PELALAWAN - Daniel Silaban kembali terpilih sebagai Ketua Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) Cabang Pelalawan, periode 2025-2028.
Pemilihan Daniel tersebut dilakukan pada Konferensi Cabang (Konfercab) IV yang digelar di Kopi Laksa, Pangkalan Kerinci, Sabtu (1/3/2025).
Daniel Silaban berhasil mengungguli dua pesaingnya, Rita Silaban dan Saut Nainggolan, dalam pemilihan yang berlangsung melalui voting terbuka.
"Saya sangat berterima kasih atas dukungan dan bantuan untuk menyukseskan konfercab ini, semoga Tuhan membalaskan kebaikan dan tetaplah bekerja di dalam Tuhan Yesus Sang Kepala Gerakan," ujar Daniel Silaban.
Sebagai Ketua terpilih, Daniel Silaban bertekad untuk mempererat silaturahmi dengan organisasi masyarakat (ormas) keagamaan dan denominasi gereja, khususnya pemuda/pemudi gereja, sesuai dengan amanat Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) GAMKI.
Ia juga berkomitmen untuk mendukung program pemerintah pusat dan daerah, serta memaksimalkan peran guru agama Kristen di sekolah negeri.
"GAMKI Pelalawan juga kedepan sebagai jembatan penghubung antara Gereja dan Pemerintah serta kepada masyarakat," pungkas Daniel Silaban.
Sementara itu. Katua Caretaker DPD GAMKI Riau, Maruli Silaban yang hadir pada kegiatan tersebut menyampaikan selamat atas terpilih Daniel Silaban sebagai Ketua GAMKI Pelalawan periode 2025-2028.
"Semoga dalam kepengurusan ini membuat GAMKI Pelalawan lebih maju dan lebih baik dari sebelumnya," ucapnya.
Maruli juga menerangkan bahwa proses persidangan sudah berjalan sesuai dengan AD/ART dan Peraturan Organisasi, proses berjalan dengan damai, calon ketua muncul 3 orang, Saut, Rita dan Daniel.
Forum Konfercab menyetujui pemilihan secara voting terbuka. Hasil voting Daniel keluar sebagai pemenang. Majelis Ketua membabacakan hasil penghitungan suara dan semua setuju.
Maruli juga berpesan untuk secepatnya melaksanakan rapat pembentukan kepengurusan baru, serta ditagetkan secepatnya dalam tahun ini diadakan pelantikan GAMKI.
Kegiatan Konfercab GAMKI dihadiri puluhan peserta dari para pengurus Caretaker GAMKI RIAU, Pengurus DPC GAMKI Pelalawan dan Denominasi Pemuda/Pemudi Gereja yang ada di Pangkalan Kerinci.
Penulis: Andy Indrayanto
Editor: M Iqbal
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :