Pertama di Riau, Mini Soccer Pangkalan Kerinci Resmi Diuji Coba
Selasa, 26 November 2024 - 13:37:22 WIB
PELALAWAN - Lapangan mini soccer Pangkalan Kerinci dengan rumput sintetis resmi diuji coba, Senin (25/11/2024) sore, yang ditandai dengan tendangan bola pertama oleh Bupati Pelalawan H Zukri bersama Dirut PT RAPP Mulia Nauli, Ketua DPRD Pelalawan Syafrizal SE dan Ketua KONI Pelalawan Marjohansyah SE.
Dalam kesempatan itu, Bupati Zukri menjelaskan, pembangunan lapangan mini soccer ini bertujuan untuk menciptakan ruang publik baru yang multifungsi.
Lapangan mini soccer dengan rumput sintetis ini juga merupakan yang pertama ada di Riau. Fasilitas ini dirancang agar dapat digunakan untuk olahraga, interaksi sosial, hingga rekreasi keluarga.
"Ke depan, lapangan ini akan dilengkapi dengan tempat parkir yang tertata rapi, area UMKM untuk makan dan minum, serta taman bermain anak. Tempat ini cocok untuk dinikmati bersama keluarga," ujar Zukri.
Ia menambahkan, keberadaan lapangan ini juga diharapkan dapat mendorong lahirnya bibit-bibit pemain sepak bola baru di Kabupaten Pelalawan.
"Kalau lapangannya sudah seperti ini, saya yakin antusias anak-anak bermain bola akan semakin tinggi," ungkapnya.
Bupati Zukri menuturkan, lapangan ini akan dibuka setiap hari dari pukul 06.00 hingga 00.00 WIB. Pada pagi hari (06.00-12.00 WIB), lapangan difokuskan untuk anak sekolah, sementara sore hingga malam (14.00-00.00 WIB) digunakan masyarakat umum.
Ke depannya, lapangan ini juga akan dilengkapi dengan lampu penerangan di setiap sudut untuk mendukung aktivitas malam.
Tak hanya di Pangkalan Kerinci, Pelalawan juga akan memiliki lapangan mini soccer lainnya di Sorek Satu, Kecamatan Pangkalan Kuras. Kedua lapangan ini ditargetkan selesai pada tahun 2025.
Direktur PT RAPP, Mulia Nauli menyebut, lapangan mini soccer ini belum sepenuhnya rampung. Beberapa tahap akhir seperti penaburan biji karet dan penyiraman pasir masih akan dilakukan pihak vendor.
"Namun, karena permintaan Bupati, lapangan ini diuji coba lebih awal untuk mendapatkan masukan jika ada kekurangan," jelas Mulia Nauli.
Ia juga memastikan, pembangunan lapangan akan diselesaikan sesuai desain yang disepakati bersama Pemkab Pelalawan.
"Selain lapangan, akan ada jogging track, tempat bermain anak, area UMKM, dan tempat parkir," tambahnya.
Mulia Nauli berharap masyarakat dapat menjaga fasilitas ini sesuai standar operasional prosedur (SOP) agar dapat bertahan hingga masa pemakaiannya yang dirancang selama 10 tahun.
Dengan hadirnya lapangan mini soccer ini, Kabupaten Pelalawan tidak hanya menyediakan ruang olahraga modern tetapi juga membuka peluang untuk pengembangan ekonomi lokal melalui UMKM.
Keberadaan fasilitas ini juga diharapkan meningkatkan semangat olahraga masyarakat sekaligus memperkuat interaksi sosial antarwarga.
Penulis: Andi Indrayanto
Editor: Barkah
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda) |
Komentar Anda :