www.halloriau.com


BREAKING NEWS :
KPU Pekanbaru Kerahkan 150 Orang Lipat Surat Suara Pilkada 2024
Otonomi
Pekanbaru | Dumai | Inhu | Kuansing | Inhil | Kampar | Pelalawan | Rohul | Bengkalis | Siak | Rohil | Meranti
 


Harimau Sumatera Terekam di Pelalawan, Ini Respon BKSDA
Sabtu, 26 Oktober 2024 - 19:53:26 WIB

PEKANBARU – Video amatir menghebohkan warga Pelalawan, Riau, setelah terlihat seekor harimau. Dalam video berdurasi satu menit tersebut, harimau yang dijuluki "raja rimba" tampak berdiri di pinggir jalan, dekat area persawahan di Tanjung Kosik, Desa Petodaan, Kecamatan Teluk Meranti.

Video ini pertama kali diunggah akun Facebook Info Kejadian Pelalawan pada Jumat (25/10). Dalam unggahannya, pemilik akun memberikan peringatan kepada warga: “Harus hati-hati sekarang harimau berkeliaran dan sudah masuk ke pemukiman warga, di desa Petodaan, Kecamatan Teluk Meranti.”

Peringatan ini semakin ditekankan dengan pesan harapan agar warga senantiasa berhati-hati, terutama bagi mereka yang bekerja di ladang.

Kejadian ini direkam dari dalam mobil, di mana pengemudi sempat menghentikan kendaraan dan menunjukkan penampakan harimau yang berdiri di kejauhan kepada rekannya.

Mustafa, Kepala Bidang Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Wilayah II Riau, menanggapi kejadian ini dengan segera mengerahkan tim untuk melakukan pengecekan ke lokasi.

“Kami baru menerima laporan terkait penampakan harimau tersebut. Tim akan segera diturunkan untuk memastikan keamanan dan kondisi di wilayah tersebut,” jelas Mustafa dikutip dari MC.Riau.

Teluk Meranti memang dikenal berbatasan langsung dengan salah satu kantung habitat Harimau Sumatera di Semenanjung Kampar. Area ini merupakan wilayah konservasi yang mencakup Pelalawan, Siak, dan Bengkalis, tempat para harimau sering berkeliaran dan membangun sarang.

Munculnya harimau di dekat pemukiman menimbulkan kekhawatiran tersendiri. BKSDA mengimbau warga untuk tetap waspada jika beraktivitas di area sekitar hutan, terutama bagi mereka yang berada di desa-desa yang berdekatan dengan habitat alami harimau.

Warga juga diminta segera melapor jika kembali melihat keberadaan harimau guna menghindari potensi konflik antara manusia dan satwa liar yang terancam punah ini. (*)

   


Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan SMS ke 0813 7176 0777
via EMAIL: [email protected]
(mohon dilampirkan data diri Anda)


BERITA LAINNYA    
KPU Pekanbaru melakukan persiapan pelipatan surat suara (foto/dini)KPU Pekanbaru Kerahkan 150 Orang Lipat Surat Suara Pilkada 2024
Nurmay menjalani pemeriksaan kandungan oleh dr Eva Lamretta Rajagukguk dengan alat USG bantuan RAPP di Puskesmas Berkilau, Pelalawan (foto/ist)Bantuan Alkes dari RAPP Dorong Peningkatan Layanan di Puskesmas Berkilau Pelalawan
Ilustrasi penampakan harimau di Kecamatan Teluk Meranti, Pelalawan (foto/int)Harimau Sumatera Terekam di Pelalawan, Ini Respon BKSDA
Ilustrasi kecanduan judi online juga merasuk ke remaja di Pekanbaru (foto/int)Soroti Kecanduan Judi Online di Kalangan Remaja Pekanbaru, Himpsi Riau Ingatkan Pentingnya Peran Keluarga
Jorge Martin asapi rival utama, Bagnaia di Sprint Race MotoGP Thailand 2024 (foto/MotoGP)Bastianini Menang Dramatis, Martin Tundukkan Bagnaia di Sprint Race MotoGP Thailand 2024
  Chief Corporate Affairs XL Axiata, Marwan O Baasir (foto/ist)XL Axiata Siap Hadapi Tantangan Industri Telekomunikasi dan Harap Dukungan Kebijakan Pemerintah
Jasad korban yang diterkam buaya di Babel ditemukan 1,5 kilometer dari TKP (foto/ist)Penambang Timah Tewas Diterkam Buaya di Sungai Gedong, Jasadnya Ditemukan Masih Utuh
PSPS Pekanbaru kalahkan Sriwijaya FC dengan skor meyakinkan 2-0 (foto/int)PSPS Pekanbaru Tundukkan Sriwijaya FC 2-0, Puncaki Klasemen Grup A Liga 2
Ilustrasi hotspot di Riau melonjak sore ini (foto/int)Hotspot Riau Melonjak Sore Ini, Tersebar di 5 Kabupaten
Ilustrasi korupsi dana hibah di LAMR Pekanbaru (foto/int)2 Eks Pengurus LAMR Pekanbaru Jadi Tersangka Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Rp1 M
Komentar Anda :

 
 
 
Potret Lensa
Nomor Urut Pilgubri: Wahid-SF 1, Nasir-Wardan 2, Syamsuar-Mawardi 3
 
 
Eksekutif : Pemprov Riau Pekanbaru Dumai Inhu Kuansing Inhil Kampar Pelalawan Rohul Bengkalis Siak Rohil Meranti
Legislatif : DPRD Pekanbaru DPRD Dumai DPRD Inhu DPRD Kuansing DPRD Inhil DPRD Kampar DPRD Pelalawan DPRD Rohul
DPRD Bengkalis DPRD Siak DPRD Rohil DPRD Meranti
     
Management : Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik Wartawan | Visi dan Misi
    © 2010-2024 PT. METRO MEDIA CEMERLANG (MMC), All Rights Reserved