yaitu, Juara satu di raih Kecamatan Lima puluh mendapakan 15 juta, Juara dua Kecamatan Bukit Raya mendapatkan 12 juta, dan untuk juara tiga diraih Kecamatan Kulim meraih hadiah 10 juta.

Sementara itu, untuk pemenang lampu colok di tingkat OPD yaitu, Juara Satu, Dinas Pendidikan Provinsi Riau, Juara Dua Dinas Kebudayaan Provinsi Riau, dan Juara Ketiga Setda Provinsi Riau.

Lebih lanjut, setelah selesai dari pelaksanaan salat Idulfitri Gubri dan Wagubri kembali ke kediaman rumah dinas masing-masing untuk melakukan silaturahmi bersama keluarga hingga warga sekitar.(*)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
Wakil Bupati Pelalawan Husni Tamrin buka puasa bersama warga Bandar Seikijang (foto/Andy)Wabub Tamrin Berbuka Puasa di Rumah Warga Bandar Seikijang
Umri bantu korban banjir Pekanbaru dengan relawan dan bantuan logistik (foto/int)Umri Beri Bantuan dan Layanan Kesehatan Gratis ke Korban Banjir di Pekanbaru
Waka Polres Pelalawan, Kompol Asep cek penurunan banjir Jalintim Km 83 (foto/Andy)Banjir Jalintim KM 83 Turun 5 Cm, Personel Pelalawan Masih Siaga di Lokasi
BAIC resmikan dealer ke-9 di Pekanbaru, siap perkuat pasar otomotif di Riau (foto/riki)BAIC Resmikan Dealer di Pekanbaru, Perkuat Pasar Otomotif dengan BJ40 Plus dan X55
Bhabinkamtibmas Bukit Selamat melakukan pengecekan kebun terong warga di Pulau Serdang. (Foto: Afrizal)Bhabinkamtibmas Bukit Selamat Pantau Ketahanan Pangan dengan Cek Kebun Terong di Pulau Serdang
  Polres Dumai menggelar Rapat Internal Operasi Ketupat Lancang Kuning 2025 di Gedung Wicaksana Laghawa (foto/bambang)Polres Dumai Gelar Rapat Internal Kesiapan Ops Ketupat Lancang Kuning 2025
Plh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Siak Fauzi Asni (foto/diana)Plh Sekda Fauzi Minta Warga Ramaikan TPS dan Sukseskan PSU Pilkada Siak
BRI RO Pekanbaru salurkan sembako ke Panti Asuhan dan Panti Werdha (foto/yuni)BRI RO Pekanbaru Berbagi Bahagia, Salurkan Sembako ke Panti Asuhan dan Panti Werdha
Foto bersama Kapolres Inhil dengan anak penerima bantuan. (Foto: Ayendra)Polres Inhil Gelar Buka Puasa Bersama Forkopimda dan Tokoh Masyarakat, Pererat Silaturahmi di Bulan Ramadan
BEM FEB UNRI menggelar sosialisasi QRIS dan branding usaha bagi UMKM di Desa Terantang. (Foto: Sri Wahyuni)BEM FEB UNRI Dorong Digitalisasi UMKM di Desa Terantang dengan QRIS
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Tingkatkan Kualitas SDM, PT BSP - UMRI Teken MoU
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2025 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved